Linkin Park. (Sumber foto: Instagram/@linkinpark)

Linkin Park Rilis Album From Zero dengan Vokalis dan Drummer Baru

06 September 2024   |   12:49 WIB
Image
Wildan Adil Hilba Mahasiswa Universitas Budi Luhur Jakarta

Linkin Park resmi memperkenalkan vokalis baru mereka, Emily Armstrong, yang sebelumnya dikenal sebagai anggota band Dead Sara. Pada saat yang sama mereka juga memperkenalkan Colin Brittain, seorang penulis lagu dan produser untuk IIllenium dan One OK Rock, yang bergabung sebagai drummer.

Kabar ini disampaikan langsung oleh Linkin Park melalui acara live streaming yang diadakan pada 5 September 2024. Selain memperkenalkan vokalis dan drummer baru, Linkin Park juga mengumumkan album baru mereka yang bertajuk From Zero.

Album ini akan menjadi yang pertama dirilis sejak One More Light pada 2017, album tersebut merupakan album terakhir bersama Chester Bennington sebelum kepergiannya. From Zero dijadwalkan rilis pada 15 November mendatang.

Baca juga: Linkin Park Rilis Lost, Lagu Arsip Album Meteora yang Tersimpan Selama 20 Tahun

Album ini akan diawali dengan perilisan single pertama mereka, The Emptiness Machine, yang sudah tersedia di berbagai platform streaming. Linkin Park juga mengonfirmasi bahwa video musik untuk lagu ini akan dirilis segera setelah acara streaming mereka selesai.

Tak hanya merilis album baru, Linkin Park juga mengumumkan tur dunia singkat yang akan dimulai di Los Angeles pada 11 September 2024. Tur ini akan mencakup enam konser besar di berbagai negara, termasuk Amerika Serikat, Jerman, Inggris, Korea Selatan, dan Kolombia. Penggemar yang tergabung dalam LP Underground bisa memanfaatkan kesempatan pre-sale yang dimulai pada 6 September, sementara penjualan tiket umum akan dibuka pada 7 September melalui situs resmi band.
 

Mengutip laman NME, sebelum pengumuman ini, Linkin Park telah memberikan kabar kepada para penggemar melalui fitur hitung mundur di akun media sosial mereka. Hitung mundur tersebut dimulai pada 28 Agustus dan mengarahkan penggemar ke situs resmi Linkin Park, di mana mereka bisa berlangganan email dan bergabung dalam obrolan telepon melalui My Community.

Namun, ketika hitungan mundur mencapai nol pada 28 Agustus 2024, penggemar malah kebingungan karena hitungan mundur langsung dimulai kembali. Dengan pesan "Hanya masalah waktu...", band ini seakan memberi isyarat bahwa sesuatu besar akan terjadi pada 5 September 2024. Tentu saja hal ini memicu beragam spekulasi di kalangan penggemar tentang perilisan musik baru Linkin Park.

Di tengah semua spekulasi tersebut, vokalis Sum 41, Deryck Whibley, sempat menjadi bahan perbincangan karena rumor bahwa dia akan bergabung dengan Linkin Park sebagai vokalis baru. Namun, pada 28 Agustus 2024, Deryck mengeluarkan pernyataan yang menegaskan bahwa dirinya tidak akan bergabung dengan band tersebut. Hal ini mengakhiri spekulasi yang sempat ramai di kalangan penggemar.

Hingga akhirnya pada hari showcase, terungkap bahwa penggemar yang diundang untuk menghadiri acara tersebut diminta menandatangani perjanjian kerahasiaan, memastikan detail acara tetap dirahasiakan hingga streaming langsung dimulai. Ini semakin meningkatkan antisipasi penggemar terhadap kejutan yang disiapkan oleh Linkin Park. 

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Single Baru Lomba Sihir Ingatkan Pendengar Tak Ada Waktu Tepat Untuk Berita Buruk

BERIKUTNYA

Berbalut Baju Adat Batak Karo, Lyodra Diberkati Paus Fransiskus di Misa Suci GBK

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: