Gamer sudah bisa melakukan pre order (Sumber gambar: Konami)

Game Suikoden I & II HD Remaster Gate Rune and Dunan Unification Wars Rilis Maret 2025

28 August 2024   |   19:11 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Kabar gembira datang bagi Genhype pencinta gim JRPG. Konami Group Corporation mengumumkan bahwa game Suikoden I & II HD Remaster Gate Rune and Dunan Unification Wars dipastikan rilis pada 6 Maret 2025 di berbagai platform konsol permainan. 

Dikutip dari laman Konami Group Corporation, gim tersebut akan rilis di Nintendo Switch, PS5, PS4, Xbox Series X|S, Xbox One, dan Steam pada awal tahun depan. Meskipun begitu, saat ini Genhype sudah bisa melakukan pre order di sejumlah tempat.

Kalian yang hendak memainkan gim tersebut di PlayStation 5 atau PlayStation 4 dapat melakukan pembelian di PlayStation Store. Sementara, bagi yang hendak memainkan gim ini di PC, dapat melakukan pembelian di Steam Store. 

Genhype yang ingin memainkan gim Suikoden I & II HD Remaster Gate Rune & Dunan Unification Wars dapat melakukan pembelian dengan harga Rp566.000 di seluruh platform. 

Baca juga: Daftar Game Rilis September 2024, Ada Harry Potter: Quidditch Champions

Berdasarkan laman PlayStation Store, Genhype yang melakukan pre-order akan memperoleh bonus dari pengembang gim tersebut. Bonus itu berupa 57300 Potch, 1 Fortune Orb, dan 1 Prosperity Orb.

Potch adalah mata uang yang dapat digunakan oleh para pemain dalam gim. Sementara itu, item Fortune Orb dapat menggandakan pengalaman (exp) yang diperoleh oleh karakter. Adapun, Prosperity Orb dapat menggandakan Potch yang diperoleh saat memenangkan pertempuran dengan karakter yang dimiliki. 
 


Gim Suikoden I bercerita tentang seorang pahlawan yang dahulu terkenal baik, tapi berubah menjadi tiran yang kejam. Kerajaan yang dipimpin oleh sang pahlawan pun mengalami kemunduran.

Dalam kondisi yang terpuruk dengan pemerintahan kerap menindas rakyat, Liberation Army bangkit melakukan perlawanan. Kelompok tersebut terdiri dari 108 karakter Destiny yang berkumpul untuk menciptakan dunia baru yang lebih baik dan adik. 

Sementara itu, Suikoden II berkisah tentang pahlawan bernama Riou dan temannya yang bernama Jowy sebagai anggota Unicorn Youth Brigade. Mereka ikut dalam pertikaian perbatasan yang berlarut-larut antara Highland Kingdom dan City-States of Jowston. 

Beberapa bulan sebelumnya, kedua belah pihak yang bertikai menandatangani perjanjian gencatan senjata, sehingga membuat kedua belah pihak senang. Namun, di bawah kedamaian sesaat tersebut, perang sebenarnya terus membara.

Suikoden I & II HD yang akan rilis pada tahun depan memiliki sejumlah fitur, seperti semua ilustrasi latar belakang yang mengalami peningkatan kualitas menjadi HD, pembaruan efek dalam animasi seni piksel, efek suara lingkungan baru, dan sebagainya.

Genhype yang sudah memiliki gim Suikoden I & II versi PS 4 dapat memperoleh versi digital untuk PS5 tanpa biaya tambahan dan tidak perlu membeli produk ini. 

Adapun, bagi pemain yang hendak memainkan di PC, kalian perlu memiliki device dengan sejumlah persyaratan (minimum), yakni sistem operasi Windows 10 (64-bit), prosesor Intel Core i5-4440 3.30Ghz, memori 8 GB RAM, grafis NVIDIA GeForce GTX 1050, directX versi 11, penyimpanan tersedia 16 GB, dan sound card yang mendukung directX 11.

Baca juga: 5 Game Berkebun di Android & iOS selain Harvest Moon: Home Sweet Home

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

4 Rekomendasi Kuliner Legendaris yang Wajib Dicicipi di Surabaya

BERIKUTNYA

Waspada Potensi Ancaman, Begini Skema Pengamanan Paus Fransiskus

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: