Ilustrasi boba tea. (Sumber foto: Pexels/RDNE Stock project)

Promo Makanan dan Minuman Spesial HUT Jakarta Ke-497, Chatime sampai Gokana

22 June 2024   |   13:41 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Jakarta ke-497 pada Sabtu (22/6/2024), serangkaian acara spesial telah digelar sejak jauh-jauh hari untuk memeriahkan perayaan tersebut. Beberapa di antaranya seperti festival budaya, konser musik, serta bazaar fesyen dan kuliner yang menawarkan potongan harga spesial.

Sejumlah pelaku usaha kuliner makanan dan minuman turut memberikan promo menarik yang bisa dinikmati semua orang. Beberapa promonya berlaku mulai hari ini, bahkan sampai beberapa waktu ke depan. Nah Genhype, berikut sejumlah promo kuliner spesial HUT Jakarta.

Baca juga: Agenda Ulang Tahun Jakarta 22-23 Juni 2024, Ada Konser Musik dan Gebyar Seni Betawi 
 

1. Chatime

Dalam rangka memeriahkan HUT Jakarta ke-497, Chatime menghadirkan dua promo spesial yang berlaku mulai 20-23 Juni 2024, di outlet dan di F&B ID App. Adapun promo Chatime khusus di outlet menawarkan dua menu Signature Series ukuran large + Topping dengan harga Rp49.700. Paket ini tersedia di seluruh gerai Chatime lewat pembelian langsung.

Sementara promo khusus di F&B ID App, kamu dapat memesan Chatime Top 3 + Topping Pearl hanya dengan harga Rp22.000/ cup minuman. Ketiga varian menu Chatime yang dikenakan promo adalah Hazelnut Chocolate Milk Tea, Chatime Milk Tea dan Brown Sugar Milk Tea. Seluruh menu tersebut tersedia dalam ukuran Large dan dapat dipesan khusus hanya pada aplikasi F&B ID.
 

2. Bakmi GM

Bakmi GM menghadirkan pket Single & Paket Couple serba Rp 49.700 yang berlaku sejak 5 Juni - 10 Juli 2024. Bagi kamu yang memiliki member Bakmi GM, bisa mendapatkan voucher Rp100.000 dengan menukarkan 497 poin hanya di tanggal 22 Juni 2024.


3. Burger Bangor

Burger Bangor menghadirkan promo spesial untuk pembelian tiga Burger Rendang sepanjang Juni 2024 dengan harga hanya Rp99.000. Promo ini berlangsung mulai dari 17-30 Juni 2024. Selain itu, Burger Bangor juga punya promo menarik lainnya, yakni menu sarapan kilat dengan harga mulai Rp20.000-an, berikut daftar menunya:
  • Sarapan 20ribuan Bangor Ayam: 1 Ayam, Combo FF+Lemon tea
  • Sarapan 20ribuan Bangor Burger : 1 Juragan, Combo FF+Lemon tea
  • Sarapan 30ribuan Bangor Ayam: 2 Ayam, 2 Nasi
  • Sarapan 30ribuan Bangor Burger : 2 Juragan
Menu ini berlaku mulai 22 Mei-22 Juli 2024, hanya di jam 04.00-08.00 WIB untuk pembelian offline ataupun online via Grabfood, Shopeefood, dan Gofood.
 

4. Janji Jiwa

Janji Jiwa menghadirkan promo Janji Pasti Hemat, pembelian 1 Butter Toast, dan akan mendapatkan GRATIS 1 Kopi Susu Sahabat ukuran Regular. Harga paket hemat ini telah mendapatkan potongan harga menjadi Rp18.000 saja, sementara harga aslinya Rp36.000.
 

5. Raa Cha Suki & BBQ

Raa Cha Suki & BBQ memberikan promo spesial untuk menu Beef BBQ hanya seharga Rp14.547, lebih murah dari harga normalnya, yakni Rp 26.365. Selain itu, ada juga Menu Chicken BBQ seharga Rp10.909 dari harga aslinya Rp21.818. Penawaran menarik ini berlaku mulai 5 Juni-10 Juli 2024, dari Senin sampai Jumat di outlet Raa Cha Suki & BBQ di area Jakarta dan hanya berlaku khusus untuk dine in.
 

6. Tomoro Coffee

Tomoro Coffee menghadirkan promo Cloud Series dengan Harga mulai dari Rp25.000. Cloud Series memiliki sentuhan lembut foam yang terbuat dari susu segar dipadukan garam laut Bali. Minuman ini dibuat dari 100 persen biji kopi arabika yang mendapatkan penghargaan IIAC Gold Medal pada 2023 lalu. Terdapat tiga varian menu yang bisa dipilih.
  • Sea Salt Cloud Chocolate R: Rp25k | L: Rp28k
  • Sea Salt Cloud Matcha R: Rp28k | L: Rp32k
  • Sea Salt Cloud Caramel Macchiato R: Rp28k | L: Rp32k


7. Gokana Ramen & Teppan

Gokana Ramen & Teppan memberikan promo spesial HUT Jakarta 2024, yakni dengan harga Rp49.700 kamu bisa mendapatkan menu paket makanan ditambah side dish dan minuman. Paket makanan yang tersedia adalah JGS 1 dan JGS 2.

Paket JGS 1 yang harga aslinya Rp59.990, setelah mendapat potongan harga menjadi Rp49.700. Paket ini terdiri dari Gokana 1 dengan tambahan cheese fish roll dan ocha. Sementara, paket JGS 2 memiliki harga awal Rp59.990 dan didiskon menjadi Rp49.700. Paket ini terdiri dari beef hot ramen, egg roll, dan ocha.

Periode promo ini berlaku dari 5 Juni sampai 10 Juli 2024 hanya pada Senin-Jumat, di outlet Gokana Ramen & Teppan area Jakarta. Ketentuan yang berlaku maksimal 3 porsi dalam 1 struk transaksi.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Kantong Parkir Mobil dan Motor Sekitar Jakarta Fair Kemayoran 2024

BERIKUTNYA

Cek 5 Rekomendasi Museum Interaktif untuk Merayakan Libur Sekolah, dari Jakarta hingga Tegal

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: