Bika Ambon (Sumber Foto: Instagram/@linagui.kitchen)

Resep Bika Ambon Khas Medan yang Manis dan Kenyal

09 February 2025   |   08:58 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Bika Ambon dikenal sebagai kue tradisional khas Medan, Sumatera Utara. Kue ini biasanya berbentuk persegi atau bulat dengan warna kuning cerah. Teksturnya kenyal dan berongga, memberikan sensasi unik saat digigit. Rasanya manis dengan aroma harum yang khas.

Meskipun terdapat nama "Ambon", kue ini tidak berasal dari Ambon, Maluku. Ada sejumlah versi menarik mengenai asal-usul nama "Bika Ambon". Salah satunya menyebutkan bahwa kue ini pertama kali dijual di simpang Jalan Ambon, Sei Kera, Medan. Pendapat lainnya menyatakan bahwa nama tersebut berasal dari istilah "Amplas-Kebon", merujuk pada daerah di Medan tempat kue ini diproduksi dan dipasarkan.

Baca juga: Resep dan Tips Membuat Kue Carabikang Mekar ala Chef Devina Hermawan

Bika Ambon terbuat dari campuran tepung tapioka, telur, gula, dan santan, yang menghasilkan tekstur berongga dan kenyal. Proses pembuatannya melibatkan fermentasi dengan ragi, yang menciptakan rongga-rongga khas pada kuenya. Nah Genhype, yuk simak resep membuat Bika Ambon.
 

Bahan-Bahan

  • 200 gram tepung tapioka
  • 100 gram tepung terigu serbaguna
  • 200 gram gula pasir
  • Pewarna makanan kuning atau hijau, sesuai selera
  • 400 ml santan kental
  • 1 batang serai, memarkan
  • 5 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun pandan, simpulkan
  • 1/2 sendok teh ragi instan
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 50 ml air hangat
  • 4 butir telur
  • 2 sendok makan margarin, lelehkan
 

Cara Membuat

  1. Rebus santan bersama serai, daun jeruk, dan daun pandan hingga mendidih sambil diaduk agar tidak pecah. Setelah mendidih, angkat dan biarkan hingga hangat.
  2. Membuat Bahan Biang: Campurkan ragi instan dan 1/2 sendok teh gula pasir ke dalam 50 ml air hangat. Aduk rata dan diamkan selama 10-15 menit hingga berbusa.
  3. Membuat Adonan Utama: Dalam wadah besar, campurkan tepung tapioka, tepung terigu, gula pasir, dan kunyit bubuk. Aduk hingga rata.
  4. Tambahkan campuran ragi yang telah berbusa ke dalam campuran tepung. Aduk hingga tercampur rata.
  5. Masukkan telur yang telah dikocok lepas, aduk hingga rata.
  6. Tuang santan hangat sedikit demi sedikit ke dalam adonan sambil terus diaduk hingga adonan licin dan tidak bergerindil.
  7. Tambahkan margarin leleh, aduk hingga tercampur sempurna.
  8. Fermentasi: Tutup adonan dengan kain bersih dan diamkan selama 2-3 jam di tempat hangat hingga adonan mengembang dan muncul gelembung-gelembung kecil.
  9. Panaskan oven pada suhu 180°C. Olesi loyang dengan margarin atau minyak dan alasi dengan kertas roti.
  10. Tuang adonan ke dalam loyang hingga setinggi 3/4 bagian. Panggang adonan selama 40-50 menit atau hingga permukaan kue berwarna kecoklatan dan bagian dalamnya matang.
  11. Setelah matang, keluarkan kue dari oven dan biarkan dingin sebelum dipotong-potong
  12. Kue Bika Ambon siap disajikan

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Pramoedya Ananta Toer & Gagasan tentang Indonesia yang Tak Lekang Zaman

BERIKUTNYA

Ada Tiket Murah Nonton MotoGP Mandalika 2025, Cek Diskonnya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: