Memadukan unsur investigasi kejahatan yang intens, dan isu social, film Kabut Berduri akan mengikuti kisah seorang detektif bernama Sanja (sumber gambar:alari Films/Netflix)

Cek 4 Fakta Unik Film Kabut Berduri, Hadirkan Misteri Pembunuhan dan Isu Sosial Mencekam

12 July 2024   |   07:30 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Penikmat film aksi criminal ada kabar gembira nih buat kalian. Pasalnya film Kabut Berduri, besutan sutradara Edwin akan segera hadir di platform Netflix. Diproduksi bersama Palari Films, film bergenre crime-investigative thriller ini dijadwalkan tayang pada 1 Agustus 2024.

Memadukan unsur investigasi kejahatan yang intens, dan isu sosial, film Kabut Berduri akan mengikuti kisah seorang detektif bernama Sanja yang terpaksa menghadapi masa lalunya. Momen ini terjadi saat dia menyelidiki kasus pembunuhan berantai di antara perbatasan Indonesia dan Malaysia.

Baca juga: Dibintangi Putri Marino, Film Kabut Berduri Tayang 1 Agustus 2024 di Netflix

Visual tersebut tergambar dalam thriller yang diunggah Netflix pada Kamis, (11/7/24). Berdurasi 2 menit 17 detik, cuplikan tersebut menghadirkan sosok Sanja Arunika yang tengah bertugas untuk mengungkap kematian seseorang di ladang sawit. Namun, kepala dan tubuh korban, terdiri dari dua tubuh yang berbeda.

"Ada dua anak yang dinyatakan hilang. Ikut saya ke kantor, nanti saya jelaskan," selang-seling fragmen yang dituturkan para karakter dalam cuplikan tersebut dengan latar lagu Nirvana, Where Did You Sleep Last Night. 
 
 

Momen penuh misteri juga terungkap lewat pertemuan sang tokoh utama dengan beberapa protagonis lain di dalam film. Beberapa terjadi saat dia melakukan penyelidikan, memburu pelaku pembunuhan, atau menginterogasi seseorang mengenai perdagangan manusia di daerah tersebut.

"Tahu sesuatu tentang human trafficking di sekitar sini? Dan di sini ditaruh di tempat yang menarik perhatian," imbuhnya dalam lintasan peristiwa yang lain di dalam trailer. 

Lantas, akankah Sanja akhirnya berhasil menyibak kabut misteri tersebut? Nah, sebelum menonton film nya, yuk simak terlebih dulu 5 fakta unik film Kabut Berduri dalam ulasan berikut.


1. Film Teranyar Edwin

Kabut Berduri merupakan film terbaru Edwin, peraih sejumlah penghargaan internasional Golden Leopard di Festival Film Locarno pada 2021. Selain itu, Edwin juga menjadi Sutradara Terbaik dan Penulis Skenario Adaptasi Terbaik di Festival Film Indonesia 2022 untuk film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas.

Edwin mulai menarik perhatian internasional dengan film pendeknya, Babi Buta yang Ingin Terbang (2008). Namanya mulai moncer saat filmnya, Postcards from the Zoo (2012) berkompetisi di Berlinale (Berlin International Film Festival), dan menyutradarai Aruna dan Lidahnya (2018).


2. Angkat Tema Unik

Kabut Berduri juga mengangkat tema yang cukup unik, yakni tentang misteri pembunuhan dan perdagangan manusia. Ini tergambar dalam berbagai deretan peristiwa menakutkan yang terjadi dalam cuplikan video, baik adegan penembakan, pembunuhan, hingga bagaimana keluarga korban menginginkan titik terang dari kasus tersebut.

Video trailer yang diunggah juga menampilkan adegan serangkaian kejadian misterius yang memantik rasa ingin tahu, tentang alasan dan siapa di baliknya. Sementara itu, sang tokoh utama, pada saat yang bersamaan juga dihadapkan dengan masa lalu yang terus menghantui dirinya.


3. Syuting di Kalimantan

Proses pengambilan gambar dari film ini juga dilakukan di berbagai daerah di Tanah Air. Salah satunya di Pulau Kalimantan yang dikenal akan keindahan alamnya yang menakjubkan.

Produksi film ini juga turut melibatkan aktor dan kru lokal yang diharap dapat membuka peluang bagi komunitas lokal di beberapa daerah dalam proses produksinya. Pemilihan Kalimantan sebagai lokasi syuting juga untuk menunjang cerita yang spesifik mengenai budaya masyarakat adat dan para pendatang di sana. 

"Kalimantan terbilang unik karena memiliki keragaman budaya dan lanskap yang memukau. Kami berharap produksi film ini bisa memberi sedikit dampak kepada industri pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia," papar produser Muhammad Zaidy.


4. Dibintangi Aktor-Aktris Berbakat Indonesia

Film Kabut Berduri juga akan dibintangi oleh aktor dan aktris berbakat Tanah Air. Salah satunya adalah Putri Marino yang akan berperan sebagai Sanja. Sederet aktor ternama juga turut mensukseskan film ini, seperti Yoga Pratama, Lukman Sardi, Yudi Ahmad Tajudin, Yusuf Mahardika, Iedil Dzuhrie Alaudin, Kiki Narendra, Siti Fauziah, dan Sita Nursanti. 

Baca juga: Sandiaga Uno hingga Lukman Sardi Apresiasi Film Kabut Berduri Besutan Sutradara Edwin

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

Sinopsis Anime Oshi No Ko Season 2, Petualangan Baru Aqua dan Ruby Dimulai

BERIKUTNYA

We The Fest 2024 Rayakan 10 Tahun dengan Lineup Spektakuler di GBK Sports Complex

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: