Olaf Presents. (Dok. Disney)

4 Rekomendasi Tayangan yang Akan Hadir di Disney+ Hotstar Akhir tahun 2021

28 October 2021   |   11:29 WIB

Menjelang akhir tahun, banyak dari Genhype yang sudah mulai merencanakan berbagai tayangan yang bisa dipersiapkan untuk November dan Desember. Kini dengan banyaknya orang yang mulai beralih untuk melihat tayangan film dan serial melalui layanan over-the-top (OTT),

Genhype bisa lebih mudah untuk menonton tanpa harus mengakses platform lain yang sulit dijangkau. Hypeabis.id kali ini merekomendasikan empat film dan serial dari Disney+ Hotstar yang bisa jadi referensi tontonan di akhir tahun ini. Yuk cek daftarnya!
 

1. Home Sweet Home Alone


Ingat dengan film franchise Home Alone? Film yang identik dengan upaya seorang anak yang berusaha untuk mengatasi sekelompok penjahat sendirian di waktu liburan musim dingin ini kembali dengan instalasi keenamnya yang berjudul Home Sweet Home Alone. Dan Mazer bekerja sebagai sutradara dengan naskah yang dibuat oleh Mikey Day, Streeter Seidell, dan John Hughes.

Home Sweet Home Alone berkisah tentang Max Mercer (Archie Yates) yang tidak sengaja ditinggal sendirian di rumah saat keluarganya pergi berlibur ke Tokyo, Jepang, dan harus mengambil penerbangan terpisah karena masalah pada pembelian tiket. Awalnya dia merasa memiliki kebebasan, tapi akhirnya harus menyelamatkan rumah keluarganya dari pasangan Pam dan Jeff Fritzovski yang merupakan seorang pencuri.
 

2. Olaf Presents


Ingat dengan karakter Olaf dari serial film Frozen? Karakter berbentuk boneka salju yang identik sebagai pendongeng yang handal membuatnya kini mendapatkan serial tersendiri dengan judul Olaf Presents. Josh Gad didapuk kembali sebagai pengisi suara Olaf dan Hyrum Osmond berperan sebagai sutradara.

Sebagai pendongeng, Olaf akan tampil dalam berbagai episode sebagai produser, aktor, desainer kostum, serta tim produksi untuk penampilannya dengan membawakan kembali beberapa kisah klasik Disney seperti Moana, The Lion King, Aladdin, Tangled, dan The Little Mermaid. Dia akan menunjukkan sisi teatrikalnya untuk menghibur penduduk Arandele.

Olaf Presents akan tayang perdana pada 12 November 2021.
 

3. Ciao Alberto

 
Film animasi pendek yang diambil dari karakter film Luca ini menghadirkan karakter Alberto yang merupakan teman baik Luca. McKenna Harris kembali menyutradarai film yang diduga menjadi spin-off dari film tersebut.

Ciao Alberto akan berfokus pada Alberto yang menikmati hidup barunya di Partorosso bersama dengan nelayan bernama Massimo. Dalam film ini, dia ingin melakukan berbagai hal agar mentornya itu tertarik padanya, meski butuh upaya yang sulit.

Jack Dylan Grazer akan bermain sebagai Alberto dan Marco Barricelli sebagai Massimo di dalam film yang direncanakan akan tayang pada 12 November 2021 tersebut.
 

4. Dopesick

 
 

Serial pendek buatan Danny Strong ini diangkat dari buku non-fiksi berjudul Dopesick: Dealers, Doctors and the Drug Company that Addicted America milik Beth Macy. Beraliran drama, serial ini terjadi ketika Amerika Serikat mengalami kecanduan opioid dan kisah perjuangannya untuk lepas dari kecanduan tersebut.

Hadir dengan lima episode, serial ini dibintangi oleh Michael Keaton, Peter Sarsgaard, Michael Stuhlbarg, dan Will Poulter ini akan segera tayang di Indonesia dengan tanggal yang segera diumumkan.



Editor: Indyah Sutriningrum
 

SEBELUMNYA

SVARA, Serial Dokumenter yang Eksplor Makna di Balik Musik & Budaya

BERIKUTNYA

Tuty Adib Pamerkan Kreasi Tenun Balai Panjang Payakumbuh pada ISEF 2021

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: