Stadion sepak bola (Sumber gambar: Unsplash/Fancy Crave)

Head to Head Timnas Indonesia vs China Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2024

14 October 2024   |   19:53 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Tim nasional (timnas) Indonesia bakal berhadapan dengan timnas China dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Duel sengit kedua tim akan berlangsung di Stadion Qingdao Yout Football Academy, Selasa (15/10/2024) malam.

Matchday keempat Grup C ini menjadi salah satu laga yang super penting bagi kedua tim. Pasalnya, Indonesia dan China sama-sama menjadi tim yang belum pernah sekali pun meraih kemenangan perdana.

Baca juga: Serba-serbi Qingdao Youth Football Stadium, Venue Laga Timnas Indonesia vs China

Bedanya, dalam tiga laga yang sudah dilakoni, Indonesia seluruhnya meraih hasil imbang, sedangkan China seluruhnya mengalami kekalahan. Di Grup C, saat ini Indonesia harus berpuas diri berada di peringkat kelima dengan raihan tiga poin, sedangkan China berada di posisi keenam dengan perolehan 0 poin.

Oleh karena itu, raihan kemenangan menjadi sangat penting bagi kedua tim, terutama untuk menjaga asa berada di empat besar tetap terjaga. Dengan demikian, kesempatan lolos ke Piala Dunia 2026 makin besar.

Sepanjang sejarah, timnas Indonesia dan timnas China telah bertemu sebanyak 17 kali dalam berbagai kompetisi. Pertemuan pertama terjadi pada 1957 atau 67 tahun silam. Adapun, pertemuan terakhirnya terjadi pada 2013 lalu.

Secara statistik, timnas Indonesia cukup inferior ketika menghadapi China. Dari 17 laga yang sudah dilakoni, Indonesia tercatat hanya mampu meraih kemenangan, sedangkan China mampu meraih 11 kemenangan. Adapun 3 laga sisanya berakhir imbang.

Timnas China bahkan pernah meraih kemenangan telak atas Indonesia dengan skor 5-0. Kala itu, kedua tim sedang berlaga di ajang Piala Asia 2004. Sementara itu, kemenangan terakhir skuad Garuda atas China terjadi pada 1987 atau 37 tahun silam. Kala itu, di ajang Kings Cup, Indonesia menang 3-1 atas China.

Kendati secara statistik China lebih unggul, bukan berarti tim Tirai Bambu tersebut akan menang mudah. Pasalnya, kekuatan kedua tim saat ini telah jauh berbeda. Bisa dibilang, skuad Garuda bahkan memiliki kedalaman pemain yang lebih baik dibanding China.

Di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini saja, timnas Indonesia berhasil menahan imbang tim-tim besar. Adapun China hingga hari ini masih kesulitan mencuri satu poin dari lawannya.

Selain itu, timnas Indonesia sekarang juga sudah diisi oleh pemain keturunan yang mayoritas bermain di klub Eropa, dimulai dari Jay Idzes, Thom Haye, hingga Ragnar Oratmangoen. Mereka semua kini jadi tulang punggung Garuda.


Head to Head timnas Indonesia vs timnas China:

  • 12 Mei 1957 - (Kualifikasi Piala Dunia): Indonesia 2-0 China
  • 02 Juni 1957 - (Kualifikasi Piala Dunia): China 4-3 Indonesia
  • 23 Juni 1957 - (Kualifikasi Piala Dunia): Indonesia 0-0 China
  • 05 Mei 1971 - (Piala Presiden): China 1-2 Indonesia
  • 11 November 1981 - (Kings Cup): China 4-2 Indonesia
  • 03 Maret 1986 - (Kings Cup): China 2-0 Indonesia
  • 25 Agustus 1986 - (Merlion Cup): Indonesia 0-3 China
  • 20 Februari 1987 - (Kings Cup): Indonesia 3-1 China
  • 07 Agustus 1988 - (Jakarta Trophy): Indonesia 1-1 China
  • 08 Februari 1991 - (Turnamen Merdeka): China 3-1 Indonesia
  • 20 April 1992 - (Kualifikasi Piala Asia): China 2-0 Indonesia
  • 16 Oktober 2000 - (Piala Asia 2000): China 4-0 Indonesia
  • 13 Mei 2001 - (Kualifikasi Piala Dunia): China 5-1 Indonesia
  • 27 Mei 2001 - (Kualifikasi Piala Dunia): Indonesia 0-2 China
  • 21 Juli 2004 - (Piala Asia 2004): China 5-0 Indonesia
  • 15 Oktober 2013 - (Kualifikasi Piala Asia): Indonesia 1-1 China
  • 15 November 2013 - (Kualifikasi Piala Asia): China 1-0 Indonesia
  •  

Baca juga: Prediksi Line up Timnas Indonesia vs China, Waktunya Eliano Reijnders jadi Starter?

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

5 Langkah Penting Meningkatkan Kesehatan Mental di Indonesia

BERIKUTNYA

Hypereport: Industri Film Kiwari, Masih Banyak PR Meski Bertaji

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: