Ilustrasi rumah dingin tanpa AC (Sumber gambar: Pexels/Binyamin Mellish)

Desain Rumah Dingin Tanpa AC, Perhatikan Hal-hal Ini

24 May 2024   |   15:14 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Pengatur suhu ruangan atau air conditioner (AC) menjadi barang wajib yang harus ada dalam setiap rumah saat ini. Bukan tanpa alasan, keberadaannya sangat penting untuk membuat suhu ruangan menjadi lebih bersahabat. Selain menggunakan AC, sebenarnya ada cara lain dan ampuh guna membuat ruangan tetap dingin.

Bagi individu yang tinggal di kota-kota besar, seperti Jakarta, Surabaya, Medan, dan sebagainya, suhu udara yang panas jadi masalah yang selalu dihadapi. Suhu panas tentunya membuat rasa tidak nyaman hinggap.

Berbagai kegiatan juga dapat terganggu dengan kondisi ruangan yang terasa panas. Dengan rasa tidak nyaman, rasa enggan berada di dalam rumah menjadi hinggap. Untuk mengatasi hal itu, pengatur suhu ruangan kerap menjadi solusi. 

Baca juga: 7 Hal yang Harus Diperhatikan saat Membuat Tangga Rumah

Dengan pengatur suhu ruangan, rasa panas bisa hilang sehingga rumah jadi lebih nyaman untuk ditinggali. Namun demikian, AC hanya satu dari banyak solusi untuk mengatasi suhu panas dalam rumah. Ada banyak cara yang bisa dilakukan agar rumah tetap nyaman dan tidak panas.

Desain arsitektur yang tepat menjadi salah satunya. Jadi, Genhype yang hendak merancang atau membangun rumah, bisa mempertimbangkan sejumlah desain yang tepat. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut sejumlah desain yang dapat membuat rumah lebih adem tanpa pengatur suhu ruangan. 
 

1. Bukaan atau ventilasi

Langkah pertama yang perlu menjadi perhatian adalah bukaan atau ventilasi. Agar menjadi lebih adem, desain rumah harus memiliki bukaan atau ventilasi yang memungkinkan ada cross udara.

Dengan begitu, udara yang masuk dari satu sisi akan keluar di sisi lain. Kondisi tersebut dapat membuat angin bergerak dan udara di dalam rumah berganti, sehingga menciptakan suhu ruangan yang lebih adem.


2. Jendela tidak menghadapi matahari sore 

Langkah lain yang perlu menjadi perhatian dalam mendesain rumah agar tidak terasa panas adalah tidak memasang jendela yang memungkinkan matahari sore masuk. Kondisi ini dapat membuat sinar matahari yang panas berpengaruh terhadap suhu dalam ruangan.

Jika sudah terlanjur, Genhype dapat memasang penghalang guna menghindari cahaya matahari sore langsung masuk dalam rumah. Selain itu, kalian juga dapat memasang penghalang berupa pohon di luar. 
 

3. Pisahkan dapur dan buat lebih terbuka

Dapur adalah bagian penting dalam sebuah rumah. Di tempat ini, berbagai makanan dibuat guna mendukung penghuninya. Namun, tempat ini juga bisa menjadi sumber suhu panas ruangan mengingat api atau oven bersumber dari dapur.

Jadi, kalian perlu mendesain agar dapur terpisah dengan ruang lain tempat aktivitas seperti ruang keluarga atau ruang tamu. Selain itu, pastikan dapur dibuat lebih terbuka, sehingga hawa panas yang datang bisa terbawa keluar.

Kalian juga bisa membuat dua dapur, yakni dapur bersih dan kotor. Dapur bersih bisa menjadi satu dengan ruang utama. Sementara dapur kotor yang menjadi tempat kegiatan masak makanan terpisah. 


4. Ruang terbuka

Jika memiliki tanah yang cukup luas, kalian bisa membangun rumah dengan mempertimbangkan ruang terbuka yang cukup. Tidak hanya itu, kalian juga bisa mempertimbangkan ruang terbuka di dalam rumah. Sama dengan memiliki bukaan atau ventilasi, ruang terbuka dapat membuat udara masuk dan keluar lebih lancar sehingga terasa lebih adem. 
 

5. Langit-langit tinggi 

Langit-langit rumah yang tinggi juga dapat menjadi salah satu pertimbangan untuk membuat rumah menjadi lebih adem tanpa pengatur suhu ruangan. Namun, kalian perlu mengingat tetap harus membuat bukaan dan ventilasi yang cukup. Rumah dengan langit-langit tinggi tanpa ventilasi dapat membuat udara panas terperangkap sehingga membuat ruangan juga menjadi panas.

Baca juga: 8 Hal yang Harus Diperhatikan saat Membangun Kolam Ikan di Rumah

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Cara Menuju Lokasi BNI Java Jazz Festival 2024, Pakai Transportasi Umum & Kendaraan Pribadi 

BERIKUTNYA

Urutan Nonton Film Mad Max Sesuai Tahun Rilis

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: