Ilustrasi (dok. Pexels)

Wajib Tahu! Ini 4 Etika saat Berkunjung ke Korea Selatan

29 October 2021   |   18:09 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Jika berkunjung ke Korea Selatan, ada sejumlah etika yang harus kalian ikuti loh. Jangan sembarangan, bisa-bisa kamu nanti kena tegur. Konten kreator Mutiara Adiguna atau yang akrab dipanggil Park Jinju mengatakan etika pertama yang wajib kamu tahu yakni etika saat makan.

Buat kamu yang biasa makan seraya mengangkat kaki ke atas atau menyilangkannya, tahan diri ya karena itu dianggap tidak sopan. 

Selain itu, jangan sekali-kali menancapkan sumpit di atas makanan yang ada di dalam mangkok karena melambangkan kematian. “Di Korea setelah makan harus dibereskan dan ditaruh lagi. Semua restoran menyediakan tong sampah, pisahkan mana sampah makanan dan mana sampah plastik. Kita harus meninggalkan meja dalam keadaan bersih,” ujarnya saat berbincang dalam acara Muslim Friendly Korea Online Festival (MFKF), Jumat (29/10/2021). 

Berikutnya adalah etika saat berbicara. HIndari perkataan informal saat kamu berbincang dengan orang Korea. Jangan berteriak atau menggunakan nada tinggi apalagi di tempat umum. Buat yang suka bergosip saat naik kendaraan, jangan lakukan itu kalau tidak mau ditegur.

Ketiga adalah etika saat naik kendaraan umum. Mengantre adalah budaya di Korea. Jalur sebelah kiri untuk mengantre sementara kanan untuk keluar. ”Tidak boleh nerobos, dahulukan yang keluar,” tegas Jinju. 

Terakhir adalah etika kebersihan. Jangan buang sampah sembarangan karena di Korea Selatan banyak CCTV. “Kalau buang sembarangan nanti kena tegor, didenda. 

Nah, buat kamu yang ingin mengenal Korea Selatan lebih dalam lagi, Korean Tourism Organization (KTO), kembali menggelar Muslim Friendly Korea Online Festival (MFKF) secara daring selama tiga hari yakni 29-31 Oktober 2021. 
 

Jadwal Muslim Friendly Korea Online Festival 2021

Jadwal Muslim Friendly Korea Online Festival 2021


Mengangkat tema “Sebelum Ke Sana, Kita Ketemu di Sini”, KTO ingin masyarakat mengetahui informasi penting dalam mempersiapkan perjalanan ke Korea setelah pandemi mereda.

Dalam festival virtual ini, kamu bisa mengenal ragam budaya, fashion, makanan, destinasi antimainstream, hallyu dan wellness, tentunya yang ramah bagi wisatawan muslim di Korea Sealtan. 

Berbeda dengan tahun sebelumnya, tahun ini KTO merancang platform khusus pendekatan interaktif. Platform ini akan memberikan akses kepada pengunjung untuk dapat berpartisipasi dalam berbagai kegiatan yang diselenggarakan seperti webinar, quiz dan games.

Selama tiga hari MFKF membagi acara menjadi tiga zona, yakni Zona Perkenalan, Zona Jalan-Jalan, dan Zona Nyaman. Di tiap zona, pengunjung dapat bergabung di talkshow informatif, membaca berbagai artikel tentang Korea, bermain games berhadiah menarik, sampai mencari tahu deretan kuliner ramah muslim. 

Selain Mutiara Adiguna, kamu bisa berbincang dengan Furry Citra, Alika Islamadina, Han Yoo Raa, Sasyachi, dan Tiffani Affifa juga loh. 

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Intip Koleksi Boots Anyar yang Stylish untuk Musim Hujan

BERIKUTNYA

Korea Kampanyekan Muslim Friendly lewat Festival Ini

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: