Ilustrasi (Dok. Yan Krukov/Pexels)

Cara & Manfaat Menerapkan Kebiasaan Makan yang Baik pada Anak

19 October 2021   |   12:00 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Masa kanak-kanak adalah masa yang penting untuk tumbuh kembang seseorang. Fase ini menentukan pembentukan fisik dan kemampuan mental, sehingga asupan gizi yang seimbang memainkan peran sangat penting untuk mendukung tumbuh kembang anak yang optimal.

Asupan gizi seimbang juga bisa membantu menanamkan kebiasaan makan yang baik dan pengetahuan akan nutrisi tersebut bisa diterapkan pada si kecil sepanjang hidupnya.

Dokter Spesialis Anak, Attila Dewanti Poerboyo, mengatakan anak-anak memiliki lambung yang lebih kecil dari orang dewasa, sehingga mereka akan makan dengan porsi yang kecil. Untuk melengkapi asupan gizi seimbang harian dan mengimbangi energi yang dibutuhkan, anak juga membutuhkan camilan.

Meskipun begitu, orang tua juga perlu cermat dalam memberikan camilan yang baik, sehat, dan bernutrisi. Jika tidak, kebiasaan mengonsumsi camilan yang kurang baik justru bisa mengganggu sistem imun anak.

“Diperkirakan 15-25 persen penyakit anak-anak disebabkan karena pemilihan camilan yang kurang tepat,” ujar Dokter Attila dalam rilis yang diterima Hypeabis.id, Selasa (19/10).
 

Ilustrasi (Dok. Katerina Holmes/Pexels)

Ilustrasi (Dok. Katerina Holmes/Pexels)

(Baca juga: Bunda, Ini Lho Pentingnya Makanan Camilan untuk Si Kecil)

Camilan sehat juga sama pentingnya dengan makanan utama. Menurutnya, itu bisa membantu menanamkan kebiasaan makan yang baik, membantu menjaga berat badan seimbang, serta meningkatkan pertumbuhan yang baik bagi si kecil.

“Kebiasaan makan baik dari usia dini juga akan membantu si kecil menjalankan gaya hidup sehat saat dia tumbuh dewasa,” tambahnya.

Untuk menanamkan kebiasaan makan yang baik bagi si kecil, Dokter Attila juga membagikan beberapa tips berikut.
  • Atur waktu makan dengan seluruh keluarga dan usahakan untuk selalu makan bersama si kecil saat santapan utama ataupun menikmati camilan sehat.
  • Berikan makanan yang bervariasi dan seimbang dari semua kelompok sumber zat gizi.
  • Bantu si kecil belajar menggunakan sendok atau memilih camilan dengan kemasan siap santap.
  • Berikan makanan yang bisa dengan mudah dicerna oleh anak, seperti makanan yang sudah dipotong-potong kecil ataupun ditumbuk halus.
  • Libatkan si kecil saat memilih dan mempersiapkan hidangan dan menata meja makan.
  • Jangan gunakan sembarangan camilan sebagai ‘iming-iming’. Berikan pilihan camilan sehat seperti buah-buahan dan yogurt.
  • Ajarkan anak untuk membaca label pada kemasan makanan saat berbelanja.


Editor: Avicenna

SEBELUMNYA

My Name Jadi Drama Terpopuler Ke-4 di Netflix secara Global

BERIKUTNYA

Yuk Bikin Shortbread, Biskuit Lumer ala Kerajaan Inggris

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: