Tiramisu cake (Sumber foto: freepik/KamranAydinov)

Rekomendasi Tiramisu Cake di Jakarta yang Wajib Genhype Coba

20 May 2024   |   18:00 WIB
Image
Amanda Syavira Mahasiswi Universitas Negeri Jakarta

Makanan manis memang menjadi salah satu hidangan kecintaan banyak orang karena rasanya yang legit dan memuaskan. Salah satu hidangan manis yang tak pernah surut penggemar adalah tiramisu. Dessert yang berasal dari Itali ini selalu membuat penggemarnya saat masuk ke dalam mulut. 

Hidangan manis yang berisi lapisan ladyfingers, sponge cake, dan campuran keju mascarpone yang disajikan dengan krim dan aroma kopi yang harum benar-benar memikat lidah, terutama ketika ditaburi dengan bubuk kakao alami. Teksturnya yang lembut, manis, dan kecil sering kali membuat tiramisu disajikan dalam gelas mungil agar tetap rapi.

Baca juga: 4 Rekomendasi Kafe di Bintaro, Cocok Untuk Nongkrong Saat Long Weekend

Bagi Genhype yang ingin menikmati lezatnya tiramisu, berikut adalah rekomendasi tiramisu cake yang tak boleh kalian skip. 


1. Maiku Tiramisu

Salah satu kafe tiramisu yang ada di Jakarta namanya Maiku Tiramisu. Lokasinya sendiri berada di Blok M, Jakarta Selatan. Namun, mereka juga memiliki kafe khusus take away dan online yang ada di Pondok Indah Mall 1 dan BSD. Tiramisu yang tersedia di kafe ini memiliki banyak rasa dan yang pastinya halal karena tidak ada kandungan rum pada tiramisunya. Tekstur dari tiramisunya sendiri sangat lembut dengan rasanya yang creamy dan juga legit. Perpaduan semua komponennya juga terasa pas di lidah.
 


Untuk varian tiramisunya tersedia berbagai rasa seperti classic, lotus, lemon, blueberry, black forest, matcha jasmine, earl grey, dan pistachio tiramisu. Selain menu tiramisu, kafe ini juga menawarkan berbagai hidangan lainnya seperti aneka sandwich, toast, dan brownis. Bagi Genhype yang tertarik untuk mencicipi hidangan tiramisu miliki Maiku Tiramisu, kafe ini buka setiap harinya pukul 10.00 hingga 22.00 WIB dengan harga kisaran Rp50.000 hingga Rp100.000 per orangnya.
 

2. Osteria Gia

Osteria Gia merupakan salah satu resto Italia yang menawarkan berbagai hidangan lezat yang berkonsep cepat saji atau fine dining. Resto ini sendiri tersebar di beberapa mal Indonesia seperti Pacific Place, Plaza Indonesia, Pondok Indah Mall, dan juga Kelapa Gading. Nah, salah satu menunya yang paling populer ialah classic tiramisu-nya. 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by OSTERIA GIA (@osteria.gia)



Hidangan tiramisu ini adalah menu wajib yang harus kalian pesan ketika datang ke Osteria Gia. Untuk porsi tiramisunya sendiri cukup besar bahkan masih bisa untuk menu sharing. Selain itu, teksturnya juga sangat lembut dengan taburan bubuk kakao yang berpadu dengan layer krim manis. Di atas taburan kokoanya terdapat tulisan Ciao! yang membuat tiramisu tersebut menjadi lebih populer. Harga tiramisunya sendiri yakni Rp85.000,00.
 

3. Monsora Dessert House

Monsora Dessert House adalah salah satu kafe yang terkenal di Jakarta Selatan, tepatnya di Blok M. Tempat ini bisa menjadi alternatif nongkrong oleh anak muda karena memiliki tempat yang estetis dan homey. Menu yang disajikan juga disesuaikan dengan lidah anak muda. Terlebih, kafe ini juga menyediakan hidangan menu tiramisunya yang viral, yakni Monsora Tiramisu yang dibanderol Rp65.000,00. 
 


 

4. Scarlett's 

Selanjutnya ada kafe hits yang ada di Jakarta, yakni Scarlett’s Cafe yang memiliki cabang di Blok M, Senopati, dan Pantai Indak Kapuk. Salah satu menunya yang menjadi ikon cafe ini adalah poured tiramisu. Rasanya yang tak terlalu manis dan teksturnya yang lembut membuat hidangan tiramisu ini banyak disukai oleh banyak orang. Rasa kopinya juga tak begitu pahit dengan taburan susunya yang creamy

Tak hanya menawarkan tiramisu, menu di cafe ini juga variatif mulai dari slice cake, tarts, scones, minuman coffee dan non coffee, hingga menu makanan berat. Kafe ini juga buka setiap harinya kecuali hari Selasa pada pukul 11.00 hingga 21.45 WIB. Jika Genhype tertarik, kalian harus merogoh kocek mulai dari Rp60.000 untuk hidangan tiramisunya.
 


(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Menikmati Eksplorasi Tekstur & Plastisitas Kanvas di Tangan Widi Wardani

BERIKUTNYA

Sinopsis Film Back to Black, Kiprah Kehidupan Amy Winehouse, Bakal tayang di Indonesia?

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: