Indonesia Modification Expo 2024 diselenggarakan dari 4 sampai 6 Oktober 2024 (Sumber gambar: Siaran pers IMX 2024)

Liburan Akhir Pekan ke Indonesia Modification Expo 2024, Ada Apa Saja?

05 October 2024   |   08:00 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Pameran modifikasi otomotif Indonesia Modification Expo (IMX) 2024 tengah berlangsung di ICE BSD City Hall, Tangerang, Banten, sampai 6 Oktober 2024. Ajang yang bertema Road to the World tersebut dapat menjadi pilihan bagi Genhype untuk menghabiskan akhir pekan.

Andre Mulyadi, Project Director IMX 2024, mengatakan bahwa IMX 2024 bukan sekadar pameran. Ajang tersebut merupakan perayaan bagi seluruh penggemar modifikasi kendaraan di Indonesia. “Kami berupaya menciptakan pengalaman yang tak terlupakan dengan menyajikan berbagai program inovatif yang dapat menginspirasi dan menghibur," katanya, dikutip Hypeabis.id

Baca juga: Mau Modifikasi Mobil? Pahami Tren & Alurnya Biar Enggak Zonk

Pada tahun ini, pameran Indonesia Modification Expo menghadirkan berbagai inovasi dan kejutan bagi para pengunjung. Andre menuturkan bahwa penyelenggara menyajikan berbagai program unggulan yang dirancang khusus untuk memenuhi minat para penggemar modifikasi dan lifestyle.

Genhype juga dapat menyaksikan kendaraan modifikasi dari para modifikator dalam dan luar negeri. Misalnya Super Mame Go AE86 dari Keiichi Tsuchiya, Nissan Skyline R34 Super Sillhouette LBWK dari Liberty Walk, dan sebagainya. Selain itu, kalian juga bisa menemukan diecast terbatas seri IMX 2024 yang hanya tersedia 2.000 unit.

Bagi yang membeli tiket VIP Special Guest, kalian memiliki kesempatan ikut dalam IMX Gala Dinner yang akan diadakan selama 2 hari bersama para IMX Overseas Guest, seperti Keiichi Tsuchiya, Wataru Kato dari Liberty Walk, Big Mike, Toshiro Nishio dari Liberty Walk, dan tamu istimewa lainnya.

Konten modifikasi YouTuber juga kembali hadir dengan tema JDM War, dan menampilkan Fitra Eri dengan Nissan Silvia S14, Ridwan Hanif dengan Toyota Supra MK4, dan Om Mobi dengan Mitsubishi 3000GT. 
 

Andre menambahkan, sejumlah KOL/Artist Car Display juga hadir memamerkan mobil modifikasi milik selebritas dan pemengaruh ternama seperti Praz Teguh, Muklay, Uya Kuya, Haris Firza, Om Mobi, dan masih banyak lagi.

Selain itu, Genhype juga memiliki kesempatan meraih hadiah dari velg Bradley, velg Lenso, velg Rhino berharga puluhan juta hingga Labubu The Monster Flip With Me, dengan hanya dengan membeli sticker pack IMX seharga Rp25.000 melalui IMX Lifestyle Raffle yang diundi setiap jam. 

Dia mengatakan bahwa penyelenggara juga mengadakan acara talkshow yang menghadirkan narasumber, seperti Om Mobi, Musa, Kataoka dari KUHL, dan komunitas otomotif Indonesia untuk memberikan masukan mendalam tentang tren modifikasi terbaru. 

Kalian juga dapat menyaksikan diskusi bersama narasumber Maxdecal, Gofar Hilman, Arif Brata, Andra Platinum, dan Toshi yang akan memberikan perspektif unik tentang dunia modifikasi.

“Keseruan Talkshow pada hari-hari selanjutnya pun akan dimeriahkan oleh berbagai tamu mancanegara, seperti Big Mike, Ichisima, Keiichi Tsuchiya, Hiromasa Ueno, Amandio, Dipo, dan tamu-tamu lainnya yang diakui oleh industri otomotif,” katanya. 

Baca juga: Mengenal 9 Aliran Modifikasi Mobil, Street Racing sampai Sleeper Car

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Indonesia Amankan Tiket Final Suhandinata Cup 2024, Siap Lawan China

BERIKUTNYA

Menikmati Mahakarya Sastrawan Jerman Johann Wolfgang von Goethe lewat Virtual Reality

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: