Sinefil Masuk, Cek Line Up Film yang Bakal Tayang di Cannes Film Festival 2024
13 May 2024 |
20:00 WIB
1
Like
Like
Like
Salah satu festival film paling prestisius dan ditunggu setiap tahun, Cannes Film Festival 2024, tak lama lagi akan kembali digelar. Hiruk pikuk festival film yang telah ada sejak 1946 tersebut bakal dimulai pada Selasa, 14 Mei hingga Sabtu, 25 Mei 2024.
Digelar di Croisette, Prancis, festival yang kini memasuki penyelenggaraan ke-77 ini akan kembali menyatukan sutradara, produser, aktor, dan pencinta film di seluruh dunia dalam sebuah perayaan sinema yang penuh keberagaman.
Selama 12 hari ke depan, festival ini akan menayangkan puluhan film-film terbaik hasil kurasi para juri dengan kompetensi dan dedikasi yang tinggi di dunia sinema. Beberapa di antaranya masuk dalam kategori kompetisi yang akan memperebutkan Palme d'Or, penghargaan paling bergengsi untuk film terbaik di festival ini.
“Sepanjang festival berlangsung, diprediksi akan ada lebih dari 35.000 pengunjung yang menghadiri pemutaran. Di Cannes Film Market, jumlah pengunjung diprediksi lebih dari 35.000 orang daru seluruh penjuru dunia, dengan rata-rata 160 negara tiap tahunnya,” demikian pernyataan Cannes Film Festival di laman resminya, dikutip Hypeabis.id, Senin (13/5/2024).
Baca juga: Kenalan dengan 9 Juri Cannes Film Festival 2024, dari Greta Gerwig hingga Hirokazu Koreeda
Sejak dimulai pertama kali pada 1946, festival ini telah memperlihatkan film-film terbaik dari seluruh dunia dan memberikan penghargaan bergengsi, dari Palme d’Or, Grand Prix, dan Jury Prize. Di samping itu, beberapa segmen tambahan di festival ini sebagai bagian menjaga ekosistem, seperti Directors' Fortnight, Critics' Week, dan ACID.
Namun, tahun ini, penyelenggaraan festival akan lebih menarik. Sebab, ajang ini akan mempertemukan beberapa pembuat film ikonik, dari Francis Ford Coppola dengan judul Megalopolis, George Miller dengan Furiosa, hingga George Lucas.
Selain itu, di kategori kompetisi, puluhan film siap menjalani rivalitas yang apik. Dimulai dari All We Imagine as Light karya Payal Kapadia, Anora karya Sean Baker, The Apprentice karya Ali Abbasi
Kemudian, masih ada film Bird karya Andrea Arnold, Caught by the Tides karya Jia Zhang-Ke, Emilia Perez karya Jacques Audiard, Motel Destino karya Karim Aïnouz, Oh, Canada karya Paul Schrader, Parthenope karya Paolo Sorrentino, dan masih banyak lagi.
Kini, hanya tinggal menunggu waktu sebelum Cannes Film Festival benar-benar dibuka pada esok hari. Festival Film Cannes akan dimulai dengan pemutaran perdana dunia komedi surealis Quentin Dupieux bertajuk Second Act . Sembari menunggu acara pembukaan, yuk simak line up film yang telah berhasil menembus festival ini di berbagai kategori:
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Digelar di Croisette, Prancis, festival yang kini memasuki penyelenggaraan ke-77 ini akan kembali menyatukan sutradara, produser, aktor, dan pencinta film di seluruh dunia dalam sebuah perayaan sinema yang penuh keberagaman.
Selama 12 hari ke depan, festival ini akan menayangkan puluhan film-film terbaik hasil kurasi para juri dengan kompetensi dan dedikasi yang tinggi di dunia sinema. Beberapa di antaranya masuk dalam kategori kompetisi yang akan memperebutkan Palme d'Or, penghargaan paling bergengsi untuk film terbaik di festival ini.
“Sepanjang festival berlangsung, diprediksi akan ada lebih dari 35.000 pengunjung yang menghadiri pemutaran. Di Cannes Film Market, jumlah pengunjung diprediksi lebih dari 35.000 orang daru seluruh penjuru dunia, dengan rata-rata 160 negara tiap tahunnya,” demikian pernyataan Cannes Film Festival di laman resminya, dikutip Hypeabis.id, Senin (13/5/2024).
Baca juga: Kenalan dengan 9 Juri Cannes Film Festival 2024, dari Greta Gerwig hingga Hirokazu Koreeda
Sejak dimulai pertama kali pada 1946, festival ini telah memperlihatkan film-film terbaik dari seluruh dunia dan memberikan penghargaan bergengsi, dari Palme d’Or, Grand Prix, dan Jury Prize. Di samping itu, beberapa segmen tambahan di festival ini sebagai bagian menjaga ekosistem, seperti Directors' Fortnight, Critics' Week, dan ACID.
Namun, tahun ini, penyelenggaraan festival akan lebih menarik. Sebab, ajang ini akan mempertemukan beberapa pembuat film ikonik, dari Francis Ford Coppola dengan judul Megalopolis, George Miller dengan Furiosa, hingga George Lucas.
Selain itu, di kategori kompetisi, puluhan film siap menjalani rivalitas yang apik. Dimulai dari All We Imagine as Light karya Payal Kapadia, Anora karya Sean Baker, The Apprentice karya Ali Abbasi
Kemudian, masih ada film Bird karya Andrea Arnold, Caught by the Tides karya Jia Zhang-Ke, Emilia Perez karya Jacques Audiard, Motel Destino karya Karim Aïnouz, Oh, Canada karya Paul Schrader, Parthenope karya Paolo Sorrentino, dan masih banyak lagi.
Kini, hanya tinggal menunggu waktu sebelum Cannes Film Festival benar-benar dibuka pada esok hari. Festival Film Cannes akan dimulai dengan pemutaran perdana dunia komedi surealis Quentin Dupieux bertajuk Second Act . Sembari menunggu acara pembukaan, yuk simak line up film yang telah berhasil menembus festival ini di berbagai kategori:
OPENER
- “Second Act,” Quentin Dupieux
COMPETITION
- “All We Imagine as Light,” Payal Kapadia
- “Anora,” Sean Baker
- “The Apprentice,” Ali Abbasi
- “Bird,” Andrea Arnold
- “Caught by the Tides” (“Feng Liu Yi Dai”), Jia Zhang-Ke
- “Emilia Perez,” Jacques Audiard
- “The Girl With the Needle,” Magnus von Horn
- “Grand Tour,” Miguel Gomes
- “Kinds of Kindness,” Yorgos Lanthimos
- “L’Amour Ouf,” Gilles Lellouche
- “Limonov: The Ballad,” Kirill Serebrennikov
- “Marcello Mio,” Christophe Honoré
- “Megalopolis,” Francis Ford Coppola
- “Motel Destino,” Karim Aïnouz
- “Oh, Canada,” Paul Schrader
- “Parthenope,” Paolo Sorrentino
- “The Shrouds,” David Cronenberg
- “The Substance,” Coralie Fargeat
- “Wild Diamond” (“Diamant Brut”), Agathe Riedinger
UN CERTAIN REGARD
- “Armand,” Halfdan Ullman Tondel
- “Black Dog” (“Gou Zhen”), Guan Hu
- “The Damned” (Les Damnes”), Roberto Minervini
- “L’Histoire de Souleymane,” Boris Lojkine
- “Le Royaume,” Julien Colonna
- “My Sunshine” (“Boku No Ohisama”), Hiroshi Okuyama
- “Norah,” Tawfik Alzaidi
- “On Becoming a Guinea Fowl,” Rungano Nyoni
- “Santosh,” Sandhya Suri
- “September Says,” Ariane Labed
- “The Shameless,” Konstantin Bojanov
- “Viet and Nam,” Truong Minh Quy
- “The Village Next to Paradise,” Mo Harawe
- “Vingt Dieux!,” Louise Courvoisier
- “Who Let the Dog Bite?” (“Le Proces du Chien”), Lætitia Dosch
OUT OF COMPETITION
- “Furiosa: A Mad Max Saga,” George Miller
- “Horizon, an American Saga,” Kevin Costner
- “Rumours,” Evan Johnson, Galen Johnson, Guy Maddin
- “She’s Got No Name,” Chan Peter Ho-Sun
CANNES PREMIERE
- “C’est Pas Moi,” Leos Carax
- “Everybody Loves Touda,” Nabil Ayouch
- “Le Roman de Jim,” Arnaud Larrieu and Jean-Marie Larrieu
- “The Matching Bang” (“En Fanfare”), Emmanuel Courcol
- “Miséricorde,” Alain Guiraudie
- “Rendez-Vous Avec Pol Pot,” Rithy Panh
MIDNIGHT SCREENINGS
- “The Balconettes” (“Les Femmes au Balcon”), Noémie Merlant
- “I, the Executioner,” Seung Wan Ryoo
- “The Surfer,” Lorcan Finnegan
- “Twilight of the Warrior Walled In,” Soi Cheang
SPECIAL SCREENINGS
- “Apprendre,” Claire Simon
- “The Beauty of Gaza” (“La Belle de Gaza”), Yolande Zauberman
- “Ernest Cole, Lost and Found,” Raoul Peck
- “The Invasion,” Sergei Loznitsa
- “Le Fil,” Daniel Auteuil
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.