Mezzaluna. (Dok. OFFMUTE/Sony Music Entertainment)

Mezzaluna Tunjukkan Perasaan Sakit Hati dalam Debut Lagu In Situ

23 September 2021   |   20:41 WIB

Penyanyi asal Indonesia, Mezzaluna, akhirnya melakukan debut dengan single In Situ pada Kamis (23/9)! Lagu beraliran jazz, neo-soul, dan alt-pop ini menunjukkan kemampuan bernyanyi gadis berusia 20 tahun itu yang kaya dan dalam dengan lirik yang bercerita tentang perasaan sakit hati dari sebuah hubungan.

"In Situ adalah lagu tentang menghubungi seseorang tanpa adanya respon sama sekali. Yang tersisa adalah perasaan putus asa hingga akhirnya kita menerima semuanya tanpa berharap atau memperjuangkan apa-apa lagi," tutur Mezzaluna dalam rilis resmi yang diterima Hypeabis.id.
 

Dalam proses pembuatan lagu ini, Mezzaluna mengaku bahwa lagu yang dikerjakannya bersama produser Gio Wibowo ini memiliki proses yang cepat dalam segi liriknya karena didasari atas pengalaman pribadi sehingga baginya mudah untuk mengungkapkan isi hatinya. Menariknya, In Situ merupakan lagu yang ditulisnya saat dirinya berusia 15 tahun.

Ada pun dia juga bercerita bahwa proyek single ini merupakan hal yang tidak disangka-sangka akan terus berlanjut hingga memiliki hasil yang sesuai dengan harapannya.

Tidak hanya merilis single ini secara daring atau digital, Mezzaluna juga merilis video klip yang memperkuat pesan dari lagu In Situ. Digarap oleh sutradara Devy Sucha bersama Howdy Productions Indonesia, videonya menampilkan perasaan gelisah dan murung dengan gambaran trang dan gelap yang berdampingan.

Bersamaan dengan rilisnya lagu ini, anak dari BimBim yang merupakan drummer band rock Slank itu mengungkapkan bahwa dirinya akan berpromosi bersama label OFFMUTE yang merupakan label milik Sony Music Entertainment yang mendukung artis-artis Asia Tenggara dari berbagai aliran.

Sebagai penutup, Mezzaluna berharap musiknya bisa diterima oleh masyarakat luas dari berbagai wilayah serta berharap dengan promosinya dengan OFFMUTE bisa mengembangkan musiknya tidak hanya di Indonesia tapi juga di wilayah lain.

In Situ bisa dinikmati di seluruh platform musik daring melalui halaman ini dan video klipnya bisa ditonton di kanal Youtube resmi Mezzaluna.

Editor: M R Purboyo

SEBELUMNYA

Penyakit Jantung Akibat Gigi Berlubang Ini Mengancam Jiwa

BERIKUTNYA

Simak Kelebihan Menggunakan Platform NFT Bagi Seniman

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: