Begini Hasil Tes Kamera iPhone 13 dari DXOMark, Kalah dari Huawei & Xiaomi?
29 September 2021 |
17:01 WIB
Situs benchmark kualitas kamera ponsel pintar (smartphone), DXOMark, telah melakukan pengujian pada perangkat teranyar Apple yang tak lain adalah iPhone 13 Pro. Secara keseluruhan, smartphone terbaru dari perusahaan itu mendapatkan total 137 poin.
Sebagai disclaimer, untuk penilaian dan analisis dalam ulasan kamera ponsel di DXOMark dilakukan dengan menangkap dan mengevaluasi lebih dari 3.000 gambar uji dan lebih dari 1,5 jam video di lingkungan terkontrol maupun luar ruangan.
Hasil uji coba terhadap iPhone 13 Pro menunjukkan smartphone ini memiliki skor 137 poin, lebih tinggi 9 poin dari generasi sebelumnya yakni iPhone 12 Pro. Secara lebih spesifik, iPhone 13 Pro mencatatkan skor 144 untuk foto, 76 poin zoom, dan 119 poin video.
(Baca juga: Ini Alasan Posisi Kamera iPhone 13 Menjadi Diagonal)
DXOMark menyoroti hasil foto dengan rendering warna yang jelas dan nyata pada kulit serta sentuhan yang lebih hangat. Warna dan kontras juga telah ditingkatkan sehingga menghasilkan detail yang lebih tinggi.
Selain itu, skor video yang tinggi juga didukung dengan peningkatan di berbagai sisi termasuk perbaikan eksposur, peningkatan kinerja auto fokus, dan lain sebagainya. Perangkat ini menempati posisi paling atas pada sub-peringkat ini.
"Secara keseluruhan, adil untuk mengatakan bahwa Apple telah berhasil mendapatkan hasil maksimal dari perangkat keras pencitraannya," tulis DXOMark.
Secara keseluruhan, iPhone 13 Pro menempati peringkat keempat. Tiga smartphone dengan skor kamera lebih tinggi lainnya ialah Huawei P50 Pro dengan 144 poin, Xiaomi Mi 11 Ultra dengan 143 poin, dan Huawei Mate 40 Pro+ dengan 139 poin.
(Baca juga: Getaran Sepeda Motor Bisa Merusak Kamera iPhone, Simak Penjelasan Resmi Apple!)
Beberapa poin kelebihan kamera iPhone 13 Pro dari hasil uji coba tersebut antara lain:
- Eksposur target yang akurat
- Warna dan white balance yang baik
- Warna kulit yang bagus di berbagai kondisi
- Autofokus cepat dan akurat
- Detail yang tinggi dalam kondisi indoor atau outdoor
- Ekspour akurat dan stabil dalam video
- Noise yang dikelola dengan baik di video
Sementara itu, beberapa poin kekurangan dari kamera iPhone 13 Pro antara lain:
- Dynamic range yang terbatas pada skenario kontras tinggi yang menantang
- Detail yang kurang pada bidikan zoom jarak jauh
- Lens flare dan ghosting, terutama pada video cahaya rendah
- Beberapa kasus kehilangan tekstur video, utamanya pada wajah di siang hari dan kondisi dalam ruangan
Editor: Avicenna
Sebagai disclaimer, untuk penilaian dan analisis dalam ulasan kamera ponsel di DXOMark dilakukan dengan menangkap dan mengevaluasi lebih dari 3.000 gambar uji dan lebih dari 1,5 jam video di lingkungan terkontrol maupun luar ruangan.
Hasil uji coba terhadap iPhone 13 Pro menunjukkan smartphone ini memiliki skor 137 poin, lebih tinggi 9 poin dari generasi sebelumnya yakni iPhone 12 Pro. Secara lebih spesifik, iPhone 13 Pro mencatatkan skor 144 untuk foto, 76 poin zoom, dan 119 poin video.
(Baca juga: Ini Alasan Posisi Kamera iPhone 13 Menjadi Diagonal)
DXOMark menyoroti hasil foto dengan rendering warna yang jelas dan nyata pada kulit serta sentuhan yang lebih hangat. Warna dan kontras juga telah ditingkatkan sehingga menghasilkan detail yang lebih tinggi.
Selain itu, skor video yang tinggi juga didukung dengan peningkatan di berbagai sisi termasuk perbaikan eksposur, peningkatan kinerja auto fokus, dan lain sebagainya. Perangkat ini menempati posisi paling atas pada sub-peringkat ini.
"Secara keseluruhan, adil untuk mengatakan bahwa Apple telah berhasil mendapatkan hasil maksimal dari perangkat keras pencitraannya," tulis DXOMark.
Secara keseluruhan, iPhone 13 Pro menempati peringkat keempat. Tiga smartphone dengan skor kamera lebih tinggi lainnya ialah Huawei P50 Pro dengan 144 poin, Xiaomi Mi 11 Ultra dengan 143 poin, dan Huawei Mate 40 Pro+ dengan 139 poin.
(Baca juga: Getaran Sepeda Motor Bisa Merusak Kamera iPhone, Simak Penjelasan Resmi Apple!)
Beberapa poin kelebihan kamera iPhone 13 Pro dari hasil uji coba tersebut antara lain:
- Eksposur target yang akurat
- Warna dan white balance yang baik
- Warna kulit yang bagus di berbagai kondisi
- Autofokus cepat dan akurat
- Detail yang tinggi dalam kondisi indoor atau outdoor
- Ekspour akurat dan stabil dalam video
- Noise yang dikelola dengan baik di video
Sementara itu, beberapa poin kekurangan dari kamera iPhone 13 Pro antara lain:
- Dynamic range yang terbatas pada skenario kontras tinggi yang menantang
- Detail yang kurang pada bidikan zoom jarak jauh
- Lens flare dan ghosting, terutama pada video cahaya rendah
- Beberapa kasus kehilangan tekstur video, utamanya pada wajah di siang hari dan kondisi dalam ruangan
Editor: Avicenna
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.