Atlet Judo Maryam March Maharani (Sumber gambar: pjsi.org)

Daftar 27 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Ada Maryam March Maharani

25 June 2024   |   18:40 WIB
Image
Enrich Samuel Mahasiswa Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Jakarta

Beberapa cabang olahraga telah memulai kualifikasi seleksi internasional untuk menentukan negara mana yang dapat berpartisipasi dalam Olimpiade Paris 2024, yang akan berlangsung pada 26 Juli-11 Agustus di ibu kota Prancis. Indonesia dipastikan mengirim atlet-atlet terbaiknya berlaga di ajang tersebut. 

Sampai hari ini Selasa (25/6/2024), sejumlah atlet Indonesia telah memegang tiket untuk berkompetisi di ajang olahraga bergengsi tersebut. Total ada 27 nama yang siap mewakili Indonesia (masih ada kemungkinan jumlahnya bertambah). 

Baca juga: 5 Fakta Unik Olimpiade Paris 2024, Ada Maskot dan Cabor Baru

Terbaru, atlet Judo Maryam March Maharani, dipastikan lolos pada kategori Womens 52kg. Dari cabang olahraga panjat tebing juga turut mengirimkan atletnya ke Paris, mereka adalah Veddriq Leonardo dan Rajiah Salsabila. Begitu juga dengan Muhammad Zohri dari cabang atletik yang memastikan dirinya berlaga di panggung dunia. 

Rifda Irfanaluthfi dari cabang senam artistik juga mengukir sejarah sebagai atlet pertama yang mewakili indonesia pada cabor tersebut. Tidak hanya itu, Atlet selancar ombak, Rio Waida juga memantapkan posisinya di Olimpiade. Ini menjadi prestasi bagi Indonesia yang berhasil membuka cabang olahraga baru (Senam, Selancar, Lari). 

Sebelumnya hanya 3 cabang olahraga yang selalu diandalkan dalam ajang 4 tahunan tersebut. Cabang olahraga itu tentu saja adalah bulu tangkis, angkat besi, dan panahan. 

Sayangnya, timnas sepak bola Indonesia masih belum lolos kualifikasi Piala Asia, yang jadi penentu tiket ke Olimpiade 2024. Ini diikuti dengan cabor Voli yang gagal mengamankan tiket Olimpiade, setelah kalah dari Australia pada semifinal AVC Beach Volleyball Continental Cup.

Sejauh ini, NOC Indonesia masih belum mengeluarkan cabang olahraga yang menjadi prioritas pada Olimpiade paris 2024 mendatang. Komite ini masih menunggu hasil dari kualifikasi di segala cabang perlombaan. 

Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah daftar atlet Indonesia yang dipastikan berlaga di panggung Olimpiade Paris 2024. 
  1. Arif Dwi Pangestu (panahan)
  2. Rio Waida (selancar)
  3. Diananda Choirunisa (panahan)
  4. La Memo (dayung)
  5. Eko Yuli Irawan (angkat besi)
  6. Fathur Gustafian (menembak)
  7. Rizki Juniansyah (angkat besi)
  8. Rifda Irfanaluthfi (senam)
  9. Rahmad Adi Mulyono (panjat tebing)
  10. Desak Made Rita Kusuma Dewi (panjat tebing)
  11. Bernard Benyamin van Alert (balap sepeda)
  12. Jonatan Christie (bulu tangkis)
  13. Anthony Sinisuka Ginting (bulu tangkis)
  14. Gregoria Mariska Tunjung (bulu tangkis)
  15. Fajar Alfian (bulu tangkis)
  16. Muhammad Rian Ardianto (bulu tangkis)
  17. Apriyani Rahayu (bulu tangkis)
  18. Siti Fadia Silva (bulu tangkis)
  19. Rinov Rivaldi (bulu tangkis)
  20. Pitha Haningtyas Mentari (bulu tangkis)
  21. Nurul Akmal (angkat besi)
  22. Rezza Oktavia (panahan)
  23. Syifa Nur Afifah (panahan)
  24. Veddriq Leonardo (panjang tebing)
  25. Rajiah Salsabillah (panjat tebing)
  26. Lalu Muhammad Zohri (atletik)
  27. Maryam March Maharani (judo)
Sebagai informasi, pada Olimpiade terakhir yang digelar di Tokyo pada 2020, Indonesia mampu meraih 5 medali dari cabang olahraga bulu tangkis dan angkat besi.

Medali tersebut di sumbangkan oleh Greysia Poli/Apriyani Rahayu (Bulutangkis), Eko Yuli Irawan (Angkat Besi), Anthony Sinisuka Ginting (Bulutangkis), Rahmat Erwing Abdullah (Angkat Besi) serta Windy Cantika Aisah (Angkat Besi).

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Menapaki Jejak Karya & Pendekatan Arsitektural Mustafa Pamuntjak

BERIKUTNYA

Infinix Note 40 Series Racing Edition Meluncur, Hasil Kolaborasi dengan BMW Designworks

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: