Ilustrasi upacara Hari Pramuka (Sumber gambar: Unsplash/Septian Akbar)

Susunan Upacara Hari Pramuka 2024, Diperingati 14 Agustus

13 August 2024   |   11:01 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Hari Pramuka Nasional diperingati masyarakat Indonesia pada 14 Agustus setiap tahunnya. Pada peringatan tahun ini, Kwartir Nasional Gerakan Pramuka (Kwarnas) mengusung tema besar yakni Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI.

Gerakan Pramuka memiliki sejarah yang panjang di Indonesia. Saat ini Gerakan Pramuka di Indonesia sudah memasuki tahun ke-63. Namun, jika ditilik lebih jauh, pergerakannya telah dimulai lebih jauh dari itu.

Mengutip laman Kwartir Nasional, gerakan pendidikan kepanduan di Tanah Air sudah muncul sejak zaman Hindia-Belanda. Pada 1912, dimulai latihan sekelompok pandu di Batavia (nama Jakarta pada masa penjajahan Belanda), yang kemudian menjadi cabang dari Nederlandsche Padvinders Organisatie (NPO).

Baca juga: Hari Pramuka 2024: Simak Tema dan Logo Peringatannya 

Hal ini yang menginspirasi masyarakat Indonesia untuk memunculkan gerakan kepanduan yang lebih independen. Tak lama kemudian, ada banyak gerakan kepanduan yang bermunculan.

Atas dasar itulah, Hari Pramuka Nasional menjadi penting. Pasalnya, Hari Pramuka terjadi setelah dicetuskannya ide penyatuan gerakan pandu Indonesia oleh Presiden Soekarno bersama Sri Sultan HB IX. Sejak saat itu, Hari Pramuka Nasional selalu diperingati setiap tahun pada 14 Agustus.

Salah satu agenda wajib pada peringatan ini adalah dengan menggelar upacara bendera.  Susunan upacara Hari Pramuka agak berbeda dengan upacara bendera biasa, sehingga panitia mesti menyiapkannya sebelum acara diadakan. Pada dasarnya ada dua upacara besar yang digelar pada Hari Pramuka.

Pertama adalah Upacara Ulang Janji yang dilaksanakan pada 13 Agustus 2024. Kedua adalah Upacara Hari Pramuka yang digelar pada 14 Agustus 2024. Berikut adalah panduan susunan upacara peringatan hari Pramuka: 
 

Susunan Upacara Ulang Janji Dalam Rangka Hari Pramuka ke-63 Tahun 2024 

Acara Persiapan
  • Peserta upacara menempati tempat yang telah disiapkan
  • Pemimpin upacara mengambil tempat, dan menyiapkan barisan

Acara Pendahuluan
  • Pembina upacara memasuki tempat yang telah disediakan

Acara Pokok
  • Penghormatan kepada pembina upacara dipimpin oleh pemimpin upacara
  • Laporan pemimpin upacara kepada pembina upacara
  • Menyanyikan lagu Hymne Satya Darma Pramuka
  • Pembacaan narasi Ulang Janji
  • Bendera Merah Putih memasuki tempat upacara
  • Pengucapan Ulang Janji
  • Bendera Merah Putih kembali ke luar barisan
  • Menyanyikan Lagu Bagimu Negeri
  • Pembacaan doa
  • Laporan pemimpin upacara kepada pembina upacara
  • Penghormatan kepada pembina upacara dipimpin oleh pemimpin upacara
  • Pembina upacara meninggalkan tempat acara

Acara Tambahan
  • Pembina upacara melakukan pemotongan tumpeng dilanjutkan dengan ramah tamah

Acara Penutup
  • Upacara selesai


Susunan Upacara Peringatan Hari Pramuka ke-63 Tahun 2024

Acara Pendahuluan
  • Panitia Hari Pramuka telah bersiap diri di tempat acara
  • Peserta upacara telah bersiap diri di tempat acara
  • Pembina upacara menuju mimbar kehormatan

Acara Pokok
  • Menyampaikan salam kebangsaan
  • Laporan Kwartir Gerakan Pramuka
  • Pembina upacara menuju mimbar upacara
  • Laporan pemimpin upacara kepada pembina upacara
  • Mengheningkan cipta dipimpin oleh pembina upacara
  • Pengucapan teks Pancasila, Pembukaan UUD 1945, dan Dasa Darma Pramuka
  • Persiapan penerimaan tanda penghargaan Gerakan Pramuka
  • Pembacaan surat keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka tentang Penganugerahan Tanda Penghargaan Gerakan Pramuka
  • Pembina upacara berkenan menyematkan Tanda Penghargaan Gerakan Pramuka
  • Amanat pembina upacara
  • Hymne Satya Darma Pramuka
  • Doa bersama
  • Laporan pemimpin upacara kepada pembina upacara
  • Penghormatan pasukan kepada pembina upacara
  • Pembina upacara menuju mimbar kehormatan
  • Menyampaikan salam kebangsaan

Acara Tambahan
  • Atraksi Kepramukaan
  • Pasukan disiapkan

Acara Penutup
  • Pemimpin upacara membubarkan pasukan upacara
Baca juga: Sejarah Hari Pramuka Nasional yang Diperingati Setiap 14 Agustus

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Rachael Lillis, Pengisi Suara Ikonik Misty & Jessie di Serial Pokemon Meninggal Dunia

BERIKUTNYA

Sinopsis Film Mexico 86, Dilema Antara Revolusi dan Keluarga

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: