BlackPink (Sumber gambar: Rolling Stone/Instagram)

BlackPink Jadi Girlband Asia Pertama yang Tampil di Sampul Majalah Rolling Stone

24 May 2022   |   18:13 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Girlband K-Pop BlackPink mencuri perhatian publik setelah tampil dalam sampul majalah musik Amerika Serikat, Rolling Stone. Hal itu menjadikan BlackPink sebagai girlband Asia pertama yang tampil dalam majalah musik kenamaan tersebut.

Grup yang digawangi Lisa, Jisoo, Jennie dan Rose itu tampil dalam sampul majalah Rolling Stone edisi bulan Juni. Dalam pernyataan singkat di sampul tersebut tertulis bahwa BlackPink adalah sosok ‘pop supernova’ yang telah menjadi girlband terbesar di dunia.

“Girl group terbesar di dunia memberikan wawancara paling terbuka tentang bagaimana mereka membuat musik, menghadapi tuntutan ketenaran, menjadi keluarga dan banyak lagi,” demikian keterangan Rolling Stone dikutip Selasa (24/5/2022).

Baca juga: Lisa BlackPink Peragakan Koleksi Busana Runway Celine 14 Women Winter 2022

Diketahui, sebelumnya hanya ada dua grup vokal perempuan yang pernah tampil di sampul majalah Rolling Stone. Spice Girls adalah grup vokal perempuan pertama yang tampil di sampul majalah itu pada 1997 lalu. Pada 2001, giliran Destiny’s Child terpilih sebagai grup vokal perempuan kedua yang tampil dalam sampul majalah tersebut.

Dengan tampil di sampul majalah Rolling Stone, itu menjadikan BlackPink sebagai grup vokal perempuan ketiga yang tampil, sekaligus sebagai girlband Asia dan girlgroup K-Pop pertama yang tampil dalam sampul majalah tersebut.
 

Tak hanya tampil pada sampul majalah, keempat personel itu juga melakukan wawancara ekslusif bersama Rolling Stone yang menceritakan tentang jatuh bangun mereka sebagai seorang bintang.

Pada salah satu bagian wawancara, mereka mengungkapkan pengalaman mereka ketika masih menjadi trainee di agensi YG Entertainment. Mereka harus menjalani sistem yang ketat di agensi salah satunya ketika melakukan latihan.

“Kapan ini akan berakhir? Apakah kita harus dites setiap bulan? Saya akan menelepon ibu saya di Thailand, ingin berhenti dan dia akan memberi tahu saya untuk bertahan setahun lagi, tunggu saja,” ungkap Lisa dilansir dari Rolling Stone.

Baca juga: Rose BLACKPINK Tampil Beda dengan Gaya Rambut Pendek

Begitu juga Rose. Saat masih menjadi trainee, dia mengaku sering pergi ke kamar mandi dan menangis untuk meluapkan segala emosi yang dirasakannya. “Jika Anda menyuruh saya melakukan itu lagi, saya tidak akan pernah bisa,” kata Rose.

Sepanjang karier BlackPink, hampir semua personel telah melakukan karier solo masing-masing kecuali Jisoo. Ketika disinggung soal hal tersebut, Jisoo belum yakin untuk memulai karier solo. Jisoo mengatakan selama dia masih bisa bermusik, dia merasa nyaman untuk menikmatinya.

Adapun, bagi Jennie, BlackPink lebih dari sekadar girlgroup. Baginya, BlackPink adalah keluarga yang akan terus ada di hatinya dan menjadi bagian dalam hidupnya. “Meskipun kami berusia 70 tahun dan kami memiliki kehidupan yang berbeda, aku akan tetap merasa seperti BlackPink,” ungkap Jennie.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

5 Manfaat Tertawa untuk Kesehatan Fisik dan Mental

BERIKUTNYA

4 Fakta Menarik dari Drama Korea Going to You at a Speed of 493KM

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: