Sebab Akibat Kekacauan Multisemesta dalam Trailer Terbaru Doctor Strange 2
15 February 2022 |
16:45 WIB
Marvel Studios kembali membuka lebih banyak kisah yang akan hadir dalam film Doctor Strange in the Multiverse of Madness yang akan tayang pada tahun ini. Setelah sempat dibocorkan melalui trailer pada akhir 2021, kini ada lebih banyak cerita di dalam trailer terbaru yang rilis pada Senin (14/02/2022).
Trailer Doctor Strange in the Multiverse of Madness rilis pada saat siaran Big Game, salah satu acara olahraga terbesar di Amerika Serikat, dengan memperlihatkan eksplorasi lebih jauh tentang konsep Multisemesta yang selama ini belum banyak didalami dan penuh dengan berbagai rahasia.
Kisahnya berfokus pada perjalanan Doctor Strange ke tempat-tempat yang tidak diketahui dengan bantuan sekutu mistis, baik yang lama maupun baru, melintasi realitas alternatif Multisemesta yang membingungkan dan penuh bahaya untuk menghadapi berbagai musuh baru yang misterius.
Dikutip dari The Verge, kronologi kejadian dalam Multiverse of Madness terjadi setelah Strange berusaha memulihkan dampak kekuatan sihir yang dia gunakan dalam film Spider-Man: No Way Home, di mana hal ini berakibat pada munculnya sejumlah tokoh antagonis atau penjahat dari berbagai semesta untuk masuk ke dalam kronologi utama Marvel Cinematic Universe. Tidak hanya itu, film ini juga terjadi setelah kronologi serial WandaVision dan Loki.
Dalam perjalanannya, Strange akan kembali bertemu dengan Wong dan bertemu dengan beberapa karakter seperti Scarlet Witch atau Wanda Maximoff, America Chavez, dan karakter lainnya. Mengingat film ini akan membuka berbagai semesta alternatif, Strange juga akan bertemu dengan versi alternatif dirinya yang sebelumnya muncul di serial animasi What If...?.
Trailer terbaru untuk sekuel Doctor Strange (2016) diawali dengan narasi bahwa dirinya kerap kali mendapatkan mimpi yang sama, di mana mimpi itu penuh dengan kekacauan dan sosok entitas monster yang menyerangnya. Adegannya berganti ketika dirinya mengaku untuk melakukan sebuah hal demi melindungi dunia MCU yang utama.
Sayangnya, keterbatasan Strange sebagai manusia tetap membuatnya tidak bisa mengendalikan semuanya, bahkan berpotensi merusak Multisemesta yang seharusnya tidak diganggu. Ini diperkuat dengan narasi peringatan bahwa Stange telah membuka pintu antar semesta yang berisiko besar pada kehadiran entitas misterius yang melewatinya.
Pertanyaan akan Multisemesta membuat dirinya mencari Scarlet Witch atau Wanda Maximoff, di mana jawabannya mengarahkan pada tokoh Vis yang menyebut bahwa Multisemesta merupakan hal yang berbahaya dan menimbulkan serangkaian kekacauan.
Selanjutnya, berbagai potongan adegan aksi dan konflik seperti hukuman atas pencemaran realitas multisemesta dan pertarungan dengan monster misterius. Bahkan, ada satu adegan di mana konflik antara Wanda dan Strange sempat terlihat karena adanya perbedaan respons atas pelanggaran aturan yang mereka lakukan.
"Kau melanggar aturan dan kau menjadi pahlawan. Aku juga, tapi aku jadi musuh. Itu terlihat tidak adil," jelas Wanda.
Bagian akhir menunjukkan versi alternatif yang berbeda dari Strange yang berada di pegunungan dengan rupa yang jauh berbeda, serta Wong yang tengah tergantung di pegunungan sambil melihat wujud alternatif Sorcerer Supreme itu.
Selain Benedict Cumberbatch yang akan memerankan karakter Doctor Strange, ada juga Elizabeth Olsen sebagai Scarlet Witch/Wanda Maximoff, Benedict Wong sebagai Wong, Rachel McAdams sebagai Dr. Christine Palmer, Chiwetel Ejiofor sebagai Karl Mordo, dan Xochitl Gomez sebagai America Chavez.
Doctor Strange in the Multiverse of Madness digarap oleh sutradara Sam Raimi dengan naskah yang ditulis oleh Michael Wardon dan Jade Halley Bartlett. Film ini rencananya akan tayang pada Mei 2022 di bioskop di seluruh dunia.
Editor: Gita
Trailer Doctor Strange in the Multiverse of Madness rilis pada saat siaran Big Game, salah satu acara olahraga terbesar di Amerika Serikat, dengan memperlihatkan eksplorasi lebih jauh tentang konsep Multisemesta yang selama ini belum banyak didalami dan penuh dengan berbagai rahasia.
Kisahnya berfokus pada perjalanan Doctor Strange ke tempat-tempat yang tidak diketahui dengan bantuan sekutu mistis, baik yang lama maupun baru, melintasi realitas alternatif Multisemesta yang membingungkan dan penuh bahaya untuk menghadapi berbagai musuh baru yang misterius.
Dikutip dari The Verge, kronologi kejadian dalam Multiverse of Madness terjadi setelah Strange berusaha memulihkan dampak kekuatan sihir yang dia gunakan dalam film Spider-Man: No Way Home, di mana hal ini berakibat pada munculnya sejumlah tokoh antagonis atau penjahat dari berbagai semesta untuk masuk ke dalam kronologi utama Marvel Cinematic Universe. Tidak hanya itu, film ini juga terjadi setelah kronologi serial WandaVision dan Loki.
Dalam perjalanannya, Strange akan kembali bertemu dengan Wong dan bertemu dengan beberapa karakter seperti Scarlet Witch atau Wanda Maximoff, America Chavez, dan karakter lainnya. Mengingat film ini akan membuka berbagai semesta alternatif, Strange juga akan bertemu dengan versi alternatif dirinya yang sebelumnya muncul di serial animasi What If...?.
Trailer terbaru untuk sekuel Doctor Strange (2016) diawali dengan narasi bahwa dirinya kerap kali mendapatkan mimpi yang sama, di mana mimpi itu penuh dengan kekacauan dan sosok entitas monster yang menyerangnya. Adegannya berganti ketika dirinya mengaku untuk melakukan sebuah hal demi melindungi dunia MCU yang utama.
Sayangnya, keterbatasan Strange sebagai manusia tetap membuatnya tidak bisa mengendalikan semuanya, bahkan berpotensi merusak Multisemesta yang seharusnya tidak diganggu. Ini diperkuat dengan narasi peringatan bahwa Stange telah membuka pintu antar semesta yang berisiko besar pada kehadiran entitas misterius yang melewatinya.
Pertanyaan akan Multisemesta membuat dirinya mencari Scarlet Witch atau Wanda Maximoff, di mana jawabannya mengarahkan pada tokoh Vis yang menyebut bahwa Multisemesta merupakan hal yang berbahaya dan menimbulkan serangkaian kekacauan.
Selanjutnya, berbagai potongan adegan aksi dan konflik seperti hukuman atas pencemaran realitas multisemesta dan pertarungan dengan monster misterius. Bahkan, ada satu adegan di mana konflik antara Wanda dan Strange sempat terlihat karena adanya perbedaan respons atas pelanggaran aturan yang mereka lakukan.
"Kau melanggar aturan dan kau menjadi pahlawan. Aku juga, tapi aku jadi musuh. Itu terlihat tidak adil," jelas Wanda.
Bagian akhir menunjukkan versi alternatif yang berbeda dari Strange yang berada di pegunungan dengan rupa yang jauh berbeda, serta Wong yang tengah tergantung di pegunungan sambil melihat wujud alternatif Sorcerer Supreme itu.
Selain Benedict Cumberbatch yang akan memerankan karakter Doctor Strange, ada juga Elizabeth Olsen sebagai Scarlet Witch/Wanda Maximoff, Benedict Wong sebagai Wong, Rachel McAdams sebagai Dr. Christine Palmer, Chiwetel Ejiofor sebagai Karl Mordo, dan Xochitl Gomez sebagai America Chavez.
Doctor Strange in the Multiverse of Madness digarap oleh sutradara Sam Raimi dengan naskah yang ditulis oleh Michael Wardon dan Jade Halley Bartlett. Film ini rencananya akan tayang pada Mei 2022 di bioskop di seluruh dunia.
Editor: Gita
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.