Atlet Angkat Besi Eko Yuli Irawan (Sumber gambar: NOC Indonesia)

Olimpiade 2024 Paris Dibuka Hari ini, Cek Jadwal Tanding Atlet Indonesia

26 July 2024   |   13:47 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Meski beberapa cabang olahraga telah melangsungkan pertandingannya, gelaran Olimpiade 2024 di Paris secara resmi baru akan buka pada hari ini, Jumat (26/7/2024). Upacara pembukaannya akan berlangsung megah, di tengah kota, tepatnya di Sungai Seine, Paris.

Opening Ceremony Olimpiade 2024 pun bakal mencetak sejarah baru. Pasalnya, ini adalah kali pertama dalam sejarah upacara pembukaan berlangsung di luar stadion. Paris memilih Sungai Seine sebagai lokasi pembukaan karena lokasi tersebut adalah identitas sekaligus ikon kotanya.

Baca juga: Daftar Atlet Indonesia Peraih Medali Emas Sepanjang Sejarah Olimpiade

Dalam upacara pembukaan nanti, para atlet akan menaiki perahu dan melakukan pawai menyusuri Sungai Seine. Pawai akan melintasi rute sepanjang enam kilometer di sungai tersebut.

Rute parade bakal dimulai dari jembatan Austerlitz, di samping Jardins du Trocadero, dan akan melewati beberapa tempat bersejarah, seperti Ile Saint Louis dan Ile de la Cite. Upacara pembukaan Olimpiade 2024 diklaim sebagai yang terbesar sepanjang sejarah.

Sebagai sebuah ajang olahraga multi-event prestisus dan diadakan empat tahun sekali, gelaran Olimpiade memang biasanya akan dihelat secara totalitas oleh penyelenggara. Terlebih bagi Paris yang sudah punya pengalaman menjadi tuan rumah Olimpiade dua kali, yakni pada 1900 dan 1924.

Pada edisi kali ini, ada 182 negara yang berpartisipadi dalam Olimpiade 2024 Paris. Sebanyak 32 cabang olahraga dan 329 nomor berbeda akan dipertandingkan.
 

Indonesia tahun ini juga kembali berpartisipasi dengan memberangkatkan 29 atlet yang akan berlaga di 12 cabang olahraga. Jumlah ini merupakan yang terbanyak kedua di antara negara-negara kawasan Asia tenggara, setelah Thailand.

Dari cabor angkat besi, Indonesia mengirimkan tiga wakilnya, yakni Eko Yuli Irawan, Rizky Juniansyah, dan Nurul Akmal. Kemudian, di cabor balap sepeda disiplin track nomor Omnium Putra, Bernard Benjamin van Aert adalah satu-satunya delegasi Merah Putih yang berlaga di kategori tersebut.

Cabor renang mengirimkan dua wakil, yakni Joe Aditya Wijaya Kurniawan dan Azzahra Permatahani. Di Panahan, ada empat atlet Indonesia yang berlaga, yakni Arif Dwi Pangestu, Diananda Choirunisa, Syufa Nur Afifah Kamal, serta Rezza Octavia.

Bulu tangkis jadi cabang olahraga yang mengirimkan wakil terbanyak yakni 9 atlet: Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, Apriyani Rahayu, Siti Fadia Silva Ramadhanti, Rinov Rivaldy, Pitha Haningtyas Mentari, Gregoria Mariska Tunjung, Fajar Alfian, dan Muhammad Rian Ardianto.

Dari cabor panjat tebing, Indonesia sukses meloloskan empat wakil, yakni Desak Made Rita Kusuma Dewi, Rajiah Sallsabillah, Rahmad Adi Mulyono, dan Veddriq Leonardo.

Sementara itu, cabor lain Indonesia hanya mengirimkan masing-masing satu wakilnya. Dari cabor judo, ada Maryam March Maharani, Rio Waida di cabor selancar ombak, Rifda Irfanaluthfi pada senam artistik, Fathur Gustafian di olahraga menembak, La Memo di cabang dayung.

Pada upacara pembukaan Olimpiade 2024, atlet judo Maryam March Maharani terpilih sebagai pembawa bendera merah putih untuk kontingen Indonesia. Kepercayaan itu diberikan lantaran Maryam merupakan atlet judo pertama yang lolos kualifikasi Olimpiade


Jadwal Atlet Indonesia Selama di Olimpiade 2024

Upacara pembukaan: 26 Juli 2024

Akuatik:
  • Renang artistik: 5-10 Agustus 2024
  • Selam: 27 Juli-20 Agustis 2024
  • Renang marathon: 8-9 Agustus 2024
  • Renang: 27 Juli-4 Juli 2024
  • Polo Air: 27 Juli-11 Agustus 2024

Panahan: 25 Juli-4 Agustus 2024

Atletik: 1-11 Agustus 2024

Bulu tangkis: 27 Juli-5 Agustus 2024

Balap sepeda:
  • Jalanan: 27 Juli 24, 2-3 Agustus 2024
  • Trek: 5-11 Agustus 2024
  • BMX: 30 Juli-2 Agustus 2024
  • Sepeda gunung: 28-29 Juli 2024

Senam artistik: 27 Juli-5 Agustus 2024

Judo: 27 Juli-3 Agustus 2024

Dayung: 27 Juli-3 Agustus 2024

Menembak: 27 Juli-5 Agustus 2024

Panjat tebing: 5-10 Agustus 2024

Selancar: 27-31 Juli

Angkat besi: 7-11 Agustus 2024

Upacara penutupan: 11 Agustus 2024

Baca juga: Jadwal & Link Live Streaming Opening Ceremony Olimpiade Paris 2024

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Longlegs Pecahkan Rekor Film Horor Indie Terlaris dalam Satu Dekade

BERIKUTNYA

Film Konser WE ARE! Lets Get the Party STARTO!! Tayang 23 Agustus 2024 di Netflix

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: