Jasa Konveksinya Merosot Akibat Pandemi, Pria Ini Sukses Go Global Berkat Bisnis Fesyen
18 November 2021 |
18:12 WIB
Siapa sih yang nggak ingin bisnisnya berkembang bahkan bisa menembus pasar luar negeri? Mungkin keinginan untuk bisa go global dulunya hanya menjadi impian bagi para pelaku UMKM. Namun saat ini hal tersebut dapat diwujudkan dengan mudah.
Apalagi sudah banyak bantuan dan kemudahan yang diberikan mulai dari pihak swasta, pemerintah hingga e-commerce. Menjual barang ke luar negeri saat ini sama mudahnya dengan berjualan di dalam negeri.
Ini pula yang dirasakan oleh Krisyadi Sutiawan, pemilik usaha fesyen Lian Store Indonesia yang sukses melakukan penetrasi produk hingga ke berbagai negara tetangga.
Pria yang akrab disapa Kris ini mulanya hanya menyediakan jasa menjahit atau konveksi, tetapi pandemi Covid-19 membuat orderan merosot tajam sehingga dia mulai memberanikan diri memproduksi fesyen pria mulai dari jaket hingga celana pada Maret 2021 lalu.
Saat awal mengembangkan brand Lian Store, dia tidak memiliki banyak pemahaman mengenai proses pemasaran karena hanya fokus pada produksi. Dia lantas mulai bergabung memasarkan produknya melalui marketplace Shopee.
Ternyata, di sana dia tak hanya terbantu dalam hal penjualan dan pemasaran produk saja tetapi banyak pendampingan dan pelatihan yang dia dapatkan sehingga membantunya untuk lebih mengembangkan bisnis dan produknya.
Tak hanya berpuas diri di pasar dalam negeri, Kris lantas memperluas pangsa pasarnya hingga ke luar negeri. Dia sendiri tidak pernah menyangka bahwa produknya bisa sampai ke konsumen yang ada di luar negeri. Kemudahan tersebut dia dapatkan setelah bergabung di dalam Kampus UMKM Shopee Ekspor Bandung.
Melalui program tersebut, dia mendapatkan pengetahuan dan informasi serta prosedur yang harus dipersiapkan untuk berpartisipasi dalam Program Ekspor Shopee sehingga membuatnya lebih percaya diri merambah pasar global.
"Saya merasa kelas-kelas yang saya ikuti dan fasilitas yang disediakan tepat guna. Edukasi yang diberikan mencakup informasi penting terkait pengembangan bisnis kami, bahkan membuat kami mampu sampai menjual produk keluar negeri," ujarnya.
Editor: M R Purboyo
Apalagi sudah banyak bantuan dan kemudahan yang diberikan mulai dari pihak swasta, pemerintah hingga e-commerce. Menjual barang ke luar negeri saat ini sama mudahnya dengan berjualan di dalam negeri.
Ini pula yang dirasakan oleh Krisyadi Sutiawan, pemilik usaha fesyen Lian Store Indonesia yang sukses melakukan penetrasi produk hingga ke berbagai negara tetangga.
Pria yang akrab disapa Kris ini mulanya hanya menyediakan jasa menjahit atau konveksi, tetapi pandemi Covid-19 membuat orderan merosot tajam sehingga dia mulai memberanikan diri memproduksi fesyen pria mulai dari jaket hingga celana pada Maret 2021 lalu.
Saat awal mengembangkan brand Lian Store, dia tidak memiliki banyak pemahaman mengenai proses pemasaran karena hanya fokus pada produksi. Dia lantas mulai bergabung memasarkan produknya melalui marketplace Shopee.
Ternyata, di sana dia tak hanya terbantu dalam hal penjualan dan pemasaran produk saja tetapi banyak pendampingan dan pelatihan yang dia dapatkan sehingga membantunya untuk lebih mengembangkan bisnis dan produknya.
Tak hanya berpuas diri di pasar dalam negeri, Kris lantas memperluas pangsa pasarnya hingga ke luar negeri. Dia sendiri tidak pernah menyangka bahwa produknya bisa sampai ke konsumen yang ada di luar negeri. Kemudahan tersebut dia dapatkan setelah bergabung di dalam Kampus UMKM Shopee Ekspor Bandung.
Melalui program tersebut, dia mendapatkan pengetahuan dan informasi serta prosedur yang harus dipersiapkan untuk berpartisipasi dalam Program Ekspor Shopee sehingga membuatnya lebih percaya diri merambah pasar global.
"Saya merasa kelas-kelas yang saya ikuti dan fasilitas yang disediakan tepat guna. Edukasi yang diberikan mencakup informasi penting terkait pengembangan bisnis kami, bahkan membuat kami mampu sampai menjual produk keluar negeri," ujarnya.
Editor: M R Purboyo
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.