Jennie BLACKPINK (Sumber Foto: Instagram/@columbiarecords)

Jennie BLACKPINK Siap Rilis Single Baru Setelah Gabung Label Columbia Records

09 September 2024   |   09:00 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Genhype, siap-siap, Jennie BLACKPINK bakal comeback dalam waktu dekat ini setelah menandatangani kontrak solo dengan Columbia Records. Mengutip Newsen, agensinya, OA (ODDATELIER) mengumumkan bahwa Jennie telah bergabung dengan label rekaman besar US, Columbia Records sebagai aktris solo.

Adapun Columbia Records adalah label rekaman besar US dan label di bawah Sony Music Entertainment. Bintang pop kelas dunia seperti Beyoncé, Adele dan Harry Styles menandatangani kontrak dengan label tersebut.

Baca juga: Jennie BLACKPINK Siap Comeback Solo di Agensi Barunya ODD ATELIER

OA juga mengumunkan bahwa Jennie akan melakukan comeback solo dengan single baru pada Oktober 2024 mendatang. Proyek ini sekaligus menandai awal kerjasama antara OA dan label rekaman besar asal Amerika tersebut.

Dengan demikian, comeback ini akan menjadi rilisan solo pertamanya sejak You & Me yang diluncurkannya pada Oktober 2023 lalu. Single tersebut sempat meraih banyak prestasi, yakni memuncaki posisi pertama di Billboard Global Excl. AS dan nomor tujuh di Billboard Global 200.
 

 
Para penggemar mengantisipasi perilisan lagu You & Me, mengingat sudah 6 tahun sejak Jennie merilis lagu sebagai artis solo, yakni lewat single debutnya yang berjudul SOLO pada 2018 lalu.

You & Me pernah dibawakan Jennie dalam tur konser dunia bersama BLACKPINK, yakni BORN PINK WORLD TOUR pada 15 Oktober 2022. Sebetulnya lagu ini direkam sejak 4-5 tahun lalu sebelum rilis secara resmi.

Liriknya ditulis dalam bahasa Inggris. Menceritakan tentang perasaan jatuh cinta. You & Me memiliki korus yang catchy dan ketukan dance-pop yang aditif, diselingi bassline yang melengking, seolah mengajak pendengarnya bergembira dan menari bersama di bawah sinar Bulan.

Pada tahun yang sama, Jennie juga mengisi soundtrack serial The Idol berjudul One of the Girls. Lagu ini masuk sepuluh besar Billboard Global 200 dan menjadi lagu dengan charting tertinggi oleh solois wanita Korea di Billboard Hot 100 AS. Adapun, The Idol sendiri merupakan debut akting perdananya. Jennie berperan sebagai Dyanne dalam serial tersebut. 

Tahun ini, Jennie juga sempat berkolaborasi dengan Matt Champion BROCKHAMPTON dalam lagunya Slow Motion. Lagu tersebut disertakan dalam album terbaru Matt berjudul Mika's Laundry pada Maret 2024 lalu.

Selanjutnya Jennie juga sempat berkolaborasi dengan Zico lewat lagu SPOT yang dirilisnya pada April 2024 lalu. Sampai saat itu video musik SPOT telah ditonton lebih dari 92 juta kali di YouTube.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Profil & Rekam Jejak Mendiang Penyanyi Puput Novel

BERIKUTNYA

Daftar Pemenang Venice Film Festival 2024, The Room Next Door Raih Golden Lion

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: