Godzilla x Kong: The New Empire Tayang di HBO Go Mulai 4 Juli 2024
30 June 2024 |
19:40 WIB
Setelah mendulang sukses di layar bioskop, film dari Warner Bros. Pictures dan Legendary Pictures berjudul Godzilla x Kong: The New Empire akan tayang di platform over the top (OTT) HBO GO pada 4 Juli 2024. Genhype yang belum sempat menyaksikannya di layar lebar bisa menikmati karya tersebut lewat media lainnya.
Dalam siaran pers yang diterima Hypeabis.id, Godzilla x Kong: The New Empire adalah film petualangan eksplosif dan penuh aksi. Karya ini mengikuti perjalanan Kong untuk menemukan keluarga yang dicintai lewat lapisan Hollow Earth yang belum pernah ditemukan.
Baca juga: Saga Godzilla x Kong Berlanjut dengan Nahkoda Baru Sutradara Grant Sputore
Tidak hanya itu, lapisan yang diungkap secara tidak sengaja itu juga ternyata mendatangkan ancaman yang paling berbahaya bagi manusia, yakni kekuatan evolusi yang hanya bisa dikalahkan jika Kong dan Godzilla bersatu.
Godzilla x Kong: The New Empire mendapatkan arahan dari sutradara Adam Wingard. Pemeran dalam karya ini adalah Rebecca Hall, Brian Tyree Henry, Dan Stevens, Kaylee Hottle, Alex Ferns dan Fala Chen.
Adapun, skenario dibuat oleh Terry Rossio, Simon Barrett, dan Jeremy Slater. Kemudina, naskah film ini berasal dari cerita karya Rossio & Wingard & Barrett dan berdasarkan karakter “Godzilla” yang dimiliki dan dibuat oleh TOHO Co., Ltd.
Adapun, Mary Parent, Alex Garcia, Eric McLeod, Thomas Tull, dan Brian Rogers adalah pihak yang memproduksi Godzilla x Kong: The New Empire. Sementara itu, produser eksekutifnya adalah Wingard, Jen Conroy, Jay Ashenfelter, Yoshimitsu Banno, dan Kenji Okuhira.
Dikutip dari lamam Box Office Mojo, Godzilla x Kong: The New Empire adalah salah satu film paling laris Hollywood. Karya ini berhasil menempati posisi 3 di bawah Dune: Part Two dan Inside Out 2 dengan perkiraan pendapatan sebesar US$567,65 juta dari seluruh dunia.
Dari total pendapatan itu, 65,4 persen di antaranya atau US$371,3 juta berasal dari pasar internasional. Kemudian, sebesar 34,6 persen atau sekitar US$196,35 juta berasal dari pasar domestik Amerika Utara.
Dengan posisi itu, Godzilla x Kong: The New Empire mengungguli sejumlah film, seperti Kung Fu Panda 4, Kingdom of the Planet of the Apes, Bad Boys: Ride or Die, The Garfield Movie, Ghostbusters: Frozen Empire, IF, dan Bob Marley: One Love.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Dalam siaran pers yang diterima Hypeabis.id, Godzilla x Kong: The New Empire adalah film petualangan eksplosif dan penuh aksi. Karya ini mengikuti perjalanan Kong untuk menemukan keluarga yang dicintai lewat lapisan Hollow Earth yang belum pernah ditemukan.
Baca juga: Saga Godzilla x Kong Berlanjut dengan Nahkoda Baru Sutradara Grant Sputore
Tidak hanya itu, lapisan yang diungkap secara tidak sengaja itu juga ternyata mendatangkan ancaman yang paling berbahaya bagi manusia, yakni kekuatan evolusi yang hanya bisa dikalahkan jika Kong dan Godzilla bersatu.
Godzilla x Kong: The New Empire mendapatkan arahan dari sutradara Adam Wingard. Pemeran dalam karya ini adalah Rebecca Hall, Brian Tyree Henry, Dan Stevens, Kaylee Hottle, Alex Ferns dan Fala Chen.
Adapun, skenario dibuat oleh Terry Rossio, Simon Barrett, dan Jeremy Slater. Kemudina, naskah film ini berasal dari cerita karya Rossio & Wingard & Barrett dan berdasarkan karakter “Godzilla” yang dimiliki dan dibuat oleh TOHO Co., Ltd.
Adapun, Mary Parent, Alex Garcia, Eric McLeod, Thomas Tull, dan Brian Rogers adalah pihak yang memproduksi Godzilla x Kong: The New Empire. Sementara itu, produser eksekutifnya adalah Wingard, Jen Conroy, Jay Ashenfelter, Yoshimitsu Banno, dan Kenji Okuhira.
Dikutip dari lamam Box Office Mojo, Godzilla x Kong: The New Empire adalah salah satu film paling laris Hollywood. Karya ini berhasil menempati posisi 3 di bawah Dune: Part Two dan Inside Out 2 dengan perkiraan pendapatan sebesar US$567,65 juta dari seluruh dunia.
Dari total pendapatan itu, 65,4 persen di antaranya atau US$371,3 juta berasal dari pasar internasional. Kemudian, sebesar 34,6 persen atau sekitar US$196,35 juta berasal dari pasar domestik Amerika Utara.
Dengan posisi itu, Godzilla x Kong: The New Empire mengungguli sejumlah film, seperti Kung Fu Panda 4, Kingdom of the Planet of the Apes, Bad Boys: Ride or Die, The Garfield Movie, Ghostbusters: Frozen Empire, IF, dan Bob Marley: One Love.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.