4 Lokasi Pemandian Air Panas Terbaik di Indonesia
14 May 2024 |
07:00 WIB
Dengan hiruk pikuk kehidupan kota metropolitan, Genhype pasti suka mencari tempat untuk melepas penat dan memulihkan tenaga, meski hanya untuk sementara. Pemandian air panas mungkin dapat menjadi pilihan terbaik, menawarkan perpaduan unik antara relaksasi dan liburan singkat.
Selain kedua hal tersebut, ternyata mandi di pemandian air panas memiliki banyak dampak positif untuk kesehatan. Menurut Vacayou, mineral-mineral alami yang ditemukan dalam pemandian air panas dapat meningkatkan kesehatan kulit, dan dapat membantu kondisi kulit seperti psoriasis.
Baca juga: 8 Destinasi Wisata Populer di Ciater Subang Jawa Barat
Adapun, beberapa pemandian air panas di Indonesia memiliki signifikansi budaya dan alam. Jadi bukan hanya liburan singkat yang menenangkan, tapi Genhype juga bisa belajar satu atau dua hal tentang sejarah dan pengetahuan alam sebelum kembali pulang.
Di Indonesia sendiri, ada puluhan bahkan ratusan pemandian air panas. Dari yang masih tersambung dengan alam hingga yang paling modern, yuk simak 4 lokasi pemandian air panas terbaik di Indonesia!
Pengunjung dapat memilih beberapa opsi untuk berendam air hangat. Mulai dari VIP pool untuk relaksasi bersama keluarga, private bathroom untuk berendam sambil mendengar suara Curug Cigulung dan Curug Cikawari, serta Deluxe pool untuk aktivitas anak-anak.
Jika Genhype ingin mengekplorasi keindahan bukit-bukit yang mengitari Lembang, Maribaya Hot Spring Resort dapat menjadi paket all-in-one untuk liburan singkat bersama teman dan keluarga.
Maribaya Natural Hot Spring Resort, Lembang beralamat di Jl. Maribaya No.105/212, Langensari, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391.
Apakah Genhype ingin mendapat pengalaman mandi air panas layaknya seorang bangsawan? Nah Candi Umbul adalah kompleks candi kuno yang juga berfungsi sebagai sumber air panas alami dengan pemandangan sawah yang indah. Candi ini sudah berdiri dari zaman kerajaan Mataram pada abad 800 – 850 M, sehingga kaya akan sejarah.
Pemandian air panas ini memiliki dua kolam pemandian: satu berisi air panas belerang dan satu lagi berisi air dingin. Dikelilingi oleh dinding batu andesit yang sudah dirawat dengan sangat baik, dan sudah menjalani renovasi sejak pandemi COVID-19 pada tahun 2021.
Candi Umbul Magelang beralamat di Jl. Candi Umbul, Perkebunan, Kartoharjo, Kec. Grabag, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah 56196.
Air dari pemandian ini dipanaskan secara langsung oleh magma bawah tanah yang kaya akan mineral vulkanik. Menghasilkan suhu air yang berkisar antara 40°C hingga 50°C, dengan pusat mata air mencapai suhu yang lebih tinggi.
Batur Natural Hotspring, Bali beralamat di Toya Bungkah Kintamani Desa Pekraman Batur, Songan B, Kec. Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali 80612.
Saat mengunjungi resort ini, Genhype akan menginap di sebuah Ryokan, atau penginapan tradisional Jepang yang biasanya memiliki kamar yang dilapisi tikar tatami. Pengunjung juga bisa menyewa baju tradisional Jepang seperti Kimono, sehingga estetika Jepang kunonya semakin terasa.
The Onsen Hot Spring Resort beralamat di Jl. Arumdalu No.98, Songgokerto, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65312.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Selain kedua hal tersebut, ternyata mandi di pemandian air panas memiliki banyak dampak positif untuk kesehatan. Menurut Vacayou, mineral-mineral alami yang ditemukan dalam pemandian air panas dapat meningkatkan kesehatan kulit, dan dapat membantu kondisi kulit seperti psoriasis.
Baca juga: 8 Destinasi Wisata Populer di Ciater Subang Jawa Barat
Adapun, beberapa pemandian air panas di Indonesia memiliki signifikansi budaya dan alam. Jadi bukan hanya liburan singkat yang menenangkan, tapi Genhype juga bisa belajar satu atau dua hal tentang sejarah dan pengetahuan alam sebelum kembali pulang.
Di Indonesia sendiri, ada puluhan bahkan ratusan pemandian air panas. Dari yang masih tersambung dengan alam hingga yang paling modern, yuk simak 4 lokasi pemandian air panas terbaik di Indonesia!
1. Maribaya Natural Hot Spring Resort, Lembang
Terletak di Lembang, Bandung, Maribaya Hot Spring adalah resort yang menyediakan pengalaman pemandian air panas premium yang tersambung langsung dengan sebuah sumber air alami. Beserta aktivitas lain seperti BBQ, cafe, dan foodcourt.Pengunjung dapat memilih beberapa opsi untuk berendam air hangat. Mulai dari VIP pool untuk relaksasi bersama keluarga, private bathroom untuk berendam sambil mendengar suara Curug Cigulung dan Curug Cikawari, serta Deluxe pool untuk aktivitas anak-anak.
Jika Genhype ingin mengekplorasi keindahan bukit-bukit yang mengitari Lembang, Maribaya Hot Spring Resort dapat menjadi paket all-in-one untuk liburan singkat bersama teman dan keluarga.
Maribaya Natural Hot Spring Resort, Lembang beralamat di Jl. Maribaya No.105/212, Langensari, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391.
2. Candi Umbul, Magelang
Apakah Genhype ingin mendapat pengalaman mandi air panas layaknya seorang bangsawan? Nah Candi Umbul adalah kompleks candi kuno yang juga berfungsi sebagai sumber air panas alami dengan pemandangan sawah yang indah. Candi ini sudah berdiri dari zaman kerajaan Mataram pada abad 800 – 850 M, sehingga kaya akan sejarah.Pemandian air panas ini memiliki dua kolam pemandian: satu berisi air panas belerang dan satu lagi berisi air dingin. Dikelilingi oleh dinding batu andesit yang sudah dirawat dengan sangat baik, dan sudah menjalani renovasi sejak pandemi COVID-19 pada tahun 2021.
Candi Umbul Magelang beralamat di Jl. Candi Umbul, Perkebunan, Kartoharjo, Kec. Grabag, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah 56196.
3. Batur Natural Hotspring, Bali
Untuk para pendaki, sudah tidak asing dengan nama Gunung Batur yang berada di Bali. Ternyata, ada pemandian air panas alami di bawah kakinya, yang secara strategis juga menghadap ke Danau Batur, menciptakan kombinasi pemandangan yang indah sambil bersantai.Air dari pemandian ini dipanaskan secara langsung oleh magma bawah tanah yang kaya akan mineral vulkanik. Menghasilkan suhu air yang berkisar antara 40°C hingga 50°C, dengan pusat mata air mencapai suhu yang lebih tinggi.
Batur Natural Hotspring, Bali beralamat di Toya Bungkah Kintamani Desa Pekraman Batur, Songan B, Kec. Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali 80612.
4. The Onsen Hot Spring Resort, Batu
The Onsen Hot Spring Resort Songgoriti menawarkan pengalaman mandi layaknya sebuah pemandian air panas di Jepang. Mulai dari desain arsitektur, dekorasi, hidangan dan elemen-elemen lain yang terinspirasi oleh estetika Jepang kuno.Saat mengunjungi resort ini, Genhype akan menginap di sebuah Ryokan, atau penginapan tradisional Jepang yang biasanya memiliki kamar yang dilapisi tikar tatami. Pengunjung juga bisa menyewa baju tradisional Jepang seperti Kimono, sehingga estetika Jepang kunonya semakin terasa.
The Onsen Hot Spring Resort beralamat di Jl. Arumdalu No.98, Songgokerto, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65312.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.