Ilustrasi perut ramping. (Dok. Eugene Chystiakov dari Unsplash)

6 Tips Sederhana untuk Memiliki Perut Ramping

27 September 2021   |   08:35 WIB

Setiap orang tentu ingin memiliki tubuh yang sehat dengan tampilan yang menarik dan, termasuk bentuk perut yang ramping. Ada berbagai cara untuk mendapatkannya, mulai dari melakukan olahraga yang intens dengan fokus tertentu hingga menjaga pola makan dengan rutinitas yang ketat dalam jangka waktu tertentu.

Akan tetapi, ada beberapa cara yang lebih sederhana yang bisa Genhype lakukan untuk mendapatkan bentuk perut ramping dengan konsisten. Simak enam tips ini yuk!

1. Pasang capaian sesuai dengan kemampuan
Target atau capaian merupakan hal yang harus dibuat terlebih dahulu saat memutuskan untuk berkomitmen terhadap sesuatu, termasuk saat ingin membuat perut yang ramping. Capaian ini harus bisa dibuat dengan masuk akal dan realistis sesuai dengan kemampuan dan tahapan yang bisa dijalankan. Ada baiknya target yang dijalankan bisa dilakukan secara perlahan tetapi tetap konsisten.

2. Coba mulai dengan pilates
Pilates memiliki beberapa tingkat intensitas, tapi jenis yang disarankan untuk memulainya adalah pilates dengan intensitas rendah yang bisa dilakukan untuk mendapatkan bentuk tubuh yang diinginkan. 

Selain bisa membuat tubuh lebih berbentuk, pilates juga bisa meningkatkan kekuatan otot dan kelenturan tubuh melalui pernafasan serta gerakan yang lambat dan lembut.

3. Lanjutkan dengan olahraga yang menggerakkan tubuh
Meski perut ramping didapatkan dari olahraga yang berfokus pada bagian perut dan bagian lain di sekitarnya, enggak ada salahnya untuk melakukan olahraga yang menggerakan seluruh bagian tubuh. Ini dilakukan karena ada beberapa bagian tubuh lain yang juga terdampak dari aktivitas fisik ini, misalnya pinggang, punggung, dan kaki.

4. Tambahkan variasi gerakan yang berfokus pada bagian perut
Selain pilates dan olahraga secara keseluruhan, gerakan yang berfokus pada bagian perut juga masuk ke dalam rutinitas aktivitas fisik yang bisa dilakukan untuk membentuk perut yang ramping. Beberapa gerakan yang umum dilakukan adalah variasi plank, squat, sit-up, dan burpee.

5. Jaga pola makan
Olahraga yang bervariasi tidak cukup untuk membuat perut menjadi lebih ramping sehingga perlu juga untuk menjaga pola makan yang sehat dan seimbang. Pastikan Genhype menghindari makanan berkalori tinggi yang berisiko menimbulkan penumpukan lemak di perut.

Sangat disarankan untuk menghindari beberapa jenis makanan seperti makanan olahan, minuman tinggi gula, dan kebiasaan makan dengan jumlah banyak selama berkali-kali dalam satu hari (binge-eating). Enggak hanya itu, konsumsilah makanan sehat yang tinggi serat dan seimbang dengan kebutuhan nutrisi yang tercukupi.

6. Rutin minum air putih
Menjaga hidrasi tubuh juga menjadi hal yang tetap harus diperhatikan dengan tetap minum air putih. Air putih merupakan minuman yang sehat dan bisa memberikan keuntungan bagi tubuh seperti mengurangi risiko kelebihan makan dan menjaga tubuh agar kenyang lebih lama.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Ini Kunci Mencegah Penularan Covid-19 di Sekolah

BERIKUTNYA

Yuk Cobain Fitur Background Music di iOS 15

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: