Ilustrasi. (Photo by Vlada Karpovich from Pexels)

Tips Memulai Bisnis Teknologi Digital pada Era Industri 4.0

14 September 2021   |   23:56 WIB
Image
Nirmala Aninda Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Diplomat Success Challenge (DSC) 12, kompetisi wirausaha terdepan di Indonesia yang digelar oleh Wismilak Foundation, kembali menghadirkan webinar bersama MarkPlus Institute dengan tajuk Leveraging Digital Technologies for Business Starter. 

Acara ini membahas perkembangan teknologi digital dalam membuat persaingan bisnis semakin gencar dan memudahkan perusahaan terhubung dengan konsumennya. 

Situasi pandemi memang melahirkan perubahan signifikan khususnya dalam daya adopsi digital, di mana banyak kebiasaan baru bertumpu kepada teknologi digital.  

Adopsi teknologi telah mengubah perilaku masyarakat, dari yang sebelumnya offline menjadi online dengan efek yang sangat masif. Sebanyak 55 persen masyarakat menghabiskan waktunya dalam sehari secara online. 
 

Rama Mamuaya, Founder Daily Social. (Dok. Wismilak Foundation)

Rama Mamuaya, Founder Daily Social. (Dok. Wismilak Foundation)

Selain itu pada 2020 saja, ada 10 juta penambahan online shopper baru. Dibandingkan dengan rata-rata tahun sebelumnya, jumlah kenaikan online shopper hanya sekitar 5-6 juta. 

Founder Daily Social Rama Mamuaya menyarankan siapa pun yang berencana memulai bisnis di era sekarang, dituntut lebih inovatif dalam memanfaatkan teknologi digital untuk menciptakan pelayanan baru dan pengalaman lebih baik bagi pelanggan. 

“Kuncinya bagi mereka yang ingin memulai bisnis tech startup adalah jeli mengakomodasi kebutuhan masyarakat, serta inovatif dalam menjawab problem yang ada," papar Rama.

Lebih lanjut  Rama memprediksi tech startup atau perusahaan yang menghasilkan dan menjual teknologi industri, menjadi sektor bisnis yang paling potensial pada masa kini dan mendatang. Di antaranya adalah sektor bisnis yang menawarkan digital transformation, pengembangan UMKM, serta logistik. 

Terlebih bisnis bidang health care dan pendidikan berbasis teknologi, yang berkembang signifikan selama penerapan social distancing


Editor: Avicenna

SEBELUMNYA

Ribuan Orang Positif Covid-19 Coba Masuk Mal, Tetap Waspada!

BERIKUTNYA

Pembaruan iOS 14.8 Atasi Celah Keamanan, Segera Unduh!

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: