10 Konser & Festival Musik di Indonesia November 2024, Ada Dua Lipa hingga 2NE1
04 November 2024 |
10:00 WIB
Sejumlah konser dan festival musik kian masif digelar di Indonesia. Hal ini tidak terlepas dari minat dan antusiasme masyarakat yang tinggi untuk menonton pertunjukan musik. Tak heran jika promotor dan penyelenggara acara berlomba-lomba untuk menyajikan acara konser dan festival musik sebagai hiburan masyarakat.
Sepanjang November 2024, sederet acara konser dan festival musik siap digelar. Sebagian besar konser yang akan dihelat merupakan konser tunggal penyanyi dan grup idola K-Pop, sementara lainnya ialah konser penyanyi mancanegara dan beberapa festival musik dengan berbagai tema yang telah dinantikan penikmat musik di Tanah Air.
Berikut adalah 10 konser dan festival musik yang siap digelar di Indonesia sepanjang November 2024.
Baca juga: 8 Agenda Konser K-Pop & Fan Meeting di Jakarta Sepanjang November 2024
Bintang pop dunia asal Inggris, Dua Lipa, akan kembali menyapa para penggemarnya di Indonesia setelah 7 tahun lamanya, sejak penampilannya di We The Fest 2017.
Dalam konsernya nanti, Dua Lipa akan menampilkan set list album terbarunya yakni Radical Optimism. Konser Dua Lipa akan digelar pada 9 November 2024 di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta. Adapun, tiketnya dijual seharga Rp750.000-Rp6,5 juta.
Penyanyi sekaligus penulis lagu Yugyeom akan menggelar konser tunggal pada 16 November 2024 di Balai Sarbini Jakarta. Konser pentolan boy group GOT7 ini merupakan bagian dari rangkaian tur Asia bertajuk Trusty. Harga tiket konsernya dibanderol seharga Rp1,4 juta-Rp2,85 juta.
Agenda festival musik K-Pop lainnya yang akan digelar yakni Big Ground Fest 2024: K-Phoria Vol.1. Acara ini akan digelar pada 16 November 2024 pukul 19.00 WIB di Beach City International Stadium Jakarta, yang diramaikan oleh Chen, Xiumin, EXID, dan Olivia Marsh. Adapun, tiketnya dijual seharga Rp850.000-Rp2,75 juta.
Agenda ini menjadi tur konser keempat 2NE1 sekaligus untuk merayakan ulang tahun debut mereka yang ke-15, setelah grup tersebut bubar 8 tahun silam pada 2016. Welcome Back Tour menjadi tur konser pertama mereka sejak menggelar All or Nothing World Tour pada 2014. Adapun, harga tiket konsernya di Jakarta dibanderol seharga Rp1,3 juta-Rp3,75 juta.
Selain itu, sejumlah band kenamaan Indonesia juga akan hadir seperti .Feast, The Sigit, White Shoes and the Couples Company, The Adams, dan The Panturas. Adapun, tiket Joyland Festival Jakarta 2024 dijual mulai dari harga Rp498.000.
Baca juga: 7 Film Indonesia Tayang November 2024 di Bioskop
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Sepanjang November 2024, sederet acara konser dan festival musik siap digelar. Sebagian besar konser yang akan dihelat merupakan konser tunggal penyanyi dan grup idola K-Pop, sementara lainnya ialah konser penyanyi mancanegara dan beberapa festival musik dengan berbagai tema yang telah dinantikan penikmat musik di Tanah Air.
Berikut adalah 10 konser dan festival musik yang siap digelar di Indonesia sepanjang November 2024.
Baca juga: 8 Agenda Konser K-Pop & Fan Meeting di Jakarta Sepanjang November 2024
1. Dua Lipa: Radical Optimism Tour (9 November)
Bintang pop dunia asal Inggris, Dua Lipa, akan kembali menyapa para penggemarnya di Indonesia setelah 7 tahun lamanya, sejak penampilannya di We The Fest 2017.Dalam konsernya nanti, Dua Lipa akan menampilkan set list album terbarunya yakni Radical Optimism. Konser Dua Lipa akan digelar pada 9 November 2024 di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta. Adapun, tiketnya dijual seharga Rp750.000-Rp6,5 juta.
2. Lawless Fest 2024 (10 November)
Brand lokal Lawless Jakarta akan menggelar Lawless Fest 2024 di M Bloc Space, Jakarta Selatan pada 10 November 2024. Menjadi perayaan 13 tahun eksistensi Lawless Jakarta, acara ini akan menghadirkan 13 band independen lintas genre yang berakar pada musik underground, di antaranya Komunal, Avhath & Kuntari, Cloudburst, Godplant, Dead Pits, Kultus, ZIP, Sunbath, dan Vultures. Adapun, tiketnya bisa dibeli mulai dari harga Rp200.000.3. LISA Fan Meetup in Asia 2024 (15 November)
Lisa BLACKPINK akan menggelar fan meet sebagai solois di Indonesia. Fan meeting yang menjadi bagian dari tur Asia Lisa ini akan digelar pada 15 November 2024 di Beach City International Stadium Ancol. Adapun, harga tiketnya dibanderol seharga mulai dari Rp1,35 juta hingga Rp3,87 juta.
4. Yugyeom Tour Trusty in Jakarta (16 November)
Penyanyi sekaligus penulis lagu Yugyeom akan menggelar konser tunggal pada 16 November 2024 di Balai Sarbini Jakarta. Konser pentolan boy group GOT7 ini merupakan bagian dari rangkaian tur Asia bertajuk Trusty. Harga tiket konsernya dibanderol seharga Rp1,4 juta-Rp2,85 juta.5. K-EXPO Indonesia 2024 (16 November)
Festival musik K-Pop bertajuk K-EXPO Indonesia akan digelar pada 16 November 2024 di Exhibition Hall B Jakarta Convention Center (JCC) Senayan. Acara konser dan fan sign ini akan menghadirkan deretan artis K-Pop yakni Ailee, Beatpella House, Nomad, dan SF9. Acara ini bisa dinikmati secara gratis dengan mendaftarkan diri melalui k-expo2024.kr/id/.
6. Big Ground Festival 2024 (16 November)
Agenda festival musik K-Pop lainnya yang akan digelar yakni Big Ground Fest 2024: K-Phoria Vol.1. Acara ini akan digelar pada 16 November 2024 pukul 19.00 WIB di Beach City International Stadium Jakarta, yang diramaikan oleh Chen, Xiumin, EXID, dan Olivia Marsh. Adapun, tiketnya dijual seharga Rp850.000-Rp2,75 juta. 7. 2NE1 Welcome Back 2024-25 Asia Tour in Jakarta (22 & 23 November)
2NE1 akan menggelar konser selama dua hari di Jakarta yakni pada 22 dan 23 November 2024 di Beach City International Stadium. Konser ini merupakan rangkaian tur Asia grup tersebut yang bertajuk Welcome Back Tour.Agenda ini menjadi tur konser keempat 2NE1 sekaligus untuk merayakan ulang tahun debut mereka yang ke-15, setelah grup tersebut bubar 8 tahun silam pada 2016. Welcome Back Tour menjadi tur konser pertama mereka sejak menggelar All or Nothing World Tour pada 2014. Adapun, harga tiket konsernya di Jakarta dibanderol seharga Rp1,3 juta-Rp3,75 juta.
8. Joyland Festival Jakarta 2024 (22-24 November)
Festival musik ramah anak dan keluarga, Joyland Festival, kembali digelar pada 22-24 November 2024 di Baseball Stadium GBK Senayan. Tahun ini, Joyland Festival Jakarta menghadirkan nama-nama besar, seperti St. Vincent, AIR, Bombay Bicycle Club, hingga duet Hyukoh & Sunset Rollercoaster.Selain itu, sejumlah band kenamaan Indonesia juga akan hadir seperti .Feast, The Sigit, White Shoes and the Couples Company, The Adams, dan The Panturas. Adapun, tiket Joyland Festival Jakarta 2024 dijual mulai dari harga Rp498.000.
9. Everblast Festival 2024 (30 November)
Festival musik musisi era 2000-an, Everblast Festival, kembali dihelat pada 30 November 2024 di Gambir Expo Kemayoran Jakarta. Beberapa musisi dan band kenamaan era 2000-an yang akan hadir seperti Two Door Cinema Club, Sleeping with Sirens, Bondan Prakoso & Fade2Black, Nidji, Rocket Rockers, dan Float. Tiket Everblast Festival 2024 dijual mulai dari Rp850.000.10. Konser 10CM Closer to You (30 November)
Penyanyi Kwon Jung-yeol atau yang lebih dikenal dengan nama panggung 10CM akan menggelar konser di Jakarta bertajuk Closer to You. Konser yang menjadi bagian dari tur Asia 10CM ini akan digelar pada 30 November 2024 di Balai Sarbini. Tiketnya dijual mulai dari harga Rp1,15 juta hingga Rp2,45 juta.Baca juga: 7 Film Indonesia Tayang November 2024 di Bioskop
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.