Billie Eilish (Dok. Billie Eilish/Instagram)

Billie Eilish akan Rilis Koleksi Parfum Pertama bernama Eilish

21 October 2021   |   13:30 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Bukan merilis single atau album, Billie Eilish baru-baru ini mengumumkan rencana peluncuran parfum pertamanya yang diberi nama Eilish. Melalui unggahan di akun Instagramnya, penyanyi berusia 19 tahun itu menyebut bahwa aroma yang akan segera dirilis itu merupakan aroma favoritnya yang ada di dunia.

“Saya sangat bersemangat untuk akhirnya membagikan debut wewangian saya, Eilish, dengan kamu! Ini adalah aroma yang saya inginkan selama bertahun-tahun. Ini adalah aroma favorit saya di dunia,” tulisnya.
 

Eilish juga mengungkapkan bahwa wewangian adalah sesuatu yang telah menjadi bagian besar dan memori tersendiri dalam hidupnya. Perilisan parfum Eilish ini merupakan mimpinya untuk menciptakan aroma ini dan mewujudkan ide-idenya.

“Ini adalah salah satu hal paling menarik yang pernah saya lakukan. Saya tidak sabar untuk menjadi milik kamu begitu cepat,” katanya pelantun Happier Than Ever itu.

Parfum Eilish akan hadir dengan berbagai komponen wewangian seperti coklat, rempah-rempah lembut, dan vanila, termasuk dengan aroma umum seperti musk, tonka been, dan smooth wood.

“Saya selalu jatuh cinta dengan vanilla. Sejak saya masih kecil, ibu saya mengajari saya untuk memanggangnya,” katanya dikutip dari Page Six, Kamis (21/10).

Tidak seperti botol parfum pada umumnya, parfum Eilish akan dikemas dengan botol perunggu warna kuning dengan pahatan tubuh bagian atas perempuan. Parfum ini akan dijual secara eksklusif di situs billieeilishfragrances.com dengan harga US$ 68 atau sekitar Rp960.000 yang akan dirilis pada November 2021.

Sementara itu, Eilish merupakan selebriti kesekian yang meluncurkan produk wewangian. Sebelumnya, beberapa selebriti seperti Kim Kardashian, Ariana Grande, dan Jennifer Lopez telah menjual rangkaian wewangian mereka selama bertahun-tahun. Baru-baru ini, Rihanna juga mengeluarkan koleksi wewangian pertamanya di bawah merek Fenty miliknya.
 



Editor: Roni Yunianto 

SEBELUMNYA

Versi Next-Gen Game 'Cyberpunk 2077' & 'The Witcher 3' Dirilis 2022

BERIKUTNYA

Museum MACAN Akan Buka Kembali pada 26 Oktober 2021

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: