Konsumen sedang melihat lihat produk Apple diThe First Digimap Apple Premium Partner in Jakarta, Lotte Mall Jakarta (sumber : Dewi Andriani)

iPhone 12 dan IPhone 13 Masih Jadi Primadona Pengguna Baru Apple

03 November 2024   |   14:50 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Apple terus memikat hati penggemarnya di Indonesia dengan produk-produk ikonis yang mengedepankan desain elegan dan teknologi mutakhir. Beberapa produk, seperti iPhone terbaru dan MacBook, selalu menjadi buruan utama, khususnya dengan fitur inovatif seperti kamera berkualitas tinggi dan performa prosesor yang unggul. 

Di antara berbagai produk Apple, iPhone, MacBook, iPad, dan Apple Watch menonjol sebagai produk paling diminati. Setiap perangkat membawa keunggulan tersendiri, mulai dari teknologi fotografi iPhone hingga daya tahan baterai MacBook yang semakin andal untuk produktivitas harian. 

Baca juga: Animo Sambut Seri iPhone 16 Tinggi, Distributor Resmi Apple Indonesia Masih Wait And See

Menurut Kepala Pemasaran PT MAP Zona Perkasa Farah Fausa Winarsih, antusiasme tinggi terhadap produk Apple begitu tinggi dan perangkat menawarkan keunggulan tersendiri, mulai dari teknologi fotografi terdepan di iPhone hingga daya tahan baterai MacBook yang semakin handal untuk kebutuhan produktivitas harian.

“Kami melihat antusiasme tinggi terhadap produk-produk ini, terutama dengan dukungan tim kami yang berpengetahuan luas untuk membantu pelanggan menemukan perangkat yang paling sesuai dengan kebutuhan mereka,” ujar Farah di sela-sela acara Grand Opening The First Digimap Apple Premium Partner in Jakarta, akhir pekan ini.

Bagi pengguna pemula yang baru mengenal ekosistem Apple, iPhone 12 dan iPhone 13 menjadi pilihan yang ideal. Kedua model ini tidak hanya menawarkan performa yang cepat berkat chipset bertenaga A14 dan A15 Bionic, tetapi juga dilengkapi dengan antarmuka yang intuitif dan mudah dipahami.

Desainnya yang ramping dan minimalis memberikan kesan modern dan elegan, sementara layar Super Retina XDR menghadirkan pengalaman visual yang tajam dan memukau. Ini membuat keduanya menjadi favorit di kalangan pengguna baru yang menginginkan kemudahan tanpa mengorbankan kualitas.

Daya tarik utama lainnya dari iPhone 12 dan iPhone 13 adalah sistem kameranya yang canggih namun mudah digunakan. Kamera ganda pada iPhone 12 dan iPhone 13 mampu menghasilkan foto berkualitas tinggi dalam berbagai kondisi cahaya.

iPhone 13 bahkan dilengkapi fitur stabilisasi gambar sensor-shift, yang membantu pengguna pemula mengambil gambar dan video yang lebih tajam dan stabil tanpa perlu teknik khusus. Dengan kemampuan kamera yang mumpuni ini, para pemula bisa langsung menikmati pengalaman fotografi yang menyenangkan dan berkualitas tinggi.

Selain itu, baik iPhone 12 maupun iPhone 13 mendukung jaringan 5G, memungkinkan pengguna baru untuk merasakan kecepatan internet yang lebih cepat, terutama saat streaming atau bermain game online. Dukungan jangka panjang dari Apple untuk pembaruan perangkat lunak juga memberikan ketenangan bagi pemula, memastikan perangkat mereka tetap aman dan up-to-date untuk beberapa tahun ke depan.
 

Antusiasme iPhone 16

Meski belum resmi tersedia di Indonesia, iPhone 16 telah diminati dan ditunggu oleh para penggemar Apple. Dengan fitur canggih dan desain modern, iPhone 16 digadang-gadang akan menjadi primadona di kalangan pecinta teknologi.

Bahkan tak sedikit konsumen yang meinggalkan nomor kontak untuk dihubungi jika produk tersebut telah tersedia. Digimap sendiri saat ini masih sangat menantikan sinyal atau kepastian dari pemerintah terkait regulasi atau perizinan untuk peluncuran dan penjualan seri iPhone 16 di Indonesia. Begitu pula soal pemesanan produk ke Apple yang masih wait and see kebijakan pemerintah.

Jika sudah ada izin resmi, Farah menyebut Digimap akan langsung bergerak untuk melakukan pemesanan hingga penjualan seri iPhone 16. Namun saat ini, pihaknya fokus pada persiapan yang bisa dilakukan seraya menunggu kabar lebih lanjut dari pemerintah.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

ART SG 2025 Bakal Digelar di Singapura, Ini Daftar Galeri & Rangkaian Agendanya

BERIKUTNYA

Tomoro Coffee Targetkan 3.000 Gerai Kopi di Asia Tenggara dengan Sentuhan Budaya Lokal

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: