Seorang pengunjung mengamati karya yang ditampilkan dalam Pameran Lukisan Artchipelago di Museum Basoeki Abdullah, Jakarta, Jumat (14/6/2024). (sumber gambar: Hypeabis.id/Eusebio Chrysnamurti)

Puluhan Karya Pemenang Basoeki Abdullah Art Award Bakal Dipamerkan di Galeri Nasional Indonesia

18 November 2024   |   19:47 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Gelar karya seni lukis Basoeki Abdullah Art Award (BAAA) #5 sepertinya akan memasuki babak baru. Sebab, jika sebelumnya para pemenang kompetisi lukis dua tahunan itu digelar di Museum Basoeki Abdullah, kali ini karya mereka akan dipamerkan di Galeri Nasional Indonesia.

Mengusung tajuk Conversations with No Things, pameran ini akan merefleksikan hubungan manusia dengan entitas non-manusia di tengah modernitas. Ekshibisi ini dijadwalkan berlangsung di Gedung A, Galeri Nasional Indonesia mulai 21 November hingga 8 Desember 2024. 

Baca juga: Indahnya Kritik Lingkungan dalam Pameran Artchipelago di Museum Basoeki Abdullah

Kurator Pameran BAAA #5, Mikke Susanto mengatakan, karya-karya yang ditampilkan dalam pameran ini mencakup berbagai medium dan teknik, dengan tema meliputi kesehatan mental, interaksi manusia-teknologi, kehidupan urban, pelestarian budaya, hingga isu lingkungan.

Mikke menjelaskan, pameran ini juga mencerminkan realitas kehidupan modern yang sering kali menghadirkan pengalaman paradoks. Kendati penuh inovasi, akan tetapi pada era ini masyarakat juga menyimpan tantangan emosional, dengan adanya AI, isu global, hingga keberlanjutan lingkungan.

"Melalui pameran ini, publik kami ajak membuka percakapan yang bermanfaat, etis, dan tetap berpusat pada diri kemanusiaan. Karena setiap orang maupun sesuatu (atau bukan sesuatu) berhak untuk dipahami, sehingga manusia akan terus memiliki eksistensi yang bermakna," katanya dalam taklimat tertulis.
 
 


Lebih lanjut, Mikke mengungkap, sebagai salah satu ajang seni rupa terkemuka, Pameran BAAA #5 bukan hanya bentuk apresiasi terhadap karya para seniman muda, tetapi juga merupakan upaya Museum Basoeki Abdullah untuk menginspirasi generasi penerus agar terus berkarya. 

Selain menjadi titik temu, pameran ini diharapkan menjadi ruang refleksi sekaligus inspirasi bagi masyarakat. Keberagaman tema dan interpretasi seni dalam pameran ini juga menjadi bukti kekayaan pemikiran seniman muda Indonesia yang mampu menjawab tantangan zaman.

"Tahun ini, sebanyak 1.075 proposal diterima, dan 29 karya seni rupa terbaik terpilih untuk dipamerkan," imbuh Mikke.

Sementara itu, dikutip dari laman resmi Instagram Museum Basoeki Abdullah, patra perupa yang karyanya akan dipacak adalah Adi Gunawan, Agnes Hansella, Ahmad Fauzan Azima, Amy Rahmadhita, Angela Sunaryo, Asmoadji, Audya Amalia, dan Benny Widyo.

Kemudian ada pula Betiq Laiqa Fatiha, Catur Agung Nugroho, Chakra Narasangga, Chrisna Femand, Desy Febrianti, Erzhal umamit, Evi Pangestu, Fatih Jagad Raya, I Gede Sukarya, Lejar Daniartana Hukubun, M. Hafiz Maha, dan  Muhammad Aqil Najih Reza.

Lain dari itu, pamean ini juga akan menampilkan karya dari  Muhammad Saviq Hibatulbaqi, Nurrachmat Widyasena, Oberlan Luna, Suvi Wahyudianto, Syaura Qotrunadha, TEMPA, Wildan Indra Sugara, Yeni Ulfah, dan Zakaria Pangaribuan. 

Baca juga: Cek Profil 5 Maestro Lukis Indonesia yang Mendunia, Ada Raden Saleh hingga Basoeki Abdullah

Sebagai tambahan informasi, Kompetisi dua tahunan BAAA, yang diselenggarakan oleh Museum Basoeki Abdullah, bertujuan untuk menjaring talenta muda di bidang seni rupa Indonesia berusia 17 hingga 35 tahun, dengan total hadiah mencapai Rp500 juta untuk lima pemenang.

Pameran ini terbuka untuk umum setiap hari mulai tanggal 22 November hingga 8 Desember 2024, pukul 09.00 hingga 19.00 WIB. Harga tiket masuk sebesar Rp10.000 untuk anak-anak usia 3-12 tahun, Rp20.000 untuk dewasa, dan Rp50.000 untuk Warga Negara Asing (WNA).

Tidak hanya menikmati karya, publik juga dapat mengikuti kegiatan Diskusi yang akan dilaksanakan pada 30 November 2024. Informasi pendaftaran program dan informasi lainnya terkait pameran dapat diakses melalui laman resmi Museum Basoeki Abdullah.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Eksplorasi Baru Sutradara Edwin Garap Horor Fantasi di Film Monster Pabrik Rambut

BERIKUTNYA

Konser NIKI Buzz World Tour Mampir Jakarta Tahun Depan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: