5 Tema Konten Ini Banyak Diminati di Instagram Reels
17 November 2021 |
20:20 WIB
Sejak perilisannya pada Juni 2021, fitur Reels di Instagram menjadi salah satu fitur pembuatan dan berbagi video pendek yang berkembang pesat. Hal itu bersamaan dengan tingginya antusiasme pengguna dalam menonton maupun membuat konten video pendek yang santai dan asyik.
Dengan fleksibilitasnya sebagai konten hiburan personal atau pribadi maupun konten yang diperuntukkan untuk keperluan profesional seperti yang dilakukan oleh kreator konten dan pelaku bisnis (baik bisnis besar maupun UMKM), banyak tema yang dibawakan oleh pembuat konten video Reels yang menarik perhatian audiens di Instagram.
Menurut Direktur Kemitraan Program Hiburan Meta di Indonesia, Revie Sylviana, setidaknya ada lima topik konten yang populer dalam Reels di kalangan pengguna di Indonesia.
Dengan fleksibilitasnya sebagai konten hiburan personal atau pribadi maupun konten yang diperuntukkan untuk keperluan profesional seperti yang dilakukan oleh kreator konten dan pelaku bisnis (baik bisnis besar maupun UMKM), banyak tema yang dibawakan oleh pembuat konten video Reels yang menarik perhatian audiens di Instagram.
Menurut Direktur Kemitraan Program Hiburan Meta di Indonesia, Revie Sylviana, setidaknya ada lima topik konten yang populer dalam Reels di kalangan pengguna di Indonesia.
1. Komedi
Kehadiran Reels yang menjadi bagian dari penyedia konten hiburan di media sosial membuat konten komedi menjadi salah satu topik konten yang populer bagi audiens. Alasan dasarnya adalah karena orang Indonesia suka mencari hiburan sebagai cara untuk melepas tawa serta penat dari kesibukan sehari-hari.
Dalam data kampanye #GerakanReels, setidaknya ada lima akun yang populer sebagai akun kreator konten komedi di antaranya komedian Ardit Erwandha, Kathy Permata, Kristo Immanuel, Muhadkly Acho, dan Venny Adisuryo.
Dalam data kampanye #GerakanReels, setidaknya ada lima akun yang populer sebagai akun kreator konten komedi di antaranya komedian Ardit Erwandha, Kathy Permata, Kristo Immanuel, Muhadkly Acho, dan Venny Adisuryo.
2. Cinta dan keluarga
Menurut Revie, kepopuleran konten cinta dan keluarga didasarkan pada karakter masyarakat Indonesia yang memiliki kekeluargaan yang kental. Tidak hanya itu, alasan lain populernya topik ini adalah karena banyak orang yang menghabiskan lebih banyak waktu bersama pasangan dan keluarga selama masa pandemi.
Umumnya, konten video bertemakan cinta dan keluarga biasanya menggambarkan interaksi bersama keluarga, pasangan, dan hewan peliharaan mulai dari konten lucu hingga konten yang menyentuh hati. Bahkan beberapa konten dengan topik ini memiliki relevansi dengan keseharian Genhype.
Umumnya, konten video bertemakan cinta dan keluarga biasanya menggambarkan interaksi bersama keluarga, pasangan, dan hewan peliharaan mulai dari konten lucu hingga konten yang menyentuh hati. Bahkan beberapa konten dengan topik ini memiliki relevansi dengan keseharian Genhype.
3. Fesyen dan kecantikan
Masa pandemi memunculkan kebiasaan belanja pakaian dan produk kecantikan meski tidak bepergian ke mana-mana. Karena itu, konten fesyen menjadi salah satu konten yang populer di Reels seiring dengan populernya tagar #ootd.
Selain fesyen, konten bertemakan kecantikan juga termasuk konten yang cukup populer di Instagram Reels meski tidak sebesar topik fesyen. Ini juga ditandai dengan munculnya tagar populer berkaitan dengan kecantikan seperti #makeuptutorial untuk panduan merias wajah, #skincareroutine untuk rutinitas perawatan wajah, dan #healthylifestyle yang menunjukkan gaya hidup sehat.
Selain fesyen, konten bertemakan kecantikan juga termasuk konten yang cukup populer di Instagram Reels meski tidak sebesar topik fesyen. Ini juga ditandai dengan munculnya tagar populer berkaitan dengan kecantikan seperti #makeuptutorial untuk panduan merias wajah, #skincareroutine untuk rutinitas perawatan wajah, dan #healthylifestyle yang menunjukkan gaya hidup sehat.
4. Meditasi mata
Jika Genhype sering melihat konten-konten dengan pemandangan yang cantik dan menyegarkan, maka konten-konten ini masuk ke topik meditasi mata. Konten dalam kategori ini diketahui menjadi salah satu yang populer karena bisa menyejukkan mata, membuat Genhype bisa rehat sejenak dari rutinitas dan stres, serta bentuk dari medium dalam menikmati liburan yang tidak sempat terealisasikan akibat pandemi.
Selain pemandangan cantik, konten meditasi mata juga meliputi topik kesehatan mental yang semakin populer melalui tagar #selflove dan #selfhealing yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya pemulihan diri.
Selain pemandangan cantik, konten meditasi mata juga meliputi topik kesehatan mental yang semakin populer melalui tagar #selflove dan #selfhealing yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya pemulihan diri.
5. Doa dan harapan
Dengan kemampuan media sosial sebagai medium untuk berbagi harapan dan kekuatan, konten ini menjadi populer di kalangan masyarakat melalui tagar #semangat dan #katakatabijak. Salah satu contohnya adalah konten perayaan HUT RI ke-76 sebagai cara untuk menyemarakkan ulang tahun Indonesia sekaligus menyalurkan doa dan harapan dari masyarakat.
Editor Fajar Sidik
Editor Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.