Konferensi pers virtual serial Daur Hidup, Senin (29/11/2021)- Dok. Menjadi Manusia

Tayang di Vision+, Menjadi Manusia Rilis Serial Daur Hidup

30 November 2021   |   11:50 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Siklus hidup manusia dimulai dari lahir, tumbuh, berkembang, rumah, bertamu, berpindah, menetap, berkumpul, hingga berpulang. Hal itulah yang coba diangkat pada original series terbaru kolaborasi Vision+ dengan platform Menjadi Manusia berjudul Daur Hidup

Kehidupan selalu menjadi sumber inspirasi yang tak pernah kering untuk terciptanya sebuah karya. Fenomena yang terjadi, cara melihat peristiwa, makna dan pesan yang dapat dibaca, menjadi beberapa hal yang menarik dari keseharian individu sebagai sebuah tema film.

Dalam kehidupan yang serba cepat dewasa ini, manusia cenderung berlomba melebihi satu sama lain, sehingga lupa untuk menikmati proses dan waktu. Padahal, hidup bukan kompetisi. Ada kalanya kita harus berhenti sejenak untuk menyadari apa yang terjadi di sekitar kita dan menghargai proses yang ada.

“Ini pertama kalinya kami mengeluarkan original series yang memberikan pesan moral yang begitu mendalam,” ujar Clarissa Tanoesoedibjo, Managing Director Vision+, dalam konferensi pers virtual, Senin (29/11/2021).

(Baca juga: Menjadi Manusia Ajak Peduli ODGJ dengan Kampanye Kita Manusia)
 

gfh

Konferensi pers virtual serial Daur Hidup, Senin (29/11/2021)- Dok. Menjadi Manusia

Clarissa mengatakan kesembilan judul series Daur Hidup akan dirilis sekaligus. Hal itu bertujuan agar pengguna bisa langsung menonton sekaligus (maraton) ketika perilisannya.

Menurutnya, series ini akan membuat para penonton penasaran untuk menonton setiap episodenya, karena cerita yang diangkat adalah tentang manusia.

“Kami mengharapkan series ini dapat memberikan impact yang positif sehingga kita semua sebagai insan selalu introspeksi dan semakin menghargai arti kehidupan yang sebenarnya sangat singkat,” ucapnya.

Co-founder & The Heart of Menjadi Manusia, Adam A. Abednego, mengatakan melalui rangkaian series ini, pihaknya ingin mengajak para penonton untuk mengambil jeda, melihat lebih dalam tentang kehidupan yang intisarinya dituangkan melalui media film.

“Melalui serial Daur Hidup, kami berharap dapat mengingatkan kembali pesan-pesan kehidupan, sekaligus membantu kita semua memahami makna hidup serta menikmati proses kehidupan itu sendiri,” ujarnya.

Adam menuturkan ada tantangan tersendiri dalam mengerjakan serial Daur Hidup. Menurutnya, karena serial ini terdiri dari 9 episode dengan pemeran, sutradara, dan kru yang berbeda, tantangan terbesar yang dia hadapi adalah bagaimana memadukan masing-masing episode menjadi satu kesatuan cerita.

“Inilah intinya kolaborasi, yakni menyatukan banyak hal, potensi, dan latar belakang berbeda, untuk satu tujuan baik,” imbuhnya.

Serial Daur Hidup sendiri terdiri dari 9 episode yakni Lahir, Tumbuh, Berkembang, Rumah, Bertamu, Berpindah, Menetap, Berkumpul, dan Berpulang. Seluruh episode tersebut akan tayang di platform Vision+ Original mulai dari 1 Desember 2021.
 




Editor: Avicenna

SEBELUMNYA

Yuk Coba Brain Gym untuk Melatih Tubuh & Pikiran

BERIKUTNYA

Demi Keamanan Arus Listrik, Waspadai Ciri-Ciri Sekring Putus pada Mobil

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: