Serial Dead Dead Demons Dededede Destruction akan tayang mulai Jumat, 24 Mei 2024 (Sumber gambar: Siaran pers)

Anime Dead Dead Demons Dededede Destruction Tayang Mulai 24 Mei 2024

22 May 2024   |   09:30 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Setelah tayang sebagai film, kisah fiksi ilmiah distopia kaum muda berjudul Dead Dead Demons Dededede Destruction dari sutradara Tomoyuki Kurokawa akan dirilis dalam versi serial animasi atau anime mulai akhir pekan ini di platform streaming Crunchyroll.

Berdasarkan siaran pers yang diterima Hypeabis.id, Dead Dead Demons Dededede Destruction akan tayang dalam 18 episode baru pada Jumat, 24 Mei 2024 pukul 10.00 WIB. Episode baru akan rilis di Crunchyroll setiap minggu dengan cuplikan anyar yang belum pernah ditampilkan di bioskop.

Baca juga: Daftar Anime yang Tayang Sepanjang Musim Semi 2024, Demon Slayer hingga My Hero Academia

Dead Dead Demons Dededede Destruction bercerita tentang 2 sahabat bernama Kadode Koyama dan Oran “Ontan” Nakagawa. Mereka tetap melanjutkan kehidupan sekolah menengah meskipun dunia sedang terancam oleh kemunculan kapal induk alien yang misterius secara tiba-tiba.

Seiring bertambahnya usia, mereka menghadapi berbagai macam pertanyaan eksistensial, mempelajari kompleksitas kehidupan orang dewasa, dan merasakan ancaman sebenarnya yang mungkin bukan berasal dari luar kehidupan di Bumi. 

Pembuatan Dead Dead Demons Dededede Destruction didasarkan novel grafis asli karya Inio Asano dan dipublikasikan oleh Shogakukan dari 2014 hingga 2022. Novel tersebut terjual lebih dari 3 juta salinan.

Adapun, rumah produksi studio Production +h  adalah pihak yang memproduksinya, dengan sutradara Tomoyuki Kurokawa. Skenarionya ditulis oleh Reiko Yoshida, serta desain karakter dan pengarah animasi utamanya digarap oleh Nobutake Ito. 
 

Kemudian, desain warna oleh Satoshi Takezawa; pengarah seni oleh Mika Nishimura (Typhoon Noruda); pengarah CG oleh Satoi Inami; sinematografi oleh Takuma Morooka (Moriarty the Patriot); editing oleh Masayuki Kurosawa (serial Laid-Back Camp); pengarah suara oleh Takeshi Takadera ([Oshi no Ko]); dan komposer musik oleh Taro Umebayashi (Space Dandy).

Sementara itu, para pengisi suara utama adalah Lilas Ikuta sebagai Kadode Koyama dan Ano sebagai Oran Nakagawa.

Lilas Ikuta juga dikenal sebagai ikura, merupakan penyanyi-penulis lagu dan vokalis YOASOBI, grup musik populer yang beberapa lagunya menjadi fenomena global, seperti "Idol" dari serial anime [Oshi no Ko], "Brave" dari serial anime Frieren: Beyond Journey’s End, dan "The Blessing" dari anime Mobile Suit Gundam the Witch from Mercury.

Sementara itu, pengisi suara multitalenta Ano merupakan seorang seniman musik dengan karya single-nya yang ternama berjudul "Chu, Tayousei" yang digunakan sebagai salah satu lagu tema penutup dalam serial anime Chainsaw Man.

Lagu tema film asli berjudul "ZeZeZeZettai Seiiki" yang dinyanyikan oleh ano dan Lilas Ikuta juga akan menjadi bagian dari versi televisi Dead Dead Demons Dededede Destruction. 

Untuk diketahui, sebelumnya, Dead Dead Demons Dededede Destruction rilis sebagai film yang terdiri dari 2 bagian. Bagian pertama karya tersebut meluncur pada 22 Maret 2024. Setelah itu, karya kedua akan tayang pada 24 Mei 2024 hanya di Jepang.

Baca juga: Jakarta Concert Orchestra Gelar Konser An Anime Symphony: Resonance 8 Juni 2024

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Live Action One Piece Season 2 Mulai Proses Syuting Juni 2024

BERIKUTNYA

Produser Konfirmasi Reboot & Spin-off Pirates of the Caribbean Sedang Tahap Pengembangan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: