Ilustrasi muffin cokelat. (sumber foto: Pexels/Roberto Hund)

Resep Muffin Cokelat yang Viral di Desa Olimpiade Paris

12 August 2024   |   18:07 WIB
Image
Nirmala Aninda Manajer Konten Hypeabis.id

Olimpiade Paris 2024 telah resmi berakhir. Genhype mungkin telah melihat pertandingan menegangkan yang membawa tiga atlet Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, Vedrriq Leonardo dan Rizki Juniansyah, mengharumkan nama bangsa di atas podium.

Bintang lain dari ajang olahraga ini adalah Desa Olimpiade. Kompleks atlet ini menampung hampir 14.250 atlet selama Olimpiade 2024 serta 8.000 atlet Paralimpiade. Berkat media sosial, kita mendapatkan informasi terkini tentang Desa Olimpiade, termasuk beberapa fasilitas yang memanjakan para atlet hingga tempat tidur kardus yang terkenal.

Baca juga: Resep Coffee Bun ala Roti'O, Perpaduan Kopi dan Butter yang Legit

Sebagian atlet yang tinggal di sana juga memberikan pandangan mereka terhadap makanan yang disajikan di Desa Olimpiade. Puluhan ribu makanan disajikan setiap hari di sana,  tetapi satu makanan khususnya memiliki keunikan dan popularitasnya tersendiri, yakni muffin cokelat.

Perenang Norwegia Henrik Christiansen adalah penggemar berat makanan tersebut dan membagikan kecintaannya lewat akun TikToknya hingga berita tersebut segera menyebar luas. 

Perusahaan katering di balik makanan Desa Olimpiade tidak mau membagikan resep muffin cokelat yang terkenal itu, tetapi hal tersebut tidak menghentikan internet untuk menghadirkan resep-resep tiruan yang bermunculan. Salah satunya adalah resep muffin cokelat versi kreator TikTok, Jordan Howlett alias Jordan the Stallion.

Resep ini terdiri dari tiga rasa cokelat yang nikmat terpadu dalam kue cokelat yang lembut, kepingan cokelat hitam, dan isian ganache cokelat buatan sendiri. Yuk simak resepnya berikut ini:
 

Resep Muffin Cokelat ala Desa Olimpiade

 
@jordan_the_stallion8 #fyp ? original sound - Jordan_The_Stallion8
 


Bahan Muffin

  • 3/4 cup susu
  • 1/4 cup air
  • 2 sdt bubuk kopi instan
  • 1/2 cup bubuk cokelat tanpa pemanis
  • 1/2 cup kepingan cokelat
  • 1/2 cup butter
  • 2 cup tepung terigu
  • 1 sdm baking powder
  • 1/4 sdt garam
  • 1/2 cup dark brown sugar
  • 1/2 cup gula putih
  • 1/4 cup minyak sayur
  • 2 butir telur ukuran besar
  • 1 sdt ekstrak vanila
  • 1/3 cup kepingan cokelat untuk garnis


Bahan Chocolate Ganache

  • 1/2 cup heavy cream
  • 1/4 cup kepingan cokelat
  • Garam secukupnya


Cara Membuat

  1. Panaskan oven pada suhu 190 derajat celcius
  2. Panaskan susu, air, dan bubuk kopi hingga mendidih dengan api sedang.
  3. Setelah mendidih, tambahkan bubuk kakao lalu aduk hingga tercampur rata. Kemudian tambah 1/2 cup kepingan cokelat, butter, lalu aduk hingga benar-benar meleleh. Angkat lalu pindahkan ke wadah lain untuk didinginkan.
  4. Di wadah terpisah masukkan tepung terigu, baking powder, dan garam. Aduk hingga rata.
  5. Kembali ke campuran cokelat yang telah didinginkan, tambahkan brown sugar, gula putih, minyak sayur, telur dan ekstrak vanila hingga lalu aduk hingga tercampur rata. 
  6. Tambahkan 1/3 campuran tepung ke campuran cokelat lalu aduk hingga rata. Tambahkan sisa campuran tepung lalu aduk (fold). Jangan diaduk telalu sering. Kemudian tambahkan 1/3 cup kepingan cokelat.
  7. Oleskan minyak atau butter ke loyang muffin atau gunakan alas kertas. Tuang adonan ke loyang hingga penuh 2/3 bagian. Tambahkan sedikit kepingan cokelat di atasnya.
  8. Panggang muffin selama 20-24 menit. Tes kematangan dengan menusukkan tusuk gigi ke tengah adonan. Jika tidak ada adonan yang menempel tandanya muffin sudah matang.
  9. Angkat dan dinginkan muffin.
  10. Untuk isian, panaskan heavy cream hingga mendidih dengan api sedang. Saat krim mulai mendidih langsung angkat dari kompor, tambahkan kepingan cokelat, garam dan aduk perlahan.
  11. Gunakan piping bag untuk menambahkan isian chocolate ganache ke dalam muffin.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Hypereport: Potensi MICE dalam Event Olahraga, Menggali Peluang Ekonomi Lewat Sport Tourism 

BERIKUTNYA

Masinis Indonesia Sudah Bisa Operasikan Whoosh, Tak Cuma Mendampingi

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: