Huawei Watch Fit 3. (Sumber foto: Huawei)

Mengintip Spesifikasi & Fitur Watch Fit 3, Smartwatch Desain Kotak Pertama dari Huawei

13 May 2024   |   18:47 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Generasi baru smartwatch Huawei, Watch Fit 3 bakal meluncur ke pasar gadget Indonesia dalam waktu dekat. Jam tangan pintar ini digadang-gadang membawa peningkatan signifikan dengan bentuk persegi yang stylish, kualitas material, dan desain edgy interaktif, ditambah fitur kesehatan dan kebugaran yang lebih advance

Huiler Fan, Country Head Huawei Device Indonesia mengatakan smartwatch ini cocok untuk dipakai saat berolahraga dan beraktivitas sehari-hari.

Huawei Watch Fit 3 secara resmi diluncurkan dan langsung bisa di beli pada 21 Mei 2024. Meskipun belum diungkap secara pasti harganya, tetapi Huawei mengungkapkan akan ada ragam promo menarik yang ditawarkan saat peluncurannya lo, Genhype.

Watch Fit 3, katanya, didesain untuk mengakomodir gaya hidup Gen Z yang tanpa batasan, open minded, dan cepat beradaptasi dengan pesatnya perkembangan teknologi. Nah, buat kamu yang penasaran teknologi dan fitur apa saja yang dihadirkan dalam jam tangan pintar ini, berikut ulasan lengkapnya. 

Baca juga: Rekomendasi Smartwatch 2024 di Bawah Rp1 Juta
 

1. Layar lebih luas tapi bobot ringan

Smartwatch berdesain kotak pertama yang pernah diproduksi Huawei ini memiliki permukaan jam yang cukup luas dan bobot ringan. Huawei Watch Fit 3 dilengkapi layar AMOLED 1,82 inci dengan rasio screen-to-body hingga 77,4 persen yang mampu hadirkan pengalaman visual imersif. Kecerahan layarnya sampai 1.500 nit lo.

Selain itu, Huawei Watch Fit 3 juga memiliki desain yang ringkas dengan ketebalan hanya 9,99 mm dan bobot 26 gram. Jadi, pergelangan tangan kamu bisa lebih nyaman saat menggunakannya. 
 

2. Banyak fitur kesehatan

Terdapat lebih dari 100 mode latihan dengan dukungan aplikasi All New Smart Suggestions dan pelacakan tanda vital dengan fitur Huawei TruSeen 5.5. Versi paling mutakhir ini membantu pengguna mengetahui tanda vital sambil tetap melakukan berbagai aktivitas olahraga serta conditioning saat Car Free Day, sesi gym workout, atau berjalan-jalan di lingkungan sekitar. 

Selain itu, pengguna juga dapat memantau aktivitas dan kualitas tidurnya melalui TruSleep 4.0, sehingga pola tidur dapat disesuaikan demi mendapatkan kebugaran yang optimal. Kamu juga bisa melihat total kalori yang telah dikonsumsi lewat aplikasi terbarunya, New Stay Fit. 

Berkat fitur terbaru ini, kamu bisa memonitor secara tepat berapa jumlah gula, protein, hingga lemak yang telah masuk ke dalam tubuh. Jadi, cocok banget buat kamu yang ingin menjalankan program diet. 
 

Huawei Watch Fit 3 (Sumber gambar: Huawei)

Huawei Watch Fit 3 (Sumber gambar: Huawei)


3. Baterai tahan lama

Tidak perlu khawatir baterai habis saat traveling, marathon atau bersepeda, karena daya baterai smartwatch dalam kondisi 100 persen, bisa bebas charge ulang hingga seminggu ke depan. Ketika baterai full, Huawei Watch Fit 3 bisa bertahan hingga maksimal 10 hari. 

Pengisian dayanya juga sudah mendukung fast charging. Cukup dengan 5 menit charge, pengguna sudah bisa menggunakan perangkat jam pintar terbaru Huawei tersebut seharian penuh. 
 

4. Konektivitas lebih seamless 

Huawei Watch Fit 3 menawarkan fitur quick reply untuk menjawab panggilan dan pesan WhatsApp, hingga fitur NFC yang dapat digunakan untuk pembayaran nirkontak. Dengan begitu, pengguna  tidak perlu lagi mengeluarkan dompet atau smartphone ketika mau bertransaksi.

Ditambah dengan tampilan widget service 2.0, pengguna dapat mengakses aplikasi dan layanan yang dibutuhkan secara lebih ringkas dan efisien. 
 

5. Kompatibel di semua sistem operasi

Keunggulan berikutnya dari Huawei Watch Fit 3 yakni dilengkapi sistem operasi yang dapat dikoneksikan dengan semua jenis sistem operasi. Berkat kompatibilitas perangkatnya ini, Huawei ingin memastikan hambatan teknis dalam integrasi dengan perangkat penggunanya menjadi seminimal mungkin. 

Baca juga: 5 Perbedaan Smartwatch dan Smartband, Ketahui Fungsi & Fitur Utamanya

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Fakta Blue Fire di Kawah Ijen, Fenomena Alam Langka Hanya Ada 2 di Dunia

BERIKUTNYA

Gaet Studio Jepang, Garena Umumkan Anime dari Game Free Fire

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: