Transportasi Umum (Sumber Foto: Hypeabis.id/Fanny Kusumawardhani)

Spesial Ultah Jakarta: Naik Transjakarta, MRT, LRT Hanya Rp1, Ancol-Dufan hingga TMII Diskon

22 June 2024   |   14:30 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Hari ini masyarakat sedang merayakan Hari Ulang Tahun Jakarta ke-497, tepatnya pada Sabtu, 22 Juni 2024. Rangkaian acara menarik untuk memeriahkan HUT Jakarta telah digelar sejak jauh-jauh hari, mulai dari festival budaya, konser musik, serta bazaar fesyen dan kuliner.

Peringatan HUT Kota Jakarta ke-497, tahun ini mengusung tema Jakarta Kota Global Berjuta Pesona. Momen ini juga sekaligus menandai peralihan status ibu kota negara menuju arah pembangunan baru menjadi kota global. Kini, Jakarta bertransformasi menjadi kota global dengan keunikan dan keragaman budayanya.

Dalam rangka memeriahkan hari jadi Kota Jakata, sejumlah moda transportasi umum dan tempat wisata menghadirkan berbagai potongan harga menarik. Nah Genhype, berikut sejumlah promo transportasi umum dan tempat wisata spesial HUT Jakarta.

Baca Juga: Promo Makanan dan Minuman Spesial HUT Jakarta Ke-497, Chatime sampai Gokana
 

1. Transjakarta

Nikmati pengalaman keliling Jakarta pada 22-23 Juni 2024, hanya dengan membayar ongkos sebesar Rp 1 saja menggunakan transportasi umum Transjakarta. Promo ini merupakan hadiah dari Pemerintah Provinsi Jakarta untuk warga yang kerap menggunakan Transjakarta untuk mobilitas sehari-harinya. 
 

2. MRT/LRT

Selain menggunakan transjakarta, kamu juga menikmati harga spesial Rp 1 untuk naik MRT/LRT. Promo ini juga berlaku pada tanggal 22-23 Juni dari pukul 00.00-23.59. Promo ini bisa digunakan untuk penumpang lama atau penumpang baru yang menggunakan moda transportasi MRT/LRT.
 

3. Kereta Api Indonesia (KAI)

KAI memberikan potongan harga sampai 15 persen untuk pembelian tiket kereta api di booth KAI dalam acaraa Jakarta Fair yang berlangsung 12 Juni hingga 14 Juli 2024 di JIExpo Kemayoran. Potongan harga 15 persen tersebut diberikan untuk anak dengan maksimal usia 15 tahun. Sementara untuk usia di atas 15 tahun dikenakan diskon 10 persen. 


4. Whoosh

PT Kereta Cepat Indonesia-China (KCIC) memberikan diskon tiket kereta cepat Whoosh sebesar 20 persen. Promo tiket Whoosh hanya berlaku untuk perjalanan tujuan Jakarta, rute dari Stasiun Tegalluar dan Stasiun Padalarang menuju Stasiun Halim.

Promo berlaku untuk kelas kursi Premium Economy pada periode 22 Juni 2024. Tiket dapat dibeli melalui aplikasi Whoosh di situs ticket.kcic.co.id, Ticket Vending Machine, Loket stasiun serta aplikasi mitra seperti Access by KAI, Livin by Mandiri, BRImo, dan BNI Mobile Banking.
 

5. Taman Impian Jaya Ancol

Taman Impian Jaya Ancol memberikan promo spesial HUT Jakarta ke-497 Jakarta, yakni tiket gratis untuk masuk ke Ancol. Beberapa persyaratannya, seperti reservasi di situs resmi Ancol pada H-1 sebelum kunjungan, dengan satu tiket gratis per orang.

Reservasi sudah bisa dilakukan sejak tanggal 31 Mei 2024, kemudian tiket gratisnya berlaku mulai pukul 17.00 - 23.00 WIB hanya pada tanggal 22 Juni hari ini. Perlu dicatat, promo ini tidak termasuk tiket kendaraan dan unit rekreasi lainnya.


6. Dunia Fantasi (Dufan)

Dufan juga menawarkan promo besar-besaran untuk merayakan HUT Jakarta ke-497, yakni dengan memberikan harga tiket masuk hanya Rp150 ribu saja. Promo ini mencakup semua wahana termasuk tiket Ancol, Sea World Ancol, Atlantis, Samudra, Jakarta Bird Land, dan Konser Dewa 19. Promo ini hanya berlaku pada 22 Juni 2024.


7. Taman Mini Indonesia Indah (TMII)

Taman Mini Indonesia Indah juga turut memeriahkan perayaan HUT Jakarta ke-497 dengan menghadirkan promo beli 1 gratis 1 tiket masuk. Pengunjung bisa menikmati berbagai acara spesial di TMII seperti arak-arakan roti buaya, ondel-ondel, stand up comedy, tari daerah, dan lainnya. Promo ini hanya berlaku pada Sabtu, 22 Juni 2024 dengan pembelian tiket melalui situs resmi TMII.
 

8. Waterland Menteng

Kolam renang Waterland Menteng menghadirkan promo menarik spesial HUT Jakarta ke-497. Pengunjung dakan dikenakan harga tiket masuk sebesar Rp497 saja. Namun, promo ini berlaku untuk pembelian tiket ke-2. Adapun penawaran menarik ini hanya berlaku selama dua hari saja, yakni pada 22-23 Juni 2024 dengan pembayaran melalui QRIS.

Baca Juga: Kantong Parkir Mobil dan Motor Sekitar Jakarta Fair Kemayoran 2024

Editor: M. Taufikul Basari

SEBELUMNYA

Ancam Kebebasan Berpendapat, Pengamat Minta RUU Penyiaran Direvisi

BERIKUTNYA

Curhat Seru Rekti The Sigit, Dari Kendala Manggung hingga Makanan Favorit

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: