Ilustrasi (Dok. Bumi Bulk Store & Refillery)

Kurangi Plastik, 5 Startup Ini Biasakan Gaya Hidup Isi Ulang

23 November 2021   |   04:53 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Sampah plastik selalu menjadi masalah utama dalam pencemaran lingkungan baik pencemaran tanah maupun laut. Sifat sampah plastik yang tidak mudah terurai membuat proses pengolahannya membutuhkan waktu sampai ratusan tahun untuk terurai secara alami.

Greenpeace mencatat, 79 persen dari sampah plastik yang berupa potongan-potongan kecil menumpuk di tempat pembuangan sampah atau lingkungan. Jika hal ini terus berlanjut, pada tahun 2050, akan ada 12 miliar ton sampah plastik di lingkungan.

Cara yang bisa dilakukan untuk  mencegah terbuangnya kemasan plastik ke lingkungan yaitu dengan mengurangi konsumsi dan ketergantungan kita pada kemasan plastik, salah satunya  dengan menggunakan kemasan isi ulang (refill).

Saat ini, sudah ada beberapa refill business atau bisnis isi ulang yang bisa menjadi salah satu solusi untuk mengurangi sampah plastik. Dengan adanya bisnis isi ulang ini, kita bisa berbelanja kebutuhan sehari-hari menggunakan kemasan produk yang sudah terpakai.

Apa saja merek bisnis isi ulang yang ada di Indonesia? Simak informasi berikut ini.


1. QYOS


QYOS merupakan smart refill station pertama di Indonesia yang menyediakan layanan refill produk merek-merek terkenal. Stasiun refill QYOS ini terletak di Apartemen Kalibata City, Tower Ebony dan Indah Bazaar Street Food. Kamu bisa melakukan pembayaran secara cash maupun e-wallet untuk mengisi ulang produk di tempat ini.
 

Dok. QYOS

Dok. QYOS

2. Koinpack


Koinpack menyediakan produk-produk harian rumah tangga seperti sabun, sampo, deterjen, cairan pencuci piring, beras, dan minyak goreng dari brand-brand yang sudah dikenal.

Koinpack tersedia di beberapa titik lokasi yaitu di daerah Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Depok, dan Jakarta Pusat. Layanan refill di tempat ini pun bisa dipesan secara offline langsung ke toko atau secara online melalui koinpackstore.com.
 

3. Siklus Refill


Bisnis isi ulang satu ini bisa dibilang cukup populer sehingga sudah menyediakan produk lebih banyak dan punya jangkauan yang lebih luas. Siklus Refill sendiri memiliki 2 jenis layanan yang memudahkan pembelinya yaitu layanan on site dan delivery.

Namun, untuk layanan delivery saat ini hanya tersedia di wilayah Jabodetabek. Pelanggan cukup memesan refill produk yang diinginkan melalui aplikasi Siklus Refill atau WhatsApp.
 

Dok. Siklus Refill

Dok. Siklus Refill

4. Hepi Circle


Hepi Circle berlokasi di Surabaya dan tersedia di 5 store yaitu Mamaramah Eco Bulk Store, Kudos Cafe, The Oak Tree Surabaya, Kamikamu Batry dan Sincerely WARP.

Jika ingin refill produk di tempat ini, kamu diharuskan membeli produk dengan kemasannya terlebih dahulu untuk pembelian pertama saja. Setelahnya, kamu bisa isi ulang dengan kemasan pertamamu untuk pembelian selanjutnya.


5. Bumi Bulk Store & Refillery


Toko satu ini berlokasi di Kerobokan, Bali dan melayani free delivery untuk wilayah Kerobokan dan Canggu. Bedanya dari layanan refill yang lain, produk yang disediakan merupakan produk homemade dan chemical free.

Kamu cukup membawa wadah sendiri dari rumah untuk membeli secara langsung di store atau bisa menggunakan jasa delivery mereka melalui WhatsApp. Sembari membeli produk, kamu juga bisa turut berdonasi lewat program kampanye mereka yaitu 1000 pohon Bumi, kegiatan yang bertujuan untuk menanam 1000 pohon mangrove.


Editor: Avicenna

SEBELUMNYA

Sektor Industri Rumahan Kian Marak pada Masa Pandemi

BERIKUTNYA

Studi: Terlalu Lama Menatap Layar Bisa Tingkatkan Risiko Stroke

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: