Maurice Brown With Brian Simpson Playing The Song Herb Alpert tampil pada hari kedua BNI Java Jazz Festival 2023. (Sumber foto: JIBI/Hypeabis/Eusebio Chrysnamurti)

Sebentar Lagi, Cek Jadwal & Tiket BNI Java Jazz Festival 2024 Hari Pertama

20 May 2024   |   16:49 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Penggemar musik jazz merapat. Ajang yang akan berlangsung selama 3 hari di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta, itu akan menampilkan berbagai musisi ternama dari dalam dan luar negeri. Pada hari pertama, musisi dari Ardhito Pramono sampai Laufey akan tampil untuk menghibur para pencinta musik di tanah air.

Berdasarkan laman resminya, Java Jazz Festival 2024 yang akan berlangsung pada 24-26 Mei 2024 merupakan penyelenggaraan atau edisi ke-19. Penyelenggara festival tempat berkumpulkan para musisi dan pencinta musik jazz ini berjanji melanjutkan tradisinya meninggalkan jejak yang signfikan dalam kalender nasoinal.

Baca juga: Tiket Special Show Laufey di BNI Java Jazz Festival 2024 Terjual Habis

“Festival ini akan menampilkan pertunjukan oleh beberapa musisi top dunia di lebih dari sepuluh panggung di salah satu festival musik terbesar di seluruh dunia,” demikian tertulis.

Tidak hanya itu, penyelenggara festival yang menampilkan puluhan musisi itu juga memiliki komitmen membangun platform tempat musik bertindak sebagai permadani keragaman yang indah. Di ajang ini, berbagai instrumen, genre musik, dan pengaruh budaya bersatu.

Persatuan itu menghasilkan mahakarya sebagai bentuk perayaan kekayaan budaya kolektif masyarakat. “Terlepas dari latar belakang atau keyakinan, ketika musik naik panggung, itu bergema di hati kita, mengingatkan kita akan pengalaman manusia kita bersama,” tulis manajemen.

Bagi Genhype yang belum memiliki tiket bisa langsung menuju laman www.javajazzfestival.com untuk memperolehnya. Penyelenggara meyediakan tiket harian atau daily pass dan 3 hari atau 3 day pass.

Tarif tiket masuk 3 hari sebesar Rp2,25 juta per orang. Sementara itu, tarif tiket masuk harian sebesar Rp950.000 per orang. Seluruh tarif yang tercantum dalam laman resmi festival itu sudah teramsuk biaya pajak dan layanan.

Kemudian, tiket pertunjukan spesial adalah tiket yang hanya berlaku untuk pertunjukan spesial dan tidak memberikan akses seseorang masuk festival. Dengan begitu, pengunjung perlu memiliki tiket harian atau 3 hari selain tiket ini.

Genhype perlu memiliki tiket pertunjukan spesial untuk menonton pertunjukan khusus yang ada dalam festival ini. Pada saat ini, penyelenggara menyediakan pertunjukan spesial Laufey pada Sabtu dan Minggu dengan harga Rp650.000 per hari dan pertunjukan spesial Snoh Aalegra pada Minggu dengan tarif tiket Rp650.000.

Di antara tiket pertunjukan khusus yang tersedia, pertunjukan sepesial Laufey pada Sabtu, 25 Mei 2024 habis terjual. Bagi kamu yang sudah memiliki tiket, berikut jadwal penampilan pada hari pertama Java Jazz Festival 2024 yang diperbarui pada 19 Mei 2024


Demajors Stage

Santasantap : 16.30-17.15 WIB
Iris Bevy : 18.00-18.45 WIB
Rimaldi : 19.30-20.15 WIB
Sunwich : 21.00-21.45 WIB
Duo Mobysade : 22.30-23.15


Wonderful Indonesia Stage

Caste : 16.00-17.15 WIB
Mea Shahira & Mezzaluna : 18.00-19.00 WIB
Adjani feat Sri Hanuraga : 19.45-20.45 WIB
Liliboi feat Quincy Jordan : 21.30-22.30 WIB
Allan Andersn & Key B : 23.15-00.15 WIB


Java Jazz Stage

G4 Big Band Jazz For Kids : 16.45-17.45 WIB
Salma Salsabil : 18.45-19.45 WIB
Kennedy Administration : 20.45-21.45 WIB
Ardhito Pramono : 22.45-23.45 WIB


MLDSPOT Stage Bus

MLDPodcast: Oza Rangkuti x Sastra Silalahi : 16.30-17.30 WIB
Suara Kayu : 18.30-19.30 WIB
Romantic Echoes : 20.00-21.00 WIB
Rahmania Astrini : 21.30-22.30 WIB


Pertamina Hall

Bank : 16.45-17.45 WIB
Indro Hardjodikoro feat Indra Qadarsih : 18.45-19.45 WIB
Brian Simpson feat Rebecca Jade & Darryl Walker : 20.45-21.45 WIB
Scary Pockets : 22.45-23.45 WIB


MLDSpot Hall

Barry Likumahuwa & The Rhythm Service: Salut The Rollies : 17.45-18.45 WIB
Jessie Reyez : 19.45-20.45 WIB
Kurosuke : 23.45-22.45 WIB


All.com Hall

Okaay : 16.45-17.45 WIB
Joyce Wrice : 18.45-19.45 WIB
The Family Stone : 20.45-21.45 WIB
Warna : 22.45-23.45 WIB


Hall B2

Leo Amuedo With Sri Hanuraga, Kevin Yosua, Elfa Zulham : 17.45-18.45 WIB
Thiago Genthil With Barry Likumahuwa : 19.45-20.45 WIB
KSP Band : 21.45-22.45 WIB


Brava Hall

Yongkeys & His Playground feat. Marcelia Lesar : 16.45-17.45 WIB
Ron King Big Band : 18.45-19.45 WIB
Rai Thistlethwayte : 20.45-21.45 WIB
Michael Paulo Band : 22.45-23.45 WIB


Tehbotol Sosro Hall

Maliq & D'Essentials : 17.30-18.30 WIB
Laufey : 19.30-20.45 WIB
Marcel Siahaan feat. Oslo Ibrahim and Teza Sumendra : 21.30-22.30 WIB


BNI Hall

Erwin Gutawa "Tribute to January Christy" : 18.30-19.30 WIB
Sing Along With Ruth Sahanaya, Andien, Teddy Adhitya, Teza Sumendra (Music Directed by Nikita Dompas) : 20.30-21.30 WIB
Incognito : 22.30-23.30 WIB

Baca juga: Kemenparekraf: BNI Java Jazz Festival 2024 Dorong Angka Kunjungan Wisman & Wisnus

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Jakarta Concert Orchestra Gelar Konser An Anime Symphony: Resonance 8 Juni 2024

BERIKUTNYA

Resensi Buku Puisi Akhirnya Kita Seperti Dedaun, Abstraksi Yudhistira Massardi dalam Memaknai Hidup

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: