Ilustrasi (Photo by Anna Stampfli on Unsplash)

Ini Rahasia Membuat Kentang Tumbuk Lembut nan Gurih

24 November 2021   |   18:56 WIB
Image
Nirmala Aninda Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Beberapa orang mungkin akan memilih kalkun sebagai santapan favorit untuk Thanksgiving, tetapi kita semua tahu bahwa menu apapun yang dihidangkan di meja tidak akan lengkap tanpa semangkuk mashed potato atau kentang tumbuk yang lengkap dengan saus gravy.

Membuat kentang tumbuk ternyata tidak semudah yang kita kira, merebus kentang, mengupas kulitnya, lalu tambahkan butter. Ada banyak tips dan trik untuk membuatnya lembut dan gurih seperti di restoran.

Untungnya, dengan resep kentang tumbuk dari Giada De Laurentiis ini, kentang yang kalian sajikan akan menjadi lembut dan halus berkat satu bahan khas Italia yang super kaya.

Resep kentang tumbuk ala penulis buku masak dan bintang televisi De Laurentiis dimulai dengan bahan yang sudah kita kenal: kentang russet. 

Resepnya juga menggunakan mentega dan bawang putih yang direbus bersamaan dengan kentang, sebuah cara yang mungkin tidak biasa untuk sebagian orang.

Kemudian, setelah menumbuk kentang dengan potato ricer atau alat apapun yang tersedia di dapur, dia mencampurkan keju mascarpone yang creamy

Mascarpone adalah keju Italia dengan sedikit rasa manis serta menambahkan tekstur yang kaya dan ekstra lembut pada kentang tumbuk.

Selanjutnya, De Laurentiis menambah rasa dengan keju Parmesan, kaldu ayam, dan lebih banyak mentega. 
Kunci untuk mengaduknya adalah dengan melakukan teknik folding  dengan lembut. 

Jika terlalu banyak mengaduk, kentang akan menjadi lengket. 

De Laurentiis juga menyarankan untuk menggunakan mascarpone pada suhu kamar, yang akan jauh lebih mudah dipadukan dengan kentang daripada jika dingin.

Setelah tercampur rata, kalian bisa menuangkan saus gravy di atasnya.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Cek Bocoran Spesifikasi Huawei Nova 9 yang Akan Rilis Bulan Depan

BERIKUTNYA

4 Perbedaan Retinol & Bakuchiol yang Perlu Kamu Ketahui

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: