Life is Strange: Remastered Collection (Square Enix)

Game Life is Strange: Remastered Collection Rilis Februari 2022

27 September 2021   |   11:38 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Permainan video gim petualangan berjudul Life is Strange: Remastered Collection akhirnya mendapatkan jadwal rilis, setelah sempat mengalami penundaan. Gim yang dikembangkan oleh Deck Nine dan akan diterbitkan oleh Square Enix itu dipastikan meluncur pada awal tahun depan.

Life is Strange: Remastered Collection awalnya dijadwalkan hadir menyapa para penggemarnya pada 30 September tahun ini. Akan tetapi, karena masalah terkait pandemi yang berlangsung, pengembang gim menunda peluncurannya.

Dilansir dari Animation Xpress, Senin (27/9) Square Enix selaku publisher gim tersebut mengumumkan bahwa tanggal rilis baru untuk gim re-mastered tersebut ialah pada 1 Februari 2022 mendatang.

Sebagai informasi, gim Life is Strange: Remastered Collection berisi dua gim pertama dari serialnya yakni Life is Strange yang diluncurkan pada 2015 dan Life is Strange Before the Strom yang rilis pada 2017.

Sebagai sebuah proyek re-mastered, koleksi anyar itu tentu saja menampilkan sejumlah peningkatan yang mencakup peningkatan visual cukup masif karena penggunaan game engine yang baru.

Selain itu, ada juga pembaruan dari sisi animasi wajah yang membuatnya lebih realistis dan mulus ketimbang versi originalnya. Serta peningkatan visual lingkungan dan pencahayaan baru.

Adapun, nantinya proyek bundel dan peningkatan gim tersebut akan tersedia di berbagai platform seperti Nintendo Switch, PlayStataion 4, Xbox One, PC Steam, hingga Google Stadia.

Selain dua judul tersebut, seri gim petualangan grafis Life is Strange juga memiliki tiga judul lainnya yakni Life is Strange 2 (episode 1 dan episode 2-5) yang rilis pada 2018 hingga 2019 dan Life is Strange: True Colors yang baru saja dirilis pada 20 September 2021.
 


Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

NCT 127 Cetak Rekor Terbaru di Billboard 200 dengan Album STICKER

BERIKUTNYA

Wow, SEVENTEEN Pecahkan Rekor Pre-Order Album Attacca

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: