Salah satu spot hangout di Garden by VLCC. (Dok. Laurensia Felise/Hypeabis.id)

Ada Tempat Nongkrong & Kulineran Baru Nih di BSD, Cus Meluncur!

31 May 2021   |   15:02 WIB

Buat Genhype yang suka nongkrong dan makan, ada destinasi hangout baru lho di kawasan Bumi Serpong Damai, Tangerang Selatan. Garden by Vasaka Lifestyle & Commercial Center (VLCC) merupakan tempat hangout dan kulineran yang cocok buat kalian yang hobi berburu aneka sajian lezat khas Nusantara maupun luar negeri.

Dibuat oleh pengembang apartemen Vasaka Nines, PT Waskita Karya Realty, Garden by VLCC mengusung konsep terbuka dengan banyaknya unsur tumbuhan di dalamnya yang sudah direncanakan sejak 2-3 tahun sebelum pandemi.

"Garden by VLCC adalah miniatur dari area komersial yang nantinya terlahir dalam satu bangunan antara apertemen dan area komersial," tutur Pelaksana Business Development Director PT Waskita Karya Realty, Ignatius Joko Herwanto dalam pembukaan Garden by VLCC.

Dia menambahkan konsep taman terbuka yang diusung oleh Garden by VLCC ini merupakan konsep yang tepat dan cocok di saat pandemi mengingat bahwa saat ini masyarakat ingin hangout di satu tempat sambil menikmati suasana taman dari risiko pandemi yang ada.

Dengan lokasinya yang langsung berada di bawah kawasan apartemen Vasaka Nines, tempat hangout ini juga merupakan perwujudan dari konsep one stop living di mana VLCC dan Vasaka Nines diharapkan bisa memenuhi kebutuhan penghuninya.

Saat ini, Garden by VLCC hadir dengan tujuh merek makanan dan minuman yang bervariasi dari rumah makan khas Sunda dan Bali hingga kopi kekinian. Enggak hanya itu, kawasan hangout ini juga instagramable banget lho buat kalian yang suka foto-foto.

Mau berkunjung sambil hangout? Garden by VLCC berlokasi di kawasan Sunburst Central Business District (CBD), BSD, Tangerang Selatan dan mulai beroperasi pada pukul 11.00 WIB sampai 22.00 WIB. Jangan lupa datang ya, Genhype!

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Siap-Siap, PlayStation Bakal Ekspansi ke Platform Seluler

BERIKUTNYA

Ini Lho Resep Katsu Sando, Roti Lapis Isi Daging khas Jepang

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: