Firestarter Tantang Doctor Strange Pekan Ini
12 May 2022 |
14:05 WIB
Pekan ini film super hero Marvel, Doctor Strange in the Multiverse of Madness yang merajai daftar box office di pasar Amerka Serikat dan Kanada bakal menghadapi pendatang baru Firestarter. Film adaptasi novel karya Stephen King ini mulai rilis secara nasional pada 13 Mei di pasar tersebut.
Seperti diketahui Doctor Strange menjadi film terlaris di AS yang sejak rilis perdananya pekan lalu telah memperoleh US$213,64 juta dari penjualan tiket dalam limari penayangan. Film ini juga sukses di pasar global dengan perolehan US$507,84 juta dan mampu menduduki peringkat ketiga film terlaris sepanjang 2022, di bawah The Batman dan Water Gate Bridge.
Firestarter merupakan film dengan genre horor fiksi ilmiah yang disutradarai oleh Keith Thomas, dari skenario oleh Scott Teems, berdasarkan novel dengan judul yang sama karya Stephen King. Film ini dibintangi oleh Zac Efron, Ryan Kiera Armstrong, Sydney Lemmon, Kurtwood Smith, John Beasley, Michael Greyeyes, dan Gloria Reuben.
[Baca juga: 5 Film Adaptasi Terbaik dari Novel Stephen King]
Film yang diproduksi oleh Jason Blum dan Akiva Goldsman melalui Blumhouse Productions dan Weed Road Pictures, bersama BoulderLight Pictures dan Angry Adam Pictures ini rilis di Amerika Serikat melalui Universal Pictures secara bersamaan melalui rilis teatrikal, dan melalui streaming di Peacock. Film ini menjadi satu-satunya film yang tayang secara nasional di AS pekan ini.
[Baca juga: Raup Rp6,5 Triliun, Film Doctor Strange 2 Debut Box Office secara Global]
Film yang merupakan reboot dari adaptasi film dengan judul sama yang tayang pada 1984 ini mengisahkan tentang seorang anak Charlie (Ryan Kiera Armstrong) yang merasa dirinya berbeda dari anak lainnya, karena selalu membuat sekitarnya terasa panas.
Hingga pada suatu saat Charlie secara tak sengaja mampu mengeluarkan api dan dia tak bisa lagi mengendalikannya, sehingga dia ketakutan dapat melukai orang lain.
Ayah Charlie, Andy (Zac Efron) dan ibunya, Vicky (Sydney Lemmon) berusaha untuk membantu putri mereka dengan mengajari Charlie bagaimana cara meredam kekuatannya tersebut. Andy berharap putrinya bisa mengendalikan kekuatannya dengan sadar.
Di Amerika Serikat dan Kanada, Firestarter diproyeksikan menghasilkan US$8 juta-US$13 juta pada akhir pekan saat rilis perdana. Tentunya sulit bagi Firestarter mengalahkan Doctor Strange yang pekan perdananya mampu mendapat US$187 juta di pasar yang sama.
Editor: Gita Carla
Seperti diketahui Doctor Strange menjadi film terlaris di AS yang sejak rilis perdananya pekan lalu telah memperoleh US$213,64 juta dari penjualan tiket dalam limari penayangan. Film ini juga sukses di pasar global dengan perolehan US$507,84 juta dan mampu menduduki peringkat ketiga film terlaris sepanjang 2022, di bawah The Batman dan Water Gate Bridge.
Firestarter merupakan film dengan genre horor fiksi ilmiah yang disutradarai oleh Keith Thomas, dari skenario oleh Scott Teems, berdasarkan novel dengan judul yang sama karya Stephen King. Film ini dibintangi oleh Zac Efron, Ryan Kiera Armstrong, Sydney Lemmon, Kurtwood Smith, John Beasley, Michael Greyeyes, dan Gloria Reuben.
[Baca juga: 5 Film Adaptasi Terbaik dari Novel Stephen King]
Film yang diproduksi oleh Jason Blum dan Akiva Goldsman melalui Blumhouse Productions dan Weed Road Pictures, bersama BoulderLight Pictures dan Angry Adam Pictures ini rilis di Amerika Serikat melalui Universal Pictures secara bersamaan melalui rilis teatrikal, dan melalui streaming di Peacock. Film ini menjadi satu-satunya film yang tayang secara nasional di AS pekan ini.
[Baca juga: Raup Rp6,5 Triliun, Film Doctor Strange 2 Debut Box Office secara Global]
Film yang merupakan reboot dari adaptasi film dengan judul sama yang tayang pada 1984 ini mengisahkan tentang seorang anak Charlie (Ryan Kiera Armstrong) yang merasa dirinya berbeda dari anak lainnya, karena selalu membuat sekitarnya terasa panas.
Hingga pada suatu saat Charlie secara tak sengaja mampu mengeluarkan api dan dia tak bisa lagi mengendalikannya, sehingga dia ketakutan dapat melukai orang lain.
Ayah Charlie, Andy (Zac Efron) dan ibunya, Vicky (Sydney Lemmon) berusaha untuk membantu putri mereka dengan mengajari Charlie bagaimana cara meredam kekuatannya tersebut. Andy berharap putrinya bisa mengendalikan kekuatannya dengan sadar.
Di Amerika Serikat dan Kanada, Firestarter diproyeksikan menghasilkan US$8 juta-US$13 juta pada akhir pekan saat rilis perdana. Tentunya sulit bagi Firestarter mengalahkan Doctor Strange yang pekan perdananya mampu mendapat US$187 juta di pasar yang sama.
Editor: Gita Carla
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.