Good Morning Everyone (Dok. Sony Music Entertainment Indonesia)

Good Morning Everyone Rilis Album EP Pertama bertajuk LUSI

02 October 2021   |   18:09 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Band asal Semarang, Good Morning Everyone, baru saja merilis debut album EP mereka berjudul LUSI. Album itu merupakan karya pertama mereka pada tahun 2021 setelah terakhir merilis single Biar Hanya Aku yang Tahu dan Bukan Begitu Caramu pada tahun lalu.

Dalam album EP debutnya, grup yang beranggotakan lima orang itu menampilkan sejumlah kisah menarik dalam empat lagu pilihan.

Rangkaian kisah hidup manusia yang berkisah tentang pilihan, perpisahan, penyesalan, dan harapan menjadi cerita yang menginspirasi Ichsan (vokal), Daniel (gitar), Yuli (gitar), Dhani (bass), dan Erwin (keyboard) untuk membuat album EP pertama mereka.

Pemberian judul LUSI berangkat dari istilah rasional yang berarti masuk akal dan irasional berarti tidak masuk akal, sehingga mereka mengartikan LUSI sebagai sesuatu yang nyata karena ilusi berarti tidak nyata.

“Keempat lagu dalam EP ini bertemakan perpisahan, penyesalan, pengharapan, dan kemantapan hati. Keempat hal ini benar-benar nyata, ada di kehidupan kita, dan kami gambarkan menjadi sosok bernama LUSI. Semua orang pasti pernah bertemu LUSI,” ujar sang vokalis, Ichsan dalam rilisan resmi, Sabtu (2/10/2021).
 

g

Good Morning Everyone (Dok. Sony Music Entertainment Indonesia)

Ada sejumlah kisah menarik dibalik keempat lagu tersebut. Dalam lagu Perhatikan Sejenak, bercerita tentang kemantapan hati untuk mendapatkan seseorang yang dicintainya. Sekelumit kisah perpisahan dalam lagu Sampai Berjumpa Lagi, rasa penyesalan seseorang dalam lagu Bukan Denganmu serta kisah seseorang untuk mendapatkan cinta yang diinginkannya dalam lagu Aku Untukmu.

Menariknya, empat single ini mereka rajut dengan menghadirkan intro yang naratif berjudul Lusi dan outro berjudul Ikhtisar yang impresif. Bukan tanpa alasan, mereka ingin memberikan benang merah dan cerita yang sempurna layaknya dalam sebuah diary yang tertulis rapi.

“Kami menyusun proyek musikal ini dikerjakan selama kurang lebih 2 bulan. Dengan disisipkan beberapa kali workshop yang tujuannya ingin menciptakan karya yang berbeda dengan rilisan-rilisan sebelumnya,” ujar Yuli, sang gitaris.

Dalam proses pengerjaannya, Good Morning Everyone juga melibatkan Muhammad Luthfi Adianto dari Cosmicburp dan Irfan Abdi sebagai produser.

“Kami berharap EP LUSI ini bisa menjadi soundtrack kehidupan teman-teman pendengar sekalian, menemani setiap penggalan kisah di kehidupan kalian,” ujar sang bassist, Dhani.

Editor: M R Purboyo


 

SEBELUMNYA

Para Pemain Squid Game Akan Diundang ke Acara The Jimmy Fallon Show

BERIKUTNYA

Ternyata NFT Berikan Banyak Keuntungan ke Seniman dan Musisi

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: