Ilustrasi (Dok. jcomp/Freepik)

Kurang Tidur Bisa Picu Diabetes, Ini Sebabnya

22 November 2021   |   18:08 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Kurang tidur bisa mengganggu tatanan metabolisme yang akan berdampak pada kesehatan tubuh secara keseluruhan, salah satunya adalah risiko mengalami diabetes. Pasalnya, kurang tidur dapat melepaskan hormon stres seperti kortisol, yang dapat menyebabkan resistensi insulin sehingga mengakibatkan peningkatan gula darah.

Hormon stres ini dapat meningkatkan keinginan seseorang untuk makan atau minum dengan tinggi karbohidrat dan gula, yang dapat menyebabkan penambahan berat badan.

Melansir dari laman Sleep Foundation, Senin (21/11/2021), kurang tidur bisa meningkatkan kadar ghrelin, hormon rasa lapar, dan menurunkan kadar leptin, hormon yang membuat kita merasa kenyang. 

Untuk mengimbangi tingkat energi yang lebih rendah itu, orang yang kurang tidur akhirnya cenderung mencari bantuan dalam bentuk makanan yang meningkatkan gula darah dan menempatkan mereka pada risiko obesitas, yang merupakan faktor risiko diabetes.

(Baca juga: Minum Susu saat Sarapan Bisa Turunkan Risiko Diabetes)

Jika kamu merasa sulit tidur, disarankan untuk mengecek kadar gula darah dalam tubuh. Menurut rekomendasi The American Academy of Sleep Medicine and Sleep Research Society, orang dewasa perlu tidur minimal tujuh jam per hari untuk menjaga tubuh tetap sehat dan bugar.

Sulit tidur juga menimbulkan beberapa risiko kesehatan seperti berpikir lambat dan kurang perhatian, kelelahan dan kekurangan energi, daya ingat lemah dan sering mengalami perubahan suasana hati, serta merasa cemas, stres dan mudah tersinggung.

Jika kamu mengalami beberapa gejala tersebut, kamu perlu memperbaiki kualitas tidur kamu dengan beberapa tips seperti berikut ini.
  • Ciptakan kamar tidur menjadi tempat yang redup, santai dan tenang
  • Jangan melihat layar seperti handphone sebelum tidur, karena dapat mengganggu tidur
  • Tetap aktif secara fisik di siang hari
  • Bersantai sebelum tidur
  • Mandi dan membaca buku sebelum tidur
  • Hindari mengonsumsi kafein, alkohol, dan nikotin ketika menjelang waktu tidur
  • Hindari tidur setelah jam 3 sore karena dapat membuat kamu kurang tidur di malam hari

Editor: Avicenna

SEBELUMNYA

7 Karakter Terbaik yang Pernah Diperankan Mads Mikkelsen

BERIKUTNYA

BTS Jadi Artis Asia Pertama yang Menang Kategori Artist of the Year di AMA 2021

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: