Stadion GBK (Sumber gambar: Unsplash/TomFisk)

Begini Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia

10 September 2024   |   07:00 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Jelang laga tim nasional (timnas) Indonesia vs timnas Australia, kondisi rumput Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) kerap menjadi sorotan. Pasalnya, dalam beberapa pertandingan kandang skuad Garuda, kondisi rumput kerap dianggap kurang maksimal. 

Namun, menjelang laga kandang pertama timnas Indonesia pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia ini, kondisi rumput di stadion GBK tampak jauh lebih baik dari sebelumnya. Rumputnya dinilai lebih prima.

Pelatih skuad Merah Putih Shin Tae-yong (STY) terpantau memeriksa langsung rumput stadion berkapasitas kurang lebih 70.000 ribu penonton itu. Melansir dari unggahan akun X Timnas Indonesia, STY tampak datang memantau rumput GBK bersama staf kepelatihannya dan Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji. 

Baca juga: Jelang Duel di GBK, Cek 5 Fakta Menarik Timnas Indonesia & Australia

Ketika melakukan pengecekan, STY tampak memeriksa ketebalan dan kekuatan rumput dengan memegangnya secara langsung. Pelatih asal Korsel tersebut juga menguji pergerakan aliran bola di lapangan yang akan digunakan timnya tersebut.

Dalam video berdurasi 30 detik itu, STY juga memohon dukungan penuh dari suporter untuk menyemangati skuad Garuda ketika bertanding melawan Australia. Dia berharap anak asuhnya dapat meraih hasil maksimal di kandang sendiri.

“Kami memohon dukungan penuh para pendukung Indonesia pada tanggal 10 September, Indonesia melawan Australia. Semoga kita bisa meraih kemenangan. Semangat!” ucap STY.
 

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Kepala Pusat Pengelolaan Komplek Gelanggang Olahraga Bung Karno (PPKGBK), Rakhmadi A. Kusumo juga telah mengecek kondisi rumput stadion.

Menurut keduanya, kondisi rumput GBK saat ini sudah dalam kondisi baik. Menurutnya, akan tetap ada beberapa improvement, tetapi tidak terlalu signifikan. Pihaknya berharap kondisi rumput yang baik ini dapat meningkatkan performa skuad Garuda.

"Laga kandang pertama Timnas Indonesia melawan Australia menjadi sangat krusial. Jadi, kami pastikan kondisi rumput dan stadion benar-benar prima sehingga Timnas bisa meraih hasil maksimal," jelas Erick.

Laga timnas Indonesia vs timnas Australia akan berlangsung pada Selasa, 10 September 2024 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta. Ini adalah laga kedua Indonesia dalam mengarungi ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pertandingan ini menjadi laga yang penting bagi skuad Garuda. Pasalnya, Indonesia harus meraih kemenangan atau setidaknya mendapatkan poin agar asa untuk berada di empat besar klasemen tetap terjaga.

Indonesia saat ini baru mengoleksi 1 poin berkat menahan imbang timnas Arab Saudi di Jeddah. Dengan raihan poin tersebut, Indonesia berada di peringkat keempat. Sementara itu, Australia yang kalah saat melawan Bahrain harus puas duduk di peringkat kelima.


Klasemen Sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

  1. Jepang: 3 poin
  2. Bahrain: 3 poin
  3. Arab Saudi: 1 poin
  4. Indonesia: 1 poin
  5. Australia: 0 poin
  6. China: 0 poin
Baca juga: Tiket Pertandingan Timnas Indonesia vs Australia Ludes, GBK Bakal Memerah

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Lestarikan Memory of The World, Festival Budaya Panji 2024 Siap Dihelat di Gedung Kesenian Jakarta

BERIKUTNYA

Catatan Sangar Timnas Indonesia saat Main di GBK, Punya Rekor 9 Kemenangan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: