Kuburan Band di Titik Kumpul Festival 2024 (Sumber Foto:Hypeabis.id/Eusebio Chrysnamurti)

Aksi Panggung Kocak Kuburan Band Bersama EJ Peace dan Feel Koplo di Titik Kumpul Festival 2024

28 April 2024   |   19:37 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Kuburan Band dengan aksi panggungnya yang kocak menghibur para penonton Titik Kumpul Festival 2024 hari pertama, Sabtu (27/4/2024) di Stadion Madya GBK. Sebetulnya grup musik asal Bandung tersebut dijadwalkan manggung pada 16.45 WIB. Namun, penampilan mereka terpotong oleh sesi break, sehingga dilanjutkan kembali pada pukul 18.00 WIB.

Band yang para personelnya konsisten mengenakan riasan wajah gotik tersebut telah dibentuk sejak 2001. Mereka terdiri dari enam personel, yakni Resa Rizkyan (vokal) Raka (gitar), Donny (gitar), Denny (bass), Riski (keyboard), dan Surya Libertian (drummer).

Kuburan Band menyuguhkan opening yang penuh aksi dan komedi. Penonton mulai merapat ketika panggung ditutupi kain merah. Tiba-tiba muncul dua orang berpakaian hitam yang beradu pedang. Mereka menebas kain menjadi dua bagian, lalu di baliknya tampil para personel yang menyanyikan lagu Tua Tua Kelabing.

Baca juga : Feby Putri Ciptakan Sore Syahdu di Titik Kumpul Festival Hari Terakhir

Sesuai dengan konsep berkain yang diusung Titik Kumpul Festival 2024, Kuburan Band mengenakan kain wastra batik cokelat, celana hitam dan outer merah dan yang seragam. Kegiatan berkain dalam acara ini mendapat dukungan dari Swara Gembira, Pasar Wastra, dan Remaja Nusantara.
 

Kuburan Band (Sumber Foto: Hypeabis.id/Eusebio chrysnamurti)

Kuburan Band (Sumber Foto: Hypeabis.id/Eusebio chrysnamurti)


Tak sampai di sana, Resa dan kawan-kawan membawakan lagu kedua Senyummu Semangatku yang dirilis pada 2020 lalu saat grup mereka sempat berganti nama menjadi The Kubs, sebelum kembali lagi menjadi Kuburan Band. Aksi kocak kembali disuguhkan saat mengajak penonton ikut bernyanyi bersama dengan cara yang unik.

Kalau biasanya lirik lagu yang dinyanyikan musisi terpampang di layar, Kuburan Band malah menampilkannya lewat spanduk yang digeser secara manual oleh para crew-nya. Selanjutnya mereka menyanyikan lagu Si Manis diiringi sorak sorai penonton.
 

Kuburan Band dan Ej Peace (Sumber Foto: Hypeabis.id/Eusebio chrysnamurti)

Kuburan Band dan Ej Peace (Sumber Foto: Hypeabis.id/Eusebio chrysnamurti)


Panggung musik berlanjut ke sesi ke dua selepas maghrib. Suasananya makin meriah dengan hadirnya konten kreator EJ Peace asal Bandung yang kerap memparodikan Ibu-ibu, siswi-siswi SMA, sampai bocah-bocah kecil yang bandel. Diiringi Resa dan instrumen para personel lainnya, EJ Peace membawakan lagu Mending Aku Jomblo.

Kuburan Band pun menutup panggungnya dengan lagu Saredona dan hits andalan mereka Lupa-lupa Ingat. Pada penghujung acara Titik Kumpul Festival 2024, mereka kembali tampil dengan berkolaborasi bersama Feel Koplo untuk menutup gelaran konser hari pertama.

Titik Kumpul Festival 2024

Nah Genhype, Titik Kumpul Festival 2024 selain dimeriahkan oleh Kuburan Band, ada juga deretan musisi lainnya seperti Biru Baru, Nadhif Basalamah, Fafil Jaidi, Aidil Saputra, Riri Moeya, Opick, Kuburan, Nadin Amizah, The Changcuters, Project Pop, Rossa, D'Masiv, dan Feel Koplo.

Begitupun pada gelaran hari keduanya yang tak kalah menghibur. Ada penampilan spesial Glenn Fredly live by The Bakuucakar, Mahalini, Maliq & D’essentials dan Rahmania Astrini, Parade Hujan, After Nourway, Barasuara, dan masih banyak lagi.

Titik Kumpul Festival Sendiri merupakan konser musik yang mempertemukan keberagaman seni, budaya, dan masyarakat Indonesia di satu titik. 
Hypeabis.id menjadi media partner untuk Titik Kumpul Festival yang dihelat selama dua hari pada 27-28 April 2024 di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.

Titik Kumpul Festival dipersembahkan oleh HYPENATION ENTERTAINMENT yang menegaskan komitmennya dalam mempromosikan dan merayakan keanekaragaman seni dan budaya Indonesia melalui platform yang menghibur dan menginspirasi. Festival ini juga didukung oleh Kemenparekraf  (Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia) RI.

Baca juga Perdana, Rossa Putar Trailer Film Dokumenternya di Titik Kumpul Festival 2024

Editor :: Puput Ady Sukarno

SEBELUMNYA

Putra Paul McCartney dan John Lennon Berkolaborasi dalam Single Primrose Hill

BERIKUTNYA

Feby Putri Ciptakan Sore Syahdu di Titik Kumpul Festival Hari Terakhir

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: