Taylor Swift (Dok. Taylor Swift Official Instagram)

Menarik, Kampus di New York Ini Adakan Kursus tentang Taylor Swift

04 February 2022   |   17:57 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Genhype pernah membayangkan bagaimana jika seorang pesohor menjadi topik kursus di kampus? Nyatanya hal itu benar terjadi. Clives Davis Institute University di New York telah memperkenalkan kursus pertamanya tentang Taylor Swift  yang diluncurkan pada 26 Januari 2022 hingga 9 Maret 2022.

Diajarkan oleh Brittany Spanos dari majalah musik Rolling Stone, kelas tersebut akan mencakup evolusi Swift sebagai seorang wirausahawan musik kreatif, warisan penulis lagu pop dan country, wacana pemuda dan perempuan, hingga politik ras dalam musik populer kontemporer.

Mengutip dari Variety, Jumat (4/2/2022), kursus ini bertujuan untuk mendekonstruksi daya tarik dan keengganan Taylor Swift melalui pembacaan yang cermat terhadap musiknya, dan wacana publik yang berkaitan dengan pertumbuhan Swift sebagai artis dan selebriti.

Melalui bacaan, kuliah dan kegiatan lainnya, kelas khusus ini berusaha menggali analisis budaya dan politik gadis remaja dalam musik pop, fandom, studi media, politik ras kulit putih dan kekuasaan yang berkaitan dengan citranya, termasuk citra yang mendahuluinya atau menggantikannya.

“Kami juga akan mempertimbangkan topik seperti hak cipta dan kepemilikan, nasionalisme, Amerika, dan dampak berkelanjutan dari media sosial pada industri musik pop,” tulis Clives Davis Institute.
 

g

Clives Davis Institute (Dok. Clives Davis Institute Official Instagram)

(Baca juga: 10 Lagu Top Taylor Swift tentang Kisah Mantan Pacar)

Selaku dosen, Brittany Spanos sendiri merupakan penggemar Swift yang juga mengerti bagaimana mengkontekstualisasikan budaya pelantun Blank Space itu, dan membuat siswa bisa berpikir lebih dalam tentang Swift dan musiknya melalui kacamata gender, feminisme, ras, kelas sosial, dan kategori lain yang berkaitan dengan identitas.

“Saya telah meliput Taylor Swift sejak saya memulai karier menulis saya satu dekade lalu dan telah menjadi penggemar beratnya lebih lama lagi. Merupakan suatu kehormatan untuk dapat berbagi keahlian Swiftie saya dengan sekelompok siswa yang kritis,” katanya.

Diketuai oleh penulis musik senior dan musisi Jason King, Clives Davis Institute sendiri sebelumnya telah mengadakan kelas-kelas yang diajarkan oleh beberapa seniman seperti musikus Questlove, penulis buku Dilla Time, Dan Charnas, rapper Q-Tip, produser dan insinyur legendaris Bob Power.

Ke depan, Clives Davis Institute juga akan mengadakan beberapa kursus lain yang berfokus pada artis populer seperti Paul McCartney dan Joni Mitchell.


Editor: Avicenna

SEBELUMNYA

Menjelajah Tokyo yang Horor dalam Trailer Game Ghostwire

BERIKUTNYA

Buku Memoar Orang-Orang Singkawang Soft Launching

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: