WhatsApp (Sumber gambar: Deeksha Pahariya)

WhatsApp Hadirkan Fitur Simpan Draf untuk Pesan yang Belum Terkirim

18 November 2024   |   13:00 WIB
Image
Muhammad Diva Farel Ramadhan Mahasiswa Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

WhatsApp terus mengembangkan fitur dan layanan terbaru untuk menghadirkan pengalaman yang lebih baik kepada para penggunanya. Salah satunya fitur yang baru-baru ini diluncurkan adalah kemampuan untuk menyimpan draf (draft) pesan yang belum terkirim. 

WhatsApp kini menampilkan kata "Draft" dalam huruf tebal dan warna hijau untuk menandai pesan yang belum terkirim. Ini memberikan pengingat visual yang lebih jelas, sehingga mereka tidak akan melupakan pesan yang tertunda. Teks yang sudah ditulis akan ditampilkan setelah kata "Draft," memberikan pengguna gambaran cepat mengenai isi pesan yang belum selesai.

Baca juga: Cara Berkirim Video Messages di WhatsApp, Bisa Sampai 60 Detik

Selain itu, draf pesan akan muncul di bagian atas daftar percakapan, sehingga pengguna tidak perlu lagi menggulir layar untuk mencari pesan yang belum terkirim. Fitur tersebut kini telah tersedia di seluruh dunia. Untuk menikmati fitur ini, Genhype perlu memastikan bahwa aplikasi WhatsApp kalian sudah diperbarui ke versi teranyar. 

Fitur simpan draf makin memperkaya pengalaman komunikasi di WhatsApp, terutama bagi mereka yang sering memulai pesan tapi tidak dapat mengirimnya segera. Misalnya, pengguna yang sedang sibuk atau membutuhkan waktu lebih untuk menyelesaikan pesan dapat menyimpan draf pesan dan melanjutkannya lain waktu. 

Fitur ini juga sangat berguna dalam konteks pekerjaan, ketika komunikasi yang lebih matang dan terorganisir sangat dibutuhkan. Melansir dari The Verge, selain fitur draf pesan, WhatsApp juga menambahkan buku alamat bawaan dan daftar kustom untuk membantu pengguna mengorganisir percakapan mereka dengan lebih efisien. 

Adanya fitur simpan draf menawarkan solusi praktis untuk mengelola pesan yang belum selesai. Pengguna tidak lagi perlu khawatir kehilangan pesan yang sedang ditulis, dan dapat melanjutkannya kapan saja tanpa kehilangan isi yang telah dibuat. 

Adapun, WhatsApp sebelumnya mengumumkan telah mencapai 100 juta pengguna aktif bulanan pada bulan Juli. Sejak itu, aplikasi ini terus meluncurkan fitur baru untuk memenuhi kebutuhan penggunanya. Genhype sudah pada update dan notice dengan fitur baru yang satu ini? 

Baca juga: Cara Menyembunyikan Ikon Chat WhatsApp yang Sudah diberi Password

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Mengulik Resep Som Tam Thailand ala Chef Devina Hermawan

BERIKUTNYA

Cara Memindahkan Aplikasi ke SD Card di Android, Kiat Memaksimalkan Penyimpanan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: