Callista Arum di film Perjanjian Setan (Sumber gambar: Instagram/perjanjiansetanfilm)

Fakta Menarik Film Perjanjian Setan, Kisah Horor di Indekos Murah di Jakarta

09 September 2024   |   08:30 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Bioskop Indonesia kembali kedatangan satu film bergenre horor. Berjudul Perjanjian Setan, film dari rumah produksi Multi Platinum Screen Pictures ini menawarkan kisah mencekam dari indekos murah di Jakarta yang rupanya menyimpan cerita gelap.

Disutradarai oleh Farid Dermawan, film ini akan menawarkan cerita seram yang cukup dekat dengan masyarakat. Sebab, film Perjanjian Setan membawa premis tentang kisah mahasiswa perantauan yang tengah menjalani studi di perguruan tinggi.

Di luar itu, film ini juga menjanjikan kengerian psikologis yang mendalam lantaran kisah gelap yang dibawanya. Berbagai teror akan dimunculkan di film ini, seperti apa yang terlihat dalam trailer resminya.

Film Perjanjian Setan mulai tayang pada 5 September 2024. Sebelum menontonnya langsung di bioskop, yuk simak beberapa fakta menarik dari film ini


1. Angkat Cerita Kos Angker

Film Perjanjian Setan mengisahkan Kartini yang memutuskan pergi ke Jakarta untuk melanjutkan studinya di perguruan tinggi. Meski orang tuanya tidak setuju, karena Jakarta dianggap tidak aman, Kartini sudah membulatkan tekad untuk tetap pergi ke Jakarta. Sebab, dia merasa perlu mengejar impiannya, terlebih sudah mendapatkan beasiswa pendidikan.

Kartini berangkat ke Jakarta dengan bantuan kekasihnya bernama Ivan, seseorang yang dikenalnya melalui media sosial. Lantaran keterbatasan dana, Kartini pun tinggal di sebuah kos-kosan sederhana di Jakarta. Awalnya, semua berjalan biasa-biasa saja, sampai kemudian Kartini mulai tahu kalau kos tersebut menyimpan rahasia gelap.
 
 

2. Ada 3 Aturan Aneh Pembawa Petaka

Melalui trailer resminya, penonton dapat tahu berbagai kejadian aneh mulai dialami oleh Kartini di kos-kosan sederhana yang ditempatinya di Jakarta. Kos tersebut memang terkenal angker dan punya sederet peraturan aneh yang bikin penghuni di dalamnya ketakutan. Namun, karena butuh tempat tinggal yang murah, Kartini tetap menjalani peraturan itu.

Ada tiga aturan aneh di dalam kos tersebut. Pertama, seluruh penghuni kos tidak boleh membawa tamu untuk berkunjung ke dalam kos. Kedua, penghuni kos harus sudah keluar saat subuh dan kembali ke dalam kos sebelum petang. Ketiga, makan bersama.
 

3. Hantu Pocong Gosong

Selayaknya genre horor yang lain, film ini juga memiliki entitas hantu yang ditonjolkan. Dalam trailer resmi yang dibagikan, film Perjanjian Setan tampak akan menyuguhkan banyak cara untuk membuat penontonnya ketakutan. Namun, salah satu yang tampaknya jadi andalan adalah keberadaan hantu pocong.

Pocong adalah sejenis hantu yang berwujud manusia yang terbungkus kafan. Namun, tak sekedar pocong, dalam film ini entitas hantu itu dikreasikan sedemikian rupa menjadi lebih seram. Salah satunya ialah dengan membuat muka si pocong menjadi gosong.

 


4. Dibintangi Aktris dan Aktor Ternama

Film Perjanjian Setan dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris yang tengah naik daun, salah satunya adalah Callista Arum Dewi Rumengan. Calista mulai dikenal luas berkat perannya dalam serial Buku Harian Seorang Istri. Sebelumnya, dia juga banyak membintangi FTV.

Callista Arum akan berperan sebagai Kartini. Selain itu, beberapa aktor dan aktris ternama lain yang membintangi film ini di antaranya Kenny Austin sebagai Ivan Jessica Shaina sebagai Citra Gemi Nastiti sebagai Diyanti TJ Ruth sebagai Ibu Asih


5. Disutradarai Farid Dermawan

Film horor Perjanjian Setan disutradarai oleh Farid Dermawan. Farid sebelumnya terlibat ke dalam beberapa project film maupun serial. Beberapa di antaranya ialah Bidadari Bermata Bening, serial televisi streaming produksi Skytree Pictures yang ditayangkan perdana 31 Maret 2023 di Viu. Kemudian, dia juga menyutradarai film Ambu yang menceritakan tentang konflik-konflik ibu dengan latar budaya Baduy.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Resep Udang Goreng Balon, Dijamin Menggelembung

BERIKUTNYA

Profil & Rekam Jejak Mendiang Penyanyi Puput Novel

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: