Kuku NFC, Tren Kecantikan yang Menggabungkan Teknologi dan Estetika
04 January 2025 |
11:47 WIB
Kuku Near Field Communication (NFC) merupakan perpaduan yang menarik antara keindahan industri kecantikan dan teknologi. Pengguna yang menerapkan model kuku ini memungkinkan mereka untuk berbagi informasi dengan ketukan sederhana pada jari mereka.
Saking populernya NFC nails atau kuku NFC, Marie Claire sampai menobatkannya dalam 1 dari 5 pilihan teknologi terbak di industri kecantikan atau Best of MC 2024. Aksesoris kecantikan ini dilengkapi dengan chip NFC kecil yang dapat berkomunikasi dengan smartphone yang kompatibel.
Baca juga: 5 Vitamin dan Mineral untuk Kuku Sehat dan Indah
Sebagian besar smartphone modern, khususnya yang menjalankan Android, dilengkapi dengan kemampuan NFC built-in di dalamnya. Pengguna hanya perlu mengaktifkan fungsi NFC pada perangkat mereka dan mengunduh aplikasi NFC, seperti NFC Tools atau NFC Tasks, untuk membaca dan menulis data ke chip yang tertanam dalam kuku mereka.
Namun, kompatibilitasnya berbeda-beda untuk pengguna iPhone. Apple telah membatasi fungsi NFC. Artinya bahwa meskipun iPhone dapat membaca beberapa tag NFC, tetapi mungkin hasilnya tidak akan bekerja semulus pada perangkat Android.
Pengguna iPhone mungkin memerlukan aplikasi khusus untuk berinteraksi dengan kuku NFC secara efektif. Desain kuku NFC dan posisi chip ditanam juga sangat penting. Disebutkan bahwa jika chip tidak ditempatkan dengan benar atau jika casing ponsel menghalangi sinyal, chip mungkin tidak berfungsi dengan baik untuk melakukan transfer informasi antara pemilik kuku dan ponsel.
Beberapa desain yang populer yang marak digunakan beauty enthusiast ketika mengadopsi tren kuku NFC antara lain:
Pengguna harus memilih chip yang mendukung enkripsi untuk melindungi data mereka saat memilih memasang Kuku NFC. Selain itu, penting untuk memastikan bahwa informasi yang dibagikan melalui chip sesuai dan tidak menyebabkan muatan atau konten yang tidak diinginkan.
Dengan begitu kehadiran kuku NFC sebagai salah satu tren di industri kecantikan, baiknya dipahami melalui dua kacamata. Di satu sisi, kuku ini menjadi cara unik bagi individu untuk mengekspresikan gaya mereka melalui seni kuku berbalut teknologi. Di sisi lain, kuku ini memfasilitasi proses pertukaran informasi tingkat melalui sentuhan yang potensial terhadap ancaman di baliknya.
Pastikan Genhype melakukan pemasangan dan perawatan kuku NFC di beauty bar atau salon kuku yang terpercaya untuk meminimalisir risiko dalam proses pemasangan teknologi ini.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Saking populernya NFC nails atau kuku NFC, Marie Claire sampai menobatkannya dalam 1 dari 5 pilihan teknologi terbak di industri kecantikan atau Best of MC 2024. Aksesoris kecantikan ini dilengkapi dengan chip NFC kecil yang dapat berkomunikasi dengan smartphone yang kompatibel.
Baca juga: 5 Vitamin dan Mineral untuk Kuku Sehat dan Indah
Sebagian besar smartphone modern, khususnya yang menjalankan Android, dilengkapi dengan kemampuan NFC built-in di dalamnya. Pengguna hanya perlu mengaktifkan fungsi NFC pada perangkat mereka dan mengunduh aplikasi NFC, seperti NFC Tools atau NFC Tasks, untuk membaca dan menulis data ke chip yang tertanam dalam kuku mereka.
Namun, kompatibilitasnya berbeda-beda untuk pengguna iPhone. Apple telah membatasi fungsi NFC. Artinya bahwa meskipun iPhone dapat membaca beberapa tag NFC, tetapi mungkin hasilnya tidak akan bekerja semulus pada perangkat Android.
@relishwithreese the cutest fall nails with an NFC chip #cherrynails #fallnails #burgundynails #nailinspo ? original sound - reese
Pengguna iPhone mungkin memerlukan aplikasi khusus untuk berinteraksi dengan kuku NFC secara efektif. Desain kuku NFC dan posisi chip ditanam juga sangat penting. Disebutkan bahwa jika chip tidak ditempatkan dengan benar atau jika casing ponsel menghalangi sinyal, chip mungkin tidak berfungsi dengan baik untuk melakukan transfer informasi antara pemilik kuku dan ponsel.
Beberapa desain yang populer yang marak digunakan beauty enthusiast ketika mengadopsi tren kuku NFC antara lain:
- Pola Minimalis: Bentuk geometris sederhana atau warna solid yang menonjolkan fungsionalitas chip tanpa visual yang berlebihan.
- Seni Kuku Artistik: Desain rumit yang menampilkan bunga atau seni abstrak yang menggabungkan chip secara diam-diam.
- Desain Bertema: Tema musiman atau acara tertentu (seperti liburan atau acara khusus) yang menarik perhatian sekaligus memiliki tujuan tertentu.
- Kuku dengan LED: Beberapa desain inovatif termasuk lampu LED yang aktif ketika berada di dekat pembaca NFC, menambahkan elemen visual yang dinamis.
Pengguna harus memilih chip yang mendukung enkripsi untuk melindungi data mereka saat memilih memasang Kuku NFC. Selain itu, penting untuk memastikan bahwa informasi yang dibagikan melalui chip sesuai dan tidak menyebabkan muatan atau konten yang tidak diinginkan.
Dengan begitu kehadiran kuku NFC sebagai salah satu tren di industri kecantikan, baiknya dipahami melalui dua kacamata. Di satu sisi, kuku ini menjadi cara unik bagi individu untuk mengekspresikan gaya mereka melalui seni kuku berbalut teknologi. Di sisi lain, kuku ini memfasilitasi proses pertukaran informasi tingkat melalui sentuhan yang potensial terhadap ancaman di baliknya.
Pastikan Genhype melakukan pemasangan dan perawatan kuku NFC di beauty bar atau salon kuku yang terpercaya untuk meminimalisir risiko dalam proses pemasangan teknologi ini.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.